Contacts

92 Bowery St., NY 10013

thepascal@mail.com

+1 800 123 456 789

Zakat yang Kita Tunaikan, Pulihkan Saudara Terdampak Bencana di Sumatera

 

Menjelang akhir tahun 2025, Indonesia kembali diuji dengan bencana yang melanda Aceh, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara. Banjir dan longsor yang terjadi pada akhir November lalu menyebabkan kerusakan besar: rumah hanyut, infrastruktur lumpuh, bahkan ada saudara – saudara kita yg kehilangan anggota keluarga. Banjir besar yang terjadi di beberapa wilayah Sumatera menyebabkan:

  • Ribuan warga mengungsi
  • Rumah dan fasilitas umum rusak
  • Akses transportasi dan listrik terputus
  • Kebutuhan makanan, obat, dan pakaian sangat mendesak

Di tengah kondisi berat ini, setiap uluran tangan dan bantuan dari kita sangatlah penting.Salah satu bentuk kepedulian yang paling utama adalah menunaikan Zakat, terutama sesuai dengan ketentuan yang telah difatwakan secara resmi. Se tiap zakat yang kita titipkan akan menjadi bagian dari upaya pemulihan bagi penyitas, memberi mereka makanan, perlindungan, dan harapan untuk bangkit.

Mari Tunaikan Zakat dan Ringankan Penderitaan Mereka

Membantu saudara sebangsa, terlebih dalam keadaan darurat, bukan hanya wujud kemanusiaan tetapi juga bukti keimanan kita. Bencana yang menimpa Sumatera bukan hanya ujian bagi mereka, tetapi juga ujian kepedulian bagi kita yang selamat. Rasulullah ﷺ bersabda: “Harta tidak akan berkurang karena sedekah.” (HR. Muslim) yang menjelaskan setiap rupiah yang kita keluarkan tidak hilang; ia akan kembali dalam bentuk rezeki, keberkahan, dan menjadi saksi kebaikan di hari akhir kelak.

Bismillahirrahmanirrahim… Di akhir tahun ini, melalui zakat yang sahabat Al Hilal tunaikan, Insya Allah LAZIS Al Hilal akan menyalurkan bantuan langsung kepada saudara-saudara kita yang terdampak banjir dan longsor di Sumatera.

Melalui:
Bank Mandiri – 132.00.1718.746.0
Bank BSI – 122.151.221.5

Walau mungkin bagi kita terlihat kecil, tetapi bagi mereka di pengungsian itu adalah harapan.
dan di hadapan Allah itu adalah amal jariyah yang abadi. Bersama LAZIS Al Hilal, mari tunaikan zakat dan menjadi sebab bangkitnya saudara-saudara kita di Sumatera. Aamiin ya rabbal ‘alaamiin

Penulis: Indra Rizki

 

Lembaga Zakat Al Hilal Hadirkan 32.494 Manfaat Indonesia dan Palestina

Lembaga Zakat Al Hilal Hadirkan 32.494 Manfaat Indonesia dan Palestina

Lembaga Zakat Al Hilal Hadirkan 32.494 Manfaat Indonesia dan Palestina

Lembaga Zakat Al Hilal dan Dedikasi Nyatanya

Sebagai salah satu lembaga zakat yang terus berkembang, Al Hilal kembali menunjukkan konsistensinya dalam menghadirkan program kemanusiaan yang terukur dan berdampak luas. Pada periode November 2025, lembaga zakat ini berhasil menyalurkan 32.494 manfaat yang tersebar ke berbagai wilayah Indonesia dan Palestina. Dengan pendekatan yang semakin terstruktur dan didukung ribuan donatur loyal, lembaga zakat ini terus memperkuat reputasinya sebagai institusi amanah, profesional, dan kredibel.

Melalui rangkaian program yang berjalan secara simultan, lembaga zakat Al Hilal memastikan bahwa setiap donasi tersalurkan tepat sasaran. Selain itu, timnya mengaktifkan koordinasi intensif bersama Komunitas Sahabat Al Hilal dan Majelis Taklim Al Hilal sehingga proses distribusi manfaat berjalan lancar. Karena itu, lembaga zakat Al Hilal berhasil menggerakkan lebih banyak relawan dan membuka jalur distribusi hingga pelosok desa.

Dengan semakin meningkatnya kebutuhan masyarakat, lembaga zakat Al Hilal memperkuat visi untuk menghadirkan kebaikan yang berkelanjutan. Oleh sebab itu, lembaga zakat ini tidak hanya berfokus pada penyaluran dana, tetapi juga membangun sistem pengelolaan yang transparan, akuntabel, dan berstandar nasional.


1. Laporan Penyaluran Manfaat November 2025: Bukti Kredibilitas Lembaga Zakat

Sebagai lembaga zakat terpercaya, Al Hilal merilis laporan resmi penyaluran manfaat November 2025. Data tersebut memuat jumlah penerima manfaat, kategori program, cakupan wilayah, serta proses implementasi di lapangan. Dengan cara ini, lembaga zakat membangun kepercayaan publik melalui transparansi yang mudah diakses.

Rincian Data Resmi November 2025

  • Total penerima manfaat: 32.494 orang
  • Wilayah distribusi: 45 desa/kelurahan
  • Cakupan: 33 kecamatan, 12 kabupaten/kota
  • Wilayah internasional: Palestina
  • Jumlah negara yang menerima manfaat: 2 negara

Data ini menunjukkan bahwa LAZ Al Hilal memiliki cakupan kerja yang luas. Selain itu, lembaga ini melakukan pendistribusian secara efisien dalam waktu satu bulan. Karena itu, LAZ ini kembali memperoleh pengakuan publik sebagai salah satu lembaga zakat paling produktif.


2. Program Pendidikan: Lembaga Zakat yang Berdayakan Generasi Penghafal Quran

Program pendidikan menjadi salah satu fokus utama karena lembaga zakat Al Hilal berkomitmen membangun peradaban berilmu. Sepanjang November 2025, program ini menjangkau 227 penerima manfaat.

Ruang Lingkup Program

  • Bantuan alat pendidikan
  • Program beasiswa
  • Pembinaan santri yatim penghafal Quran
  • Bantuan kebutuhan sekolah

Karena pendidikan merupakan fondasi masa depan, LAZ Al Hilal terus mendorong peningkatan kualitas pembinaan santri. Oleh sebab itu, setiap kegiatan berlangsung secara terencana dan melibatkan pengajar profesional. Dengan pendekatan seperti ini, LAZ Al Hilal mendorong santri untuk berkembang secara mental, spiritual, dan akademik.

