Tentang Kami
LAZIS Al Hilal merupakan sebuah lembaga filantropi Islam berskala Provinsi yang didirikan dengan tujuan mulia untuk menggalang partisipasi masyarakat dalam membantu anak-anak yatim tak mampu yang bermukim di Pesantren Al Hilal. Pesantren Al Hilal sendiri merupakan lembaga pendidikan tanpa pungutan biaya, sehingga kebutuhan dan biaya kehidupan serta pendidikan para santrinya terus meningkat. Oleh karena itu, LAZIS Al Hilal hadir sebagai wadah bagi masyarakat luas untuk turut peduli terhadap kehidupan dan masa depan anak-anak yatim di pesantren tersebut.
Seiring berjalannya waktu, kepercayaan dan partisipasi masyarakat terhadap LAZIS Al Hilal terus meningkat. Awalnya, LAZIS Al Hilal berfokus pada program beasiswa pendidikan, orang tua asuh anak yatim, pembangunan masjid, asrama, dan sarana prasarana lainnya. Namun, seiring perkembangannya, LAZIS Al Hilal berkembang menjadi lembaga yang inklusif, melayani masyarakat secara umum, tidak hanya terfokus pada lembaga internal. Hal ini dilakukan tanpa menghilangkan kekhasan program utama LAZIS Al Hilal, yaitu membantu anak yatim dhuafa dan penghafal Al-Quran.
LAZIS Al Hilal senantiasa berkomitmen untuk mengantarkan amanah para donatur dan muzaki dengan tepat kepada mustahik atau penerima manfaat. Dari tahun 2013 hingga 2023, LAZIS Al Hilal telah mendistribusikan bantuan kepada lebih dari 882.769 jiwa mustahik/penerima manfaat di berbagai daerah di Jawa Barat dan Indonesia.
Selain menghadirkan program-program inovatif untuk memberdayakan masyarakat, LAZIS Al Hilal juga aktif memperkuat kolaborasi dengan berbagai pihak. Salah satu langkah strategisnya adalah dengan memperluas jaringan layanan. Saat ini, LAZIS Al Hilal memiliki relawan dan kantor layanan Sahabat Al Hilal yang tersebar di 10 wilayah di Jawa Barat.
Pengembangan jaringan ini dilakukan untuk mengatasi berbagai permasalahan di berbagai wilayah Jawa Barat yang tidak dapat diselesaikan dengan bekerja sendiri. Dengan keterbatasan sumber daya yang dimiliki, LAZIS Al Hilal mengajak semua pihak untuk bergandengan tangan, membangun kolaborasi, dan beraksi bersama dalam mengatasi berbagai masalah kesenjangan dan ketimpangan, khususnya di wilayah Jawa Barat.
Terakhir dari kami, sebagai bentuk komitmen nilai utama kemandirian LAZIS Al Hilal adalah bahwasannya penghimpunan dana yang didapatkan 100% disalurkan untuk program tanpa dipotong gaji amil/pengelola/pengurus. Gaji berasal dari unit usaha yang dirintis sejak dahulu.