Contacts

92 Bowery St., NY 10013

+1 800 123 456 789

Kategori: Berita

Al Hilal Berbagi : Sedekah Beras Untuk Yatim Dan Guru Ngaji⁣⁣

Laz Al Hilal, Bandung – ⁣⁣Alhamdulilah terima kasih untuk para donatur yang telah membagi sedikit rezekinya untuk mereka yang membutuhkan, hari ini kegiatan “Al Hilal Explore” kembali di jalankan. Tepatnya hari ini Al Hilal melakukan kegiatan berbagi beras keliling kota Bandung.⁣⁣⁣

Sahabat Al Hilal, meski kota Bandung terlihat banyak masyarakat yang berada namun banyak juga masyarakat yang masih banyak serba kekurangan, binggung untuk makan mereka bagaimana, akhirnya Al Hilal Explore berbagi beras dengan keliling kota Bandung.⁣⁣⁣

Dengan adanya kegiatan Al Hilal Explore ini banyak kehidupan mereka yang merasa terbantu. ⁣Yuk sedekahkan sedikit rezekimu, dan berlomba-lombalah berbuat kebaikan.⁣⁣⁣⁣⁣

Santri Al Hilal Siap Jalankan Protokol Kesehatan COVID-19

Laz Al Hilal, Bandung – Kementerian Agama telah menerbitkan panduan pembelajaran bagi pesantren dan pendidikan keagamaan di masa pandemi Covid-19. Pondok pesantren menyatakan siap mematuhi dan menerapkan protokol kesehatan demi mencegah penularan COVID-19.

Ada empat ketentuan utama yang berlaku dalam pembelajaran di masa pandemi bagi pendidikan keagamaan berasrama maupun tidak berasrama. Ketentuan pertama, harus membentuk gugus tugas percepatan penanganan Covid-19. Kedua, memiliki fasilitas yang memenuhi protokol kesehatan.

Ketentuan ketiga, lingkungan harus aman dari Covid-19 yang dibuktikan dengan surat keterangan dari gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 atau pemerintah daerah setempat. Terakhir, pimpinan, pengelola, pendidik dan peserta didik dalam kondisi sehat yang dibuktikan dengan surat keterangan sehat dari fasilitas pelayanan kesehatan setempat.⁣⁣

Adapun protokol kesehatan yang harus dijalankan, antara lain, mewajibkan penggunaan masker, penerapan jaga jarak fisik, pemeriksaan kondisi kesehatan secara berkala, hingga menyediakan ruang isolasi.⁣⁣

Dan santri Al Hilal, siap menjalani protokol COVID-19, dengan hal kecil tidak lupa menggunakan masker, mencuci tangan, membuat tiga kelas antara lain kelas pagi, kelas siang, kelas sore di harapkannya adalah agar bisa membatasi jumlah santri Al Hilal yang masing masing hanya 10 atau 15 santri dengan duduk berjarak.⁣⁣

Selamat Hari Radio Republik Indonesia (RRI)⁣

Laz Al Hilal, Bandung – Tahukah Sahabat Al Hilal, Hari Radio Nasional yang jatuh pada 11 September ini juga diperingati sebagai Hari kelahiran Radio Republik Indonesia (RRI). RRI lahir para 11 September 1945 sebagai alat komunikasi antara Presiden Sukarno dan rakyat Indonesia.⁣

Seiring dengan berkembangnya teknologi, radio bukan lagi sebagai sarana penyebaran berita, tapi juga dimanfaatkan sebagai sarana informasi perkembangan tren, sandiwara radio, lagu – lagu terbaru dan informasi terkini lainnya. Semoga senantiasa lestari. Sekali di udara tetap mengudara hingga penjuru nusantara.⁣

Program Al Hilal : “Sedekah Air Untuk Umat”

Laz Al Hilal, Bandung – Air minum merupakan kebutuhan paling utama dalam tubuh manusia serta sarana transportasi untuk mengirimkan zat-zat gizi ke semua sel tubuh manusia. Air juga penting untuk proses pencernaan, untuk penyerapan, asimilasi, dan eksresi. Bahkan 60-70% persen tubuh manusia, adalah air.