Dampak Nyata Program Pendidikan

Program ini membentuk anak-anak lebih percaya diri dan bersemangat menuntut ilmu. Selain itu, keluarga penerima manfaat merasa terbantu karena beban biaya pendidikan berkurang. Dengan demikian, lembaga zakat ini tidak hanya menyalurkan bantuan, tetapi juga memberdayakan masyarakat.


3. Program Dakwah: Lembaga Zakat Perkuat Pembinaan Umat

LAZ Al Hilal menyalurkan 1.468 manfaat melalui program dakwah. Program ini berjalan dengan dukungan relawan dan para penggerak dakwah di lapangan.

Fokus Utama Program Dakwah

  • Pembinaan majelis taklim
  • Distribusi mushaf Quran
  • Program pemberdayaan dai pelosok
  • Aktivitas edukasi keislaman

Karena dakwah memerlukan kesinambungan, lembaga zakat Al Hilal menyediakan sarana dakwah dalam jumlah besar. Dengan cara itu, lebih banyak masyarakat dapat mengakses ilmu agama secara mudah dan gratis. Oleh sebab itu, program dakwah menjadi salah satu pilar yang memperkuat peran lembaga zakat ini dalam membangun karakter umat.


4. Lembaga Zakat yang Peduli Penyintas Sakit

Program kesehatan LAZ Al Hilal menjangkau 192 penerima manfaat. Program ini berjalan secara mobile, responsif, dan cepat karena LAZ harus selalu merespons kondisi darurat di masyarakat.

Jenis Bantuan Kesehatan

  • Pengobatan gratis
  • Bantuan obat dan alat kesehatan
  • Penyuluhan kesehatan
  • Layanan screening dasar

Selain itu, LAZbermitra dengan tenaga medis komunitas untuk memastikan penyaluran manfaat berjalan aman. Karena banyak masyarakat prasejahtera tidak mampu mengakses layanan kesehatan, LAZ Al Hilal memberikan solusi nyata melalui program ini. Karena itu, program kesehatan menjadi sangat vital.


5. Program Sosial Kemanusiaan: Porsi Terbesar Lembaga Zakat Al Hilal

Program sosial kemanusiaan mencatat angka tertinggi yaitu 30.603 penerima manfaat, atau sekitar 94,2% dari total distribusi November 2025. Angka ini menggambarkan betapa besar peran LAZ Al Hilal dalam memberikan bantuan langsung kepada masyarakat.

Ruang Lingkup Program Sosial

  • Distribusi paket sembako
  • Bantuan kepada yatim dan dhuafa
  • Pemulihan bencana
  • Santunan kebutuhan harian
  • Bantuan logistik untuk pengungsi

Karena Indonesia sering menghadapi bencana alam, LAZ Al Hilal menyiapkan skema siaga bencana. Dengan skema ini, tim bisa bergerak cepat dalam hitungan jam. Oleh sebab itu, LAZ ini memiliki reputasi kuat dalam respon kebencanaan.


6. Program Ekonomi: Langkah Awal Penguatan Kemandirian

Meskipun pada November 2025 program ekonomi baru menjangkau 4 penerima manfaat, LAZ Al Hilal tetap menjadikan sektor ekonomi sebagai fokus nasional ke depan.

Apa Saja Program Ekonomi?

  • Bantuan modal usaha
  • Workshop kewirausahaan
  • Pendampingan UMKM
  • Pelatihan digital marketing

Karena ekonomi menjadi tulang punggung keluarga, LAZ berkomitmen memperluas program ini. Ke depan, LAZ Al Hilal akan memperluas skala program agar lebih banyak keluarga keluar dari lingkaran kemiskinan.


7. Kolaborasi Komunitas: Kekuatan Utama Lembaga Zakat Al Hilal

Perjalanan penyaluran 32.494 manfaat tidak mungkin tercapai tanpa kolaborasi. Karena itu, LAZ Al Hilal mengaktifkan jaringan relawan di berbagai wilayah.

Kolaborator Utama

  • Komunitas Sahabat Al Hilal
  • Majelis Taklim Al Hilal
  • Relawan peduli desa
  • Penggerak dakwah

Dengan dukungan komunitas, LAZ dapat bergerak lebih cepat. Selain itu, jaringan komunitas memungkinkan distribusi hingga pelosok yang tidak terjangkau pemerintah. Oleh sebab itu, model kolaboratif ini menjadi kekuatan utama LAZ Al Hilal.


8. Kredibilitas Lembaga Zakat Al Hilal

Untuk meningkatkan kredibilitas, LAZ Al Hilal bukan hanya menampilkan laporan berkala. LAZ ini juga aktif mengikuti standar nasional serta menerima apresiasi dari berbagai pihak.

Indikator Kredibilitas

  • Laporan keuangan transparan
  • Audit rutin
  • Sistem distribusi berbasis data
  • Penghargaan tingkat nasional
  • Tim profesional dan relawan kompeten

Karena kredibilitas menjadi kunci kepercayaan donatur, LAZ Al Hilal membangun budaya kerja yang amanah. Dengan standar ini, LAZ memposisikan diri sebagai lembaga profesional dan terpercaya di Bandung dan Indonesia.


9. Dampak Internasional: Manfaat Hingga Palestina

Tidak hanya di Indonesia, LAZ Al Hilal aktif menyalurkan bantuan hingga Palestina. Distribusi internasional ini membuktikan bahwa LAZ ini memiliki jaringan global.

Jenis Bantuan untuk Palestina

  • Sembako
  • Bantuan medis
  • Bantuan pangan untuk anak-anak
  • Logistik darurat

Karena masyarakat Palestina menghadapi situasi krisis berkepanjangan, LAZ Al Hilal memprioritaskan kebutuhan mendesak. Oleh sebab itu, bantuan dari donatur Indonesia tersalurkan secara efisien dan tepat waktu.


10. Ayo Terus Jadi Bagian Dari Kebaikan: Peran Anda Sangat Penting

Kebaikan yang terwujud pada November 2025 merupakan bentuk kolaborasi. Karena itu, LAZ Al Hilal mengajak seluruh masyarakat untuk terus membantu dan menebarkan manfaat.

Cara Warga Berkontribusi

  • Menunaikan zakat
  • Berdonasi sedekah dan infak
  • Mengikuti program wakaf
  • Menjadi relawan komunitas
  • Menyebarkan informasi kebaikan

Setiap kontribusi memberikan dampak yang signifikan. Karena itu, LAZ Al Hilal menyiapkan berbagai akses donasi yang mudah, mulai dari website, transfer bank, hingga QRIS. Dengan cara ini, siapa pun bisa berbuat baik kapan saja.


