Alhamdulillah, pada Kamis (13/11), telah resmi dilaksanakan peresmian Sumur Bor di Pondok Pesantren Jannah Naim yang ber lokasi di Pedes Nunggal, Desa Pakuon, Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut oleh Laziswaf Al Hilal. Sumur ini dihadirkan melalui dukungan para Sahabat Al Hilal dan #OrangBaik yang senantiasa memberikan perhatian bagi keberlangsungan pendidikan dan kehidupan santri di pelosok negeri.

Pimpinan dan seluruh pengurus pondok menyampaikan rasa syukur dan bahagianya karena kini kebutuhan air bersih di lingkungan pesantren akan semakin terbantu. Pa Dadi, selaku Ketua DKM setempat, mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada seluruh pihak yg telah membantu terwujudnya sumr bor ini. Karena perlu Sahabat Al Hilal ketahui, beliau bercerita bahwa selama ini keterbatasan dana menjadi tantangan besar bagi pesantren yang terletak di daerah pelosok untuk memiliki sarana air bersih yang memadai.

Dengan adanya sumur bor ini, InsyaAllah kebutuhan air bersih untuk para santri dalam kegiatan sehari-hari, mulai dari berwudhu, mandi, hingga memasak, dapat terpenuhi dengan lebih baik. Tidak hanya