Namun, air semakin langka. Kompas mengutip buku The Uninhabitable Earth: Life After Warming (2019), empat miliar manusia atau dua per tiga populasi saat ini sudah hidup di wilayah yang mengalami kekeringan setidaknya satu bulan tiap tahunnya. Pemenuhan air bersih waga untuk konsumsi harian pun kian krisis.

Alhamdulilah pada hari ini (11/11) Al Hilal membagikan sedekah air untuk warga sekitar Masjid Marwah Pesantren Al Hilal, Cililin. Banyak warga yang merasa terbantu dengan adanya program sedekah air ini.⁣⁣⁣

Saad bin Ubadah Rhadiyallahu ‘anhu bertanya, kepada Rasulullah, “Wahai Rasulullah, sedekah apa yang paling utama?” Beliau menjawab, “(Sedekah Air)”⁣⁣⁣⁣⁣⁣

Al Hilal berharap, program ini dapat berjalan lancar mulai dari peluncuran sampai implementasinya. Sehingga sedekah air ini dapat melengkapi dan mendukung program-program air kita yang sebelumnya berjalan.⁣⁣⁣⁣⁣

Al Hilal Explore : “Berbagi Beras & Healthy Kit”

Laz Al Hilal, Bandung – Pandemi Covid-19 yang kini tengah terjadi di Kota Bandung telah melemahkan sendi-sendi kehidupan sosial dan ekonomi masyarakat. Pasalnya, roda kehidupan masyarakat seakan terhenti pasca- pemerintah menerapkan beberapa kebijakan seperti jam malam, guna menekan laju pertumbuhan kasus positif baru, banyaknya jumlah pengangguran dan juga banyak yang kehilangan lapangan kerja.

Sahabat Al Hilal, meski kota Bandung terlihat banyak masyarakat yang berada namun banyak juga masyarakat yang masih banyak serba kekurangan, binggung untuk makan mereka bagaimana, akhirnya Al Hilal Explore berbagi beras dengan keliling kota Bandung.

Alhamdulilah terima kasih untuk para donatur yang telah membagi sedikit rezekinya untuk mereka yang membutuhkan, hari ini kegiatan “Al Hilal Explore” kembali di jalankan.

Tepatnya hari ini, 10 November 2020 Team Al Hilal melakukan kegiatan berbagi beras dan juga Healty Kit keliling kota Bandung.⁣⁣

Gratis Cukur Rambut Untuk Santri Yatim Al Hilal

Pesantren Al Hilal, Cibiru – Anak Pesantren Yatim Al Hilal, Cibiru mendapat kesempatan cukur rambut gratis sebagai bentuk partisipasi yang luar biasa dalam membuat anak santri yatim rapi dalam penampilan rambutnya. Ada sekitar belasan anak yang bergantian dicukur rambutnya oleh pemangkas rambut yang mahir tersebut.

Kegiatan yang digelar pada hari ini (10/11) itu merupakan bentuk syukur di hari yang penuh berkah yang dilakukan salah satu hamba allah, Alhamdulillah mereka yang hadir memberikan bantuan itu sangat antusias dan tulus.⁣⁣

Selain rambut anak-anak dipotong dan dirapikan, sahabat dermawan dari dari hamba allah juga memberikan edukasi bagaimana cara menata dan merapikan rambut yang baik dan benar. Tentu edukasi yang sangat bermanfaat untuk anak-anak agar mengetahui cara merawat rambut agar selalu rapi.

Alhamdulillah, Kesempatan untuk berbuat baik selalu ada dan bisa dilakukan oleh siapa saja.⁣ Sehingga anak santri yatim turut senang dengan kehadiran potong rambut gratis ini dari sahabat dermawan.

Kami mengucapkan jazakumullah khoiron katsir kepada hamba Allah atas kebaikannya untuk cukur rambut gratis untuk anak santri yatim Alhamdulillah anak-anak jadi terlihat lebih rapi.⁣⁣⁣

Kegiatan Tasmi’ul Qur’an1 Juz

Pesantren Al Hilal, Cililin – Kegiatan tasmi’ul Quran salah satu kegiatan pekanan untuk santri yatim di pesantren Al-Hilal cililin, setiap pekan semua santri akan mengikuti tasmi ketika hafalannya sudah tercapai.