Website: LAZIS Al Hilal

Laporan Sebar Quran Bulan November 2025, Hadirkan Quran Layak untuk Lebih Dari 1.300 Penerima Manfaat

 

Alhamdulillah, program kebaikan Sebar Quran Indonesia kembali terlaksana pada November 2025, dengan ribuan mushaf dan buku keislaman berhasil disalurkan kepada saudara-saudara Muslim di berbagai wilayah Indonesia. Pada periode ini, distribusi dilakukan ke 10 lembaga Islam di 8 Kecamatan, 7 Kabupaten/Kota, yang tersebar di 3 Provinsi Indonesia.

Alhamdulillah, periode November 2025 ini berhasil menyalurkan:

  • 476 Mushaf Quran
  • 73 Iqra
  • 127 Buku Islam
  • 696 Kitab Kuning

Dengan total 1.372 Penerima Manfaat Telah Menerima Mushaf dan Buku Islam. Semua ini disalurkan kepada santri/santriwati, pengajar, hingga masyarakat Muslim pelosok yang membutuhkan. Insya Allah, setiap huruf yang dibaca menjadi pahala jariyah bagi seluruh #OrangBaik yang telah berpartisipasi.

Kondisi Muslim di Pelosok Banyak yang Masih Kekurangan Mushaf Quran Layak

Perlu Sahabat Al Hilal ketahui, dibalik keberhasilan ini, masih banyak saudara Muslim di pelosok negeri yang belum memiliki akses mudah terhadap mushaf Al-Quran yang layak. Lokasi yang jauh dari pusat kota, keterbatasan ekonomi, serta sulitnya distribusi membuat mereka harus bergantian menggunakan mushaf yang sudah lusuh, bahkan beberapa lembarannya sudah tidak utuh.

Sebagian besar dari mereka belajar di tempat sederhana, dengan semangat tinggi namun sangat minim fasilitas. Kehadiran mushaf Quran baru menjadi nikmat besar yang sering kali membuat mereka terharu karena tidak menyangka mendapat perhatian dari saudara Muslim di daerah lain.

Pentingnya Mushaf Al-Quran Layak bagi Santri di Pelosok

Bagi para santri, mushaf yang layak tidak hanya menjadi sarana belajar, tetapi juga penjaga kemurnian hafalan dan bacaan mereka. Mushaf yang jelas, bersih, dan mudah dibaca sangat membantu mereka dalam memahami tajwid, menjaga hafalan, serta membangun kedekatan dengan Al-Quran sejak usia dini.

Insya Allah, LAZISWAF Pesantren Al Hilal berkomitmen untuk terus menjalankan Program Sebar Quran. Program ini juga akan semakin meluas jangkauannya dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi umat, terutama yang tinggal di daerah-daerah terpencil. Jazakumullah Khairan Katsiran kami ucapkan kepada seluruh #OrangBaik dan #SahabatAlHilal! Insya Allah, setiap lembar Mushaf, Iqra, dan Buku Islam yang Anda sedekahkan akan menjadi cahaya kebaikan yang menerangi kehidupan saudara Muslim kita di seluruh penjuru negeri. Aamiin ya rabbal ‘alaamiin

Informasi Sedekah Quran:

Youtube: https://www.youtube.com/c/sebarquranindonesia/videos

Instagram: https://www.instagram.com/sebarquran.indonesia/


Penulis: Indra Rizki

Informasi & Call Center:

Website: www.alhilal.or.id

Telepon: 022 2005079

WA: 0812 2220 2751

 

Alhamdulillah, LAZIS Al Hilal Raih Penghargaan Bergengsi di “Zakat Awards 2025”

Alhamdulillahi Rabbil ‘Alamin, rasa syukur dan kebanggaan kembali mengiringi langkah besar LAZIS Al Hilal. Pada Rabu, 03 Desember 2025, LAZIS Al Hilal resmi meraih penghargaan Zakat Awards 2025 yang diselenggarakan dalam rangkaian acara CEO OPZ Forum 2025. Penghargaan ini menjadi bentuk apresiasi atas dedikasi, inovasi, serta komitmen LAZIS Al Hilal dalam memberikan pelayanan terbaik bagi umat. Penghargaan tersebut diserahkan langsung kepada Bapak Iwan Setiawan, selaku Direktur LAZIS Al Hilal, yang mewakili lembaga dalam prosesi penganugerahan.

Prestasi yang Diraih

Dalam ajang penghargaan ini, LAZIS Al Hilal mencatatkan sejumlah pencapaian membanggakan:

Gold Winner

  • Pembinaan Amil dalam Membangun Kesadaran Infak
  • Kisah Loyalitas Donatur Singapura Bersama Laz Al Hilal Sejak 2013

Gold Nominee

  • Donor Relation Management
  • Human Capital

Bronze Award

  • Program Initiative — Beasiswa Al Hilal

Dalam kesempatan tersebut, Bapak Iwan Setiawan juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh donatur, Sahabat Al Hilal, relawan, dan amil yang telah menjadi bagian dari perjalanan panjang ini. Beliau menegaskan bahwa apresiasi ini adalah amanah besar yang akan terus dijaga dengan sebaik-baiknya. “InsyaAllah, kami akan terus meningkatkan kualitas pelayanan, menjaga kepercayaan umat, dan memperluas manfaat kebaikan bagi masyarakat,” ujarnya.

Capaian ini adalah buah dari proses panjang, kerja kolektif, dedikasi para amil, dan kepercayaan penuh dari para donatur serta masyarakat. Penghargaan ini tidak hanya menjadi simbol prestasi, tetapi juga sebagai pengingat bahwa amanah umat harus terus dijaga dan ditingkatkan. LAZIS Al Hilal berkomitmen untuk terus menghadirkan program-program yang berdampak luas, inovatif, dan relevan dalam membangun kesejahteraan masyarakat, terutama kaum dhuafa, santri yatim, dan penerima manfaat lainnya.

Insya Allah pencapaian ini menjadi motivasi besar untuk terus memperkuat tata kelola zakat, memperluas jangkauan program, serta mengokohkan sinergi kebaikan bersama seluruh #OrangBaik. Masya Allah, Tabarakallah, semoga Allah meridhai setiap langkah kebaikan ini dan menjadikannya amal jariyah yang terus mengalir.

