Alhamdulillah, LAZISWAF Pesantren Al Hilal kembali menghadirkan manfaat bagi umat, pada Selasa, 12 November 2025, telah dilaksanakan peresmian sumur bor untuk Pondok Pesantren Assaadah Abdul Jabar yang berlokasi di Kampung Pasir Nangka, Desa Cikadu, Kecamatan Sindangkerta, Kabupaten Bandung Barat.

Sumur bor dengan kedalaman 75 meter ini diharapkan mampu menjadi sumber air bersih yang baru bagi 250 penerima manfaat, yang terdiri dari para santri dan masyarakat sekitar. Sebelumnya, pondok pesantren ini sering mengalami kesulitan dalam memenuhi kebutuhan air bersih karena lokasinya yang berada di pelosok serta keterbatasan dana untuk membuat sumur yang layak pakai.
Dalam kesempatan tersebut, Ustadz Saepulatip, selaku pimpinan pondok pesantren sekaligus guru di SMP setempat, menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya.
“Alhamdulillah, kami sangat berterima kasih kepada LAZISWAF Al Hilal, Sahabat Al Hilal dan Orang orang baik yang telah membantu pembuatan sumur ini. Air bersih ini nanti jadi berkah besar bagi santri dan warga di sekitar sini. Biasanya ini kami ngalamin kesulitan air, tapi insya Allah dengan adanya sumur ini, kebutuhan untuk kegiatan belajar, ibadah, dan kehidupan sehari-hari bisa terpenuhi,” ujar beliau penuh haru.

Insya Allah, sumur bor ini akan dimanfaatkan untuk menunjang kegiatan pesantren, pengajian, dan kebutuhan warga sekitar. Jazakumullah khairan katsiran untuk semua pihak yang terlibat, semoga Setiap rezeki yang sudah disisihkan oleh para Sahabat Al Hilal dan orang-orang baik akan kembali kedalam bentuk yang lebih baik, serta semoga Allah SWT membalas kebaikan Bapak/Ibu semua dengan pahala yang berlipat ganda. Aamiin ya rabbal ‘alaamiin
Penulis: Indra Rizki