Alhamdulillah. Hari Selasa, 10 November 2020. Sedang dilaksanakan tasmi’ul Quran oleh Ananda Sopyan dan Ananda padilah. Untuk membacakan hafalan yang sudah dihafal nya 1 juz 1 kali duduk, Yang disimak oleh semua santri yatim pesantren Al Hilal Cililin.

Agenda tasmi’ul Qur’an ini sangat penting untuk santri penghafal Al-Qur’an,, karena, agar bisa terus terjaga hafalannya, Istiqomah untuk murojaah, dan melatih mental untuk bisa menampilkan nya di depan semua santri.

Program Berbagi Berkah “Pasar Gratis” Komunitas Al Hilal Cabang Sumedang

Laz Al Hilal, Bandung – Alhamdullilah, lapak sayur dan lauk yang didirikan di Halaman Mesjid Al Ikhlas atau di Sekretariat Komunitas Al Hilal Sumedang di Dsn. Lemburgedong ini special, special bukan karena menyediakan sayur dan lauk yang spesial, namun karena lapak ini memiliki tujuan yang sangat mulia.⁣⁣⁣

Oleh warga sekitar, lapak ini disebut pasar gratis. Disebut begitu karena tujuan dari pasar gratis ini adalah menyediakan aneka sayur dan lauk, yang boleh diambil oleh siapa saja, khususnya warga terdampak pandemi COVID-19.⁣⁣⁣

Pasar gratis ini merupakan inisiatif sejumlah warga yang mengumpulkan donatur untuk membuat pasar gratis yang digelar satu kali dalam sepekan dan biasanya dilakukan di hari Selasa.⁣⁣⁣

Pasar gratis ini diharapkan bisa membantu memenuhi kebutuhan harian warga di masa sulit ekonomi saat pandemi COVID-19.⁣⁣⁣

Selamat Hari Pahlawan!

Laz Al Hilal, Bandung – Satu bangsa, satu bahasa, satu tanah air, Pahlawan Indonesia.⁣

Bersama kokohkan persatuan untuk membangun Negeri dengan pantang menyerah dan terus semangat menjadi pahlawan masa kini yang selalu bergerak mencari solusi serta inspirasi.⁣

Yuk mulai dari langkah kecil untuk menjadi pahlawan bagi diri sendiri, orang lain dan lingkungan sekitar salah satunya menjadi pahlawan untuk santri yatim, yuk jadilah pahlawan untuk mereka!⁣

Rekening Sedekah Al Hilal⁣
Bank Mandiri⁣⁣⁣
🏧 1320012549953⁣⁣
A.n YAYASAN AL HILAL ⁣RANCAPANGGUNG⁣⁣

Al Hilal Berbagi : “Wakaf Quran Ke Cipete Cilongok Banyumas”

Alhamdulillah jazakumulloh khair kepada para donatur yang telah donasi untuk Wakaf Al Quran, dan tepatnya hari ini 09 November 2020 sudah mulai kami kirimkan Al Qur’an Wakaf kepada TPA/Rumah Tahfdiz yang berlokasi di Cipete Cilongok Banyumas, kepada siapapun yang telah berpartisipasi insyaAllah akan turut serta kami doakan dan semoga pahala jariyah terus mengalir kepada para donatur hingga yaumil akhir, Amiin Ya Rabb.⁣⁣

Insyaallah ikhtiar dari laz Al hilal untuk tetap sehat wakaf Al Qur’an siap membantu keinginan-keinginan mereka untuk bisa belajar Al Qur’an.⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣

Al Hilal mengajak kepada sahabat semua untuk bersama-sama bergotong royong menjaga para penjaga Al Qur’an dengan berpartisipasi dalam program ini. InsyaAllah masih terbuka luas bagi siapa saja yang ingin bergabung bersama kami.⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣

Rekening Wakaf Al Quran⁣⁣
Bank Mandiri⁣⁣⁣⁣⁣⁣
🏧 132.00.1565.333.1⁣⁣⁣
A.n YAYASAN AL HILAL ⁣RANCAPANGGUNG⁣⁣

⁣⁣Informasi & Call Center⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
🌐 Website: www.alhilal.or.id⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
☎ Telpon: 022-2005079⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
📱 WA: 081 2222 02751⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
©️ Laz Al Hilal Copyright Picture⁣⁣⁣⁣⁣

×