Informasi & Call Center

Website: www.alhilal.or.id

Telepon: 022 2005079

WA: 0812 2220 2751

Penulis: Indra Rizki

 

Laporan Bulanan Penyaluran LAZISWAF Pesantren Al Hilal Periode Bulan November 2025

 

LAZISWAF (Lembaga Amil Zakat, Infaq, dan Wakaf) Al Hilal senantiasa menjalankan amanah umat dengan menyalurkan berbagai program kebaikan bagi masyarakat, khususnya masyarakat duafa dan para santri yatim di Pesantren Al Hilal yang membutuhkan. Sepanjang November 2025, beragam prog ram dakwah, pendidikan, sosial kemanusiaan, kesehatan dan ekonomi telah digulirkan dan memberi dampak luas bagi penerima manfaat.

Alhamdulillah, total sebanyak 32.494 jiwa berhasil mendapatkan manfaat dari penyaluran tersebut, sebagai bukti komitmen Laziswaf Al Hilal dalam menghadirkan program kebaikan berkelanjutan yang tersebar di 45 Desa/Kelurahan, 33 Kecamatan 12 Kabupaten/Kota, 4 provinsi, dan 2 negara. Berikut adalah rincian program dan jenis bantuan yang telah disalurkan:

Program Dakwah 1.468 (4,5%):

  • Al Quran 476 pcs
  • Iqra 73 pcs
  • Buku Islam 127 pcs
  • Kitab Kuning 696 pcs
  • Santunan Guru Ngaji 21 orang
  • Bantuan Fasilitas Dakwah/Masjid:
    • Renovasi 1 lokasi
    • Pembatas Shaf Solat 4 pcs
  • Bantuan Dana Dakwah 1 lembaga
  • Pelatihan Pemulasaraan Jenazah 72 peserta

Program Pendidikan 227 (0,7%):

  • Beasiswa Santri Yatim 102 orang
  • Santunan Beasiswa Orang Tua Asuh (OTA) 19 orang
  • Santunan Beasiswa Kakak Asuh (KA) 6 orang
  • Beasiswa Jenjang SD 1 orang
  • Beasiswa Jenjang SMA/SMK 1 orang
  • Beasiswa Jenjang D1 2 orang
  • Beasiswa Jenjang S1 2 orang
  • Uzroh Guru Ngaji 35 orang
  • Seragam Sekolah 39 paket
  • Bantuan Fasilitas Pendidikan:
    • Rak 5 set
    • Meja Belajar 15 pcs

Program Sosial Kemanusiaan 30.603 (94,2%):

  • Santunan Anak Yatim 509 orang
  • Santunan Dhuafa 40 orang
  • Santunan Kematian 1 orang
  • Kafalah Relawan 1 orang
  • Bantuan Gharimin 1 orang
  • Beras 50 kg
  • Paket Sembako 25 paket
  • Paket Bingkisan 306 paket
  • Nasi Jumat Berkah 906 porsi
  • Makanan Berat 19.623 porsi
  • Minuman 728 cup
  • Snack 3.716 paket
  • Sahur Puasa Sunnah Santri 665 porsi
  • Buka Puasa Sunnah Santri 665 porsi
  • Sumur Bor 5 lokasi
  • Alat Solat 71 pcs
  • Warung Gratis 20 paket
  • Alat Kebersihan 10 paket
  • Alat Tulis 58 paket
  • Sedekah Lauk Santri 198 paket
  • Bantuan Palestina:
    • Air Bersih 50.000 liter

Program Kesehatan 192 (0,6%):

  • Layanan Ambulan Gratis 36 layanan
  • Paket Nutrisi Gizi 155 paket
  • Bantuan Biaya Pengobatan 1 orang

Program Ekonomi 4 (0,0%):

  • Bantuan UMKM 4 bantuan

Total Penyaluran: 32.494 Penerima Manfaat

Segala bentuk penyaluran kebaikan yang kami salurkan merupakan bukti dari amanah dan kepercayaan tulus yang diberikan oleh Sahabat Al Hilal, para donatur, serta seluruh #OrangBaik yang telah berpartisipasi, baik secara langsung maupun tidak.

Insya Allah, harapan dan semangat baru kini hadir dan membantu mereka yang membutuhkan untuk bangki dan berdaya, terutama para santri yatim dhuafa penghafal Al Qur’an yang sedang menempuh pendidikan di Pesantren Al Hilal. Jazakumullahu Khairan Katsiran, terima kasih atas kebaikan yang telah Anda titipkan. Semoga setiap sedekah yang disalurkan menjadi amal jariyah yang tak terputus, Allah limpahkan keberkahan rezeki, ridha, dan karunia-Nya. Aamiin ya Rabbal ‘Alamiin.

Informasi & Call Center

Website: www.alhilal.or.id

Telpon: 022 2005079

WA: 0812 2220 2751

Penulis: Indra Rizki

 

Lembaga Zakat Al Hilal Sabet Gold Award di Zakat Awards 2025

 

Lembaga Zakat Al Hilal Sabet Gold Award di Zakat Awards 2025

Lembaga Zakat Al Hilal Sabet Gold Award di Zakat Awards 2025

Prestasi Besar untuk Lembaga Zakat Bandung yang Terus Berinovasi

Sebagai salah satu lembaga zakat Bandung yang terus berkembang secara progresif, Al Hilal kembali menunjukkan kualitas tata kelola dan inovasi pengelolaan zakat yang konsisten. Dengan penuh dedikasi, lembaga ini meraih Gold Award pada ajang Zakat Awards 2025, sebuah penghargaan prestisius yang menilai kinerja, transparansi, inovasi, dan profesionalitas lembaga-lembaga zakat di Indonesia. Karena pencapaian ini sangat luar biasa, publik pun semakin percaya bahwa Al Hilal layak menjadi rujukan utama bagi masyarakat yang ingin menunaikan zakat, infak, dan sedekah dengan aman, nyaman, dan terjamin.

Lebih jauh lagi, lembaga zakat Bandung ini berhasil memenangkan dua kategori sekaligus, yaitu:

  1. Gold Award of Fundraising Initiative
  2. Gold Award of Governance Initiative

Prestasi ini secara kuat menggambarkan bahwa Al Hilal tidak hanya menjalankan program penghimpunan dana secara efektif, tetapi juga mengelolanya dengan tata kelola profesional, akuntabel, dan berdaya guna. Karena itu, artikel ini akan menyajikan informasi lengkap dan mendalam mengenai prestasi LAZ Al Hilal, sekaligus menjelaskan dampak nyata yang dirasakan masyarakat dari setiap inovasi dan perkembangan yang dilakukan.


Profil Lembaga Zakat Bandung yang Terpercaya dan Konsisten Berprestasi

Sebagai lembaga zakat Bandung yang telah berdiri selama bertahun-tahun, Al Hilal selalu mengutamakan transparansi, profesionalitas, dan akuntabilitas. Karena hal itu, lembaga ini berhasil membangun kepercayaan publik, baik di dalam negeri maupun luar negeri, termasuk para donatur dari Singapura, Malaysia, dan Timur Tengah. Selain itu, reputasi lembaga zakat Bandung ini terbentuk dari pengalaman panjang dalam melayani ribuan anak yatim, penghafal Quran, dan dhuafa di berbagai daerah melalui program-program kemanusiaan yang tepat sasaran.

Kemudian, berkat kerja keras para amil, Al Hilal berhasil menampilkan kualitas pelayanan yang semakin optimal setiap tahunnya. Karena pelayanan ini semakin membaik, LAZ tersebut kini menjadi salah satu lembaga paling diminati oleh para donatur produktif yang ingin menyalurkan zakat dan sedekah secara berkelanjutan.


Penghargaan Gold Award Zakat Awards 2025: Bukti Dedikasi dan Kredibilitas Tinggi

1. Gold Award of Fundraising Initiative

Penghargaan pertama yang diraih menunjukkan bahwa LAZ Al Hilal berhasil melaksanakan inisiatif penghimpunan dana secara kreatif dan berdampak besar. Melalui berbagai program fundraising inovatif, Al Hilal mampu membangun kedekatan emosional antara lembaga dan donatur. Salah satu contohnya adalah kisah loyalitas donatur Singapura yang bersama Al Hilal sejak 2013, yang mempresentasikan hubungan jangka panjang antara lembaga dan donatur internasional.

Dengan demikian, penghargaan ini tidak diperoleh secara instan. Karena komitmen kuat, kerja keras, dan inovasi terus menerus, Al Hilal berhasil membuktikan diri sebagai LAZ yang unggul dalam penghimpunan dana.

2. Gold Award of Governance Initiative

Selanjutnya, penghargaan kedua menjadi bukti nyata bahwa Al Hilal menerapkan tata kelola kelembagaan yang sangat baik. Penghargaan ini diberikan karena pembinaan amil dalam membangun kesadaran infak dan menanamkan nilai khidmat kepada orang tua. Melalui proses pembinaan yang konsisten, LAZ Al Hilal berhasil meningkatkan kualitas amil secara profesional sehingga pelayanan kepada masyarakat semakin berkualitas.

Karena tata kelola yang kuat inilah, LAZ ini semakin dipercaya oleh donatur, mitra, dan masyarakat luas.


Mengapa Lembaga Zakat Bandung Al Hilal Layak Menjadi Pilihan Utama?

Sebagai lembaga zakat Bandung yang meraih pengakuan nasional, Al Hilal menyediakan banyak keunggulan yang membuatnya berbeda dari lembaga lain.

1. Transparansi dan Akuntabilitas Tinggi

Karena lembaga ini selalu mengutamakan transparansi, masyarakat dapat memantau seluruh aktivitas penghimpunan dan penyaluran dana. Laporan keuangan tersedia secara berkala dan dapat diakses oleh publik.

2. Program yang Tepat Sasaran

Dengan dukungan sistem data yang akurat, lembaga zakat Bandung ini memastikan seluruh bantuan tersampaikan kepada penerima manfaat yang benar-benar membutuhkan. Karena ketepatan sasaran ini, program-programnya memberikan dampak nyata.

3. Profesionalitas Amil yang Terbina

Para amil mendapatkan pembinaan intensif agar mampu melayani masyarakat dengan kompetensi dan integritas tinggi.

4. Jangkauan Program yang Luas

Lembaga zakat Al Hilal menjalankan program pendidikan, pangan, kesehatan, pemberdayaan, hingga tanggap bencana. Karena jangkauan ini luas, ribuan penerima manfaat dapat terbantu setiap tahun.


Dampak Penghargaan Terhadap Masa Depan Layanan LAZ Al Hilal

Penghargaan Gold Award 2025 memberikan dampak positif terhadap masa depan lembaga ini. Dengan adanya pengakuan ini, Al Hilal semakin termotivasi untuk meningkatkan kualitas pelayanan, memperluas jaringan donatur, serta mengembangkan program-program baru yang lebih berkelanjutan.

Karena penghargaan ini sangat prestisius, masyarakat pun semakin yakin bahwa lembaga zakat ini tersebut layak menjadi pilihan amanah untuk menyalurkan zakat dan sedekah.


Komitmen Berkelanjutan: Lembaga Zakat Bandung Al Hilal Terus Bergerak untuk Umat

Lembaga zakat ini berkomitmen untuk:

  • meningkatkan kualitas layanan donatur,
  • memperluas sebaran manfaat,
  • memperkuat tata kelola kelembagaan,
  • mengembangkan program digitalisasi zakat,
  • serta membangun kolaborasi nasional dan internasional.

Karena komitmen inilah, Al Hilal semakin memperkuat posisinya sebagai lembaga zakat ini terpercaya, profesional, dan berorientasi pada perubahan positif bagi masyarakat.


LAZ Al Hilal Layak Dapat Kepercayaan Publik

Dengan meraih Gold Award Zakat Awards 2025 dalam dua kategori sekaligus, Al Hilal membuktikan kualitasnya sebagai LAZ yang unggul, kredibel, dan berkomitmen kuat untuk memberikan manfaat sebesar-besarnya kepada umat.

Karena penghargaan ini menjadi bukti akuntabilitas sekaligus peningkatan kinerja, masyarakat kini memiliki semakin banyak alasan untuk mempercayai Al Hilal sebagai LAZ yang amanah, transparan, dan profesional.

Website: LAZ Al Hilal

Menghidupkan Fardhu Kifayah: Pelatihan Pemulasaraan Jenazah untuk Masyarakat Sukasari

Alhamdulillah, kegiatan Pelatihan Pemulasaraan Jenazah sebagai salah satu program dakwah Kampung Zakat Sarijadi yang diselenggarakan oleh Laziswaf Al Hilal telah terlaksana dengan lancar pada Sabtu, 22 November 2025. Acara yang dimulai pukul 08.30 hingga 11.00 WIB ini bertempat di Pesantren Miftahul Hidayah, berlokasi di Jl. Rancaherang No.11 RT 08/01, Kelurahan Sarijadi, Kecamatan Sukasari, Bandung.

Pelatihan ini diikuti oleh 72 peserta, terdiri dari ibu-ibu serta perwakilan pengurus masjid di wilayah Sukasari. Antusiasme peserta terlihat jelas dari awal hingga akhir kegiatan, menunjukkan besarnya semangat masyarakat untuk mempelajari ilmu fardhu kifayah yang sangat penting ini.

Apa Itu Pelatihan Pemulasaraan Jenazah?

Pemulasaraan jenazah adalah serangkaian proses yang dilakukan kepada seorang muslim yang telah wafat, meliputi:

  • Memandikan jenazah
  • Mengafani
  • Menshalatkan
  • Menguburkan

Hukum mempelajari dan melaksanakan pemulasaraan jenazah adalah fardhu kifayah, artinya jika sebagian umat Islam telah melaksanakannya maka gugurlah kewajiban bagi yang lain. Namun, jika tidak ada satu pun yang mampu melaksanakannya, maka seluruh masyarakat setempat menanggung dosa.

Manfaat Pelatihan Pemulasaraan Jenazah

Pelatihan ini memberikan manfaat besar bagi masyarakat, karena dengan memahami tata cara pemulasaraan sesuai tuntunan Rasulullah ﷺ, masyarakat dapat melaksanakan kewajiban ini dengan benar dan penuh penghormatan terhadap jenazah sekaligus menghidupkan sunnah dan ilmu Fardhu Kifayah.

Mengurus jenazah bukan hanya ilmu teknis, namun juga melatih keikhlasan, empati, dan kesiapan spiritual menghadapi kematian. Disamping itu, pelatihan ini mempertemukan para pengurus masjid dan ibu-ibu majelis taklim sehingga terbangun sinergi dalam pengabdian di masyarakat.

Ucapan Terima Kasih dari Pengurus Masjid Sukasari

Para pengurus masjid yang hadir turut menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Laziswaf Al Hilal atas ilmu dan bimbingan yang diberikan. Mereka menyatakan bahwa pelatihan ini sangat bermanfaat dan membuka wawasan baru dalam menjalankan tugas memuliakan jenazah di lingkungan masing-masing. Mereka berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut agar semakin banyak masyarakat yang memahami dan mampu mengamalkan ilmu fardhu kifayah.

Jazakumullahu khairan kepada seluruh peserta dan pihak yang telah mendukung terselenggaranya acara ini. Semoga kegiatan Pelatihan Pemulasaraan Jenazah ini menjadi amal jariyah bagi semua pihak yang terlibat, baik panitia, peserta, maupun para pengajar. Laziswaf Al Hilal akan terus berupaya menghadirkan program-program kegiatan dakwah yang bermanfaat bagi umat melalui program Kampung Zakat, khususnya dalam meningkatkan kapasitas masyarakat dalam menjalankan syariat Islam.

Penulis: Indra Rizki

 

Lembaga Zakat untuk Penyintas Bencana Sumatera

 

Lembaga Zakat untuk Penyintas Bencana Sumatera

Lembaga Zakat untuk Penyintas Bencana Sumatera

Peran Lembaga Zakat dalam Krisis Kemanusiaan Sumatera

Ketika bencana besar melanda sebagian wilayah Sumatera, mulai dari Sibolga, Tapanuli, Padang, hingga Aceh, ribuan warga kehilangan tempat tinggal, harta benda, bahkan keluarga tercinta. Situasi genting seperti ini membutuhkan kehadiran pihak yang cepat bergerak. Oleh karena itu, lembaga zakat menjadi salah satu lembaga yang berperan sangat penting. Melalui jaringan relawan, program kemanusiaan, serta dukungan donatur, lembaga zakat mampu menyalurkan bantuan secara tepat dan terukur.

Bencana banjir dan longsor yang terjadi menimbulkan dampak serius: 604 meninggal, 464 hilang, 2.600 luka-luka, 570.700 mengungsi, dan lebih dari 1,5 juta jiwa terdampak. Data BNPB per 1 Desember 2025 ini menunjukkan betapa besar kebutuhan bantuan darurat. Karena itu, kehadiran lembaga ini sangat krusial demi mempercepat pemulihan dan mengembalikan harapan masyarakat.

Untuk memperkuat landasan bahwa membantu sesama adalah perintah agama, artikel ini menyertakan ayat Al-Qur’an serta hadits shahih lengkap dengan halaman dan sumber kredibel.


Landasan Al-Qur’an tentang Kewajiban Membantu Korban Bencana

Agar pembahasan lebih kuat, berikut ayat Al-Qur’an kredibel (Arab, terjemahan, halaman Mushaf Madinah, dan sumber penukilan).


1. QS. Al-Maidah ayat 2 — Perintah Saling Tolong Menolong

وَتَعَاوَنُوا عَلَى الْبِرِّ وَالتَّقْوَىٰ وَلَا تَعَاوَنُوا عَلَى الْإِثْمِ وَالْعُدْوَانِ ۚ وَاتَّقُوا اللَّهَ ۖ إِنَّ اللَّهَ شَدِيدُ الْعِقَابِ

“Dan tolong-menolonglah kalian dalam kebaikan dan takwa, dan jangan tolong-menolong dalam dosa dan permusuhan.”
📘 Mushaf Madinah – Halaman 106

Ayat ini menegaskan bahwa gotong royong menghadapi bencana merupakan tindakan mulia. Oleh sebab itu, lembaga ini hadir untuk memfasilitasi umat agar dapat membantu secara terstruktur dan amanah.


2. QS. Al-Baqarah ayat 177 — Kebaikan termasuk membantu yang membutuhkan

وَآتَى الْمَالَ عَلَىٰ حُبِّهِ ذَوِي الْقُرْبَىٰ وَالْيَتَامَىٰ وَالْمَسَاكِينَ وَابْنَ السَّبِيلِ وَالسَّائِلِينَ

“Dan memberikan harta yang dicintainya kepada kerabat, anak yatim, orang miskin, musafir, dan orang-orang yang meminta pertolongan.”
📘 Mushaf Madinah – Halaman 28

Ayat ini menunjukkan bahwa memberikan infak, terutama pada situasi mendesak seperti bencana, termasuk bagian dari kebaikan sejati. Karena itu, lembaga ini menjadi perantara untuk menyalurkan infak kepada wilayah yang membutuhkan.


Hadits Shahih tentang Urgensi Membantu Korban Kesulitan

نَصُّ الحَدِيثِ:

مُسْنَدُ أَحْمَدَ ١٠٢٦٠: حَدَّثَنَا رَوْحٌ حَدَّثَنَا هِشَامٌ عَنْ مُحَمَّدِ بْنِ وَاسِعٍ عَنْ مُحَمَّدِ بْنِ الْمُنْكَدِرِ عَنْ أَبِي صَالِحٍ عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ:
«مَنْ نَفَّسَ عَنْ أَخِيهِ الْمُسْلِمِ كُرْبَةً مِنْ كُرَبِ الدُّنْيَا نَفَّسَ اللَّهُ عَنْهُ كُرْبَةً مِنْ كُرَبِ الْآخِرَةِ، وَمَنْ سَتَرَ عَنْ أَخِيهِ الْمُسْلِمِ سَتَرَهُ اللَّهُ فِي الدُّنْيَا وَالْآخِرَةِ، وَاللَّهُ فِي عَوْنِ الْعَبْدِ مَا كَانَ الْعَبْدُ فِي عَوْنِ أَخِيهِ»

Terjemah:

“Barangsiapa memudahkan satu kesulitan dari saudaranya sesama muslim di dunia, maka Allah akan memudahkan baginya kesulitan di dunia dan di akhirat. Dan barangsiapa menutupi aib saudaranya sesama muslim, maka Allah akan menutupi aibnya di dunia dan di akhirat. Dan Allah selalu menolong seorang hamba selama hamba tersebut menolong saudaranya.”

📘 Sumber: Musnad Ahmad, Hadits No. 10260, Juz 16, Halaman 379.

Hadits ini sangat sesuai digunakan dalam artikel terkait bencana dan aksi bantuan kemanusiaan melalui lembaga zakat, karena isinya menegaskan kewajiban umat membantu sesama, terutama ketika mereka sedang tertimpa kesulitan besar.


Lembaga Zakat Menjadi Pilar Utama Bantuan Kemanusiaan

Dalam keadaan darurat, kecepatan dan ketepatan distribusi sangat menentukan. Karena itu, lembaga ini menjalankan beberapa langkah strategis:

1. Evakuasi Korban

Tim relawan bergerak mengevakuasi warga dari wilayah terisolir. Dengan demikian, keselamatan warga menjadi prioritas.

2. Distribusi Logistik Darurat

Logistik yang disalurkan meliputi:

  • makanan siap konsumsi
  • pakaian
  • selimut
  • perlengkapan bayi
  • hygiene kit
  • obat-obatan
  • air bersih

Seluruh bantuan ini didapat melalui kontribusi donatur yang menyalurkannya lewat lembaga zakat terpercaya.

3. Layanan Dapur Umum

Masyarakat terdampak mendapatkan makanan hangat setiap hari. Hal ini meringankan beban mereka dalam masa krisis.

4. Trauma Healing Anak

Di tengah situasi yang sangat berat, berbagai kegiatan seperti dongeng, permainan edukatif, dan pendampingan psikologis dilakukan agar mental anak tetap kuat.


Mengapa Menyalurkan Melalui Lembaga Zakat?

Untuk memastikan seluruh bantuan tepat sasaran, berikut alasan pentingnya menyalurkan donasi melalui lembaga zakat:

1. Akuntabilitas Terukur

Lembaga zakat memiliki laporan keuangan terbuka. Karena itu, donatur selalu mengetahui ke mana hasil donasinya mengalir.

2. Sistem Distribusi Cepat

Lembaga zakat memiliki relawan di banyak daerah sehingga proses penyaluran lebih cepat dan efektif.

3. Legal & Terpercaya

Lembaga zakat telah mengikuti regulasi pemerintah dan audit rutin sehingga donatur merasa aman.

4. Dampak yang Luas

Bukan hanya kebutuhan darurat yang dipenuhi, tetapi juga program jangka panjang seperti pemulihan ekonomi, renovasi rumah, hingga pembangunan fasilitas ibadah dan pendidikan.


Lembaga Zakat sebagai Jembatan Kebaikan Umat

Poster “Infak Peduli Sumatera” menunjukkan betapa besarnya kebutuhan masyarakat. Karena itu, lembaga zakat menjadi harapan bagi ribuan keluarga yang tertimpa musibah. Dengan sinergi antara masyarakat, pemerintah, dan lembaga zakat, pemulihan dapat berjalan lebih cepat.

Melalui infak, umat membantu memperbaiki kehidupan yang luluh lantak akibat bencana. Setiap rupiah yang diberikan menghasilkan dampak positif: dari penyediaan makanan hingga pembangunan kembali desa-desa yang hancur.


Keutamaan Infak untuk Membantu Saudara Terdampak Bencana

Berinfak bukan hanya tindakan sosial, melainkan ibadah. Banyak ayat dan hadits yang menegaskan pentingnya berbagi. Karena itu, ketika menyalurkan bantuan melalui lembaga ini, seseorang sedang melaksanakan dua kebaikan sekaligus: membantu sesama dan menjalankan perintah Allah.


Cara Berdonasi melalui Lembaga Zakat

Agar memudahkan umat, lembaga ini menyediakan berbagai metode:

  • transfer bank
  • QRIS
  • e-wallet
  • layanan jemput donasi
  • pembayaran langsung ke kantor lembaga zakat

Dengan banyaknya opsi pembayaran, masyarakat dapat berinfak kapan saja dan dari mana saja.


Upaya Berkelanjutan Lembaga Zakat Pasca Bencana

Selain bantuan awal, lembaga zakat menyiapkan program lanjutan:

1. Pemulihan Rumah

Perbaikan dan pembangunan kembali rumah warga yang roboh.

2. Bantuan Ekonomi

Menyediakan modal usaha bagi keluarga terdampak sehingga mereka bangkit kembali.

3. Pembangunan Sarana Umum

Pemulihan masjid, sekolah, dan jembatan.


Lembaga Zakat adalah Harapan bagi Sumatera

Bencana di Sumatera meninggalkan luka mendalam bagi ratusan ribu keluarga. Namun, berkat kepedulian masyarakat yang menyalurkan infak melalui lembaga ini, harapan baru kembali tumbuh. Setiap bantuan tidak hanya meringankan beban, tetapi juga mempercepat pemulihan spiritual, sosial, dan ekonomi masyarakat.


Website: LAZ Al Hilal

207 Peserta Semarakkan Outbound Seru, Games Edukasi, dan Culture Night dalam “Hero Hore Jamboree Yatim Penghafal Quran Nasional Season 8 – Pesantren Al Hilal”

 

A person climbing a rock wall

AI-generated content may be incorrect.

Climbing dan rappeling dalam Games Edukatif Hero Hore Jamboree Yatim Penghafal Quran Nasional Season 8 – Pesantren Al Hilal

LAZISWAF PESANTREN AL HILAL – Kegiatan penuh inspirasi dan keceriaan kembali berlangsung dalam Jamboree Yatim Penghafal Quran Nasional Season 8 – Pesantren Al Hilal, yang diselenggarakan pada Jumat hingga Ahad, 28–30 November 2025. Berlokasi di Bumi Perkemahan D’Peak, Kabupaten Bandung, kegiatan akbar ini diikuti oleh 207 peserta dari berbagai daerah, mulai dari santri wilayah binaan Komunitas Sahabat Al Hilal, Majelis Taklim Al Hilal, hingga santri binaan Pesantren Yatim Al Hilal dari berbagai wilayah Jawa Barat hingga Nusa Tenggara Timur.

Dengan mengusung tema “Hero Hore Jamboree Yatim 2025”, Jamboree kali ini menghadirkan rangkaian kegiatan yang mendidik, membangun karakter, serta memberikan pengalaman tak terlupakan bagi seluruh peserta. Sejak kedatangan pada Jumat (28/11/2025), para peserta melaksanakan proses registrasi, pembagian kelompok, Sholat Jumat berjamaah, hingga makan malam untuk memulai rangkaian kegiatan yang telah dipersiapkan secara matang oleh panitia.

Berbagai Aktivitas Seru di Hari ke-2 Jamboree

Puncak keseruan berlangsung pada Sabtu (29/11/2025), yaitu hari kedua pelaksanaan Jamboree. Sejak pagi hari, para peserta mengikuti Upacara Pembukaan Jamboree Yatim Penghafal Quran Nasional Season 8 – Pesantren Al Hilal, yang menjadi momentum resmi dimulainya seluruh agenda kegiatan.

Setelah itu, ratusan peserta langsung diarahkan untuk mengikuti berbagai games edukasi dan aktivitas outbound, yang tidak hanya menyenangkan tetapi juga bertujuan mengasah ketangkasan, kerja sama tim, keberanian, dan kepemimpinan. Beberapa aktivitas yang diikuti antara lain:

  • Flying Fox
  • Climbing & Rappelling
  • Mud Warrior
  • Powder Pass
  • Elevation Ball
  • Bridge Builder
  • Blind Mizz
  • Floating Rope
  • Water Tower
  • Simulasi Bencana

Seluruh kegiatan ini didesain untuk memberikan pengalaman baru dan tantangan fisik yang tetap aman serta didampingi instruktur profesional. Para peserta tampak sangat antusias, saling menyemangati, dan menikmati setiap tantangan yang diberikan selama sesi outbound berlangsung.

Culture Night: Malam Penuh Kebersamaan dan Keindahan Budaya

Setelah melalui aktivitas fisik yang padat, para peserta beristirahat sejenak sebelum melanjutkan ke agenda paling dinanti di malam hari, yaitu Culture Night.

Dalam kegiatan ini, seluruh peserta berkumpul di area utama untuk melaksanakan berbagai rangkaian acara, di antaranya:

  • Penyalaan Api Unggun sebagai simbol kebersamaan dan semangat persaudaraan
  • Penampilan Elsa yang menghibur seluruh peserta
  • Penyerahan hadiah untuk regu-regu terbaik selama kegiatan
  • Ice Breaking Cop-Cop
  • Bernyanyi dan bersorak bersama

Gemerlap api unggun ditemani tawa dan semangat para peserta yang menikmati setiap rangkaian acara menjadikan momen ini salah satu bagian paling berkesan dalam Jamboree.

People on a ladder

AI-generated content may be incorrect. A group of people in a forest

AI-generated content may be incorrect. People in yellow jackets lying on the ground

AI-generated content may be incorrect. A group of people running on a dirt road

AI-generated content may be incorrect. A group of people holding a white tube

AI-generated content may be incorrect. A group of children sitting in a pool of water

AI-generated content may be incorrect. A group of people wearing matching outfits

AI-generated content may be incorrect. A child in red hat and capes eating from a plate

AI-generated content may be incorrect. A group of people in matching outfits

AI-generated content may be incorrect. A group of people in red jackets

AI-generated content may be incorrect. A group of people in red jackets

AI-generated content may be incorrect. A group of people standing around a stage

AI-generated content may be incorrect.

Selain sebagai ajang rekreasi, Jamboree Yatim Penghafal Quran Nasional Season 8 – Pesantren Al Hilal juga menjadi sarana pembinaan mental dan karakter bagi para peserta. Melalui kegiatan edukatif, tantangan fisik, serta acara kebersamaan, para santri diajak untuk belajar disiplin, bekerja sama, berani mencoba hal baru, dan membangun semangat ukhuwah Islamiyah.

MasyaAllah, Alhamdulillah ala kulli hal, semoga kegiatan positif dalam pelaksanaan games edukatif hingga culture night dapat memberikan kebahagiaan dan kesan yang tak dilupakan oleh 207 Anak Yatim Penghafal Quran se-Indonesia.

PENULIS: NAFISAH SAMRATUL FUADIYAH

🌐 Website: www.alhilal.or.id

☎️ Telpon: 022 2005079

📱 WA: 0812 2220 2751

 

Alhamdulilllah, 50.000 Liter Air Bersih Telah Disalurkan untuk Saudara-saudara Kita Palestina

 

Alhamdulillah, di tengah kondisi yang penuh ujian bagi saudara-saudara kita di Palestina, Laziswaf Al Hilal kembali mengirimkan bantuan air bersih sebagai wujud kepedulian untuk mereka. Pada Sabtu, 22 November 2025, penyaluran air bersih dilakukan berkolaborasi bersama Gazze Destek Derneği, Itqan Peduli, dan Mandiri Amal Insani (MAI).

Sebanyak 50.000 liter air bersih berhasil disalurkan dan memberikan manfaat langsung bagi 1.800 warga Palestina yang berada di wilayah Deir Balah & Khan Younis, Gaza Selatan. Perlu Sahabat Al Hilal ketahui, ketersediaan air bersih di Palestina sangat terbatas, terutama akibat hancurnya infrastruktur dan akses air yang terblokade. Air bersih menjadi kebutuhan paling mendesak untuk bertahan hidup—untuk minum, memasak, hingga menjaga kebersihan di tengah situasi darurat.

Melalui kolaborasi dan uluran tangan Sahabat Al Hilal, sedikit beban mereka dapat terangkat. Setiap tetes air yang mengalir menjadi bukti bahwa masih banyak hati yang peduli dan tidak pernah meninggalkan saudara seiman dalam kesulitan. Jazakumullah khairan katsiran kepada seluruh #OrangBaik yang telah berkontribusi. Semoga Allah SWT membalas setiap kebaikan dengan pahala yang berlipat ganda.

Mari terus kuatkan dukungan, kepedulian dan doa kita. Semoga Allah segera memberikan keamanan, kesehatan, dan kemenangan bagi Palestina, dan semoga kehidupan mereka kembali tenang, dan mereka bisa kembali beraktifitas dengan normal seperti sedia kala. Aamiin ya Rabbal ‘alamin.

Penulis: Indra Rizki

 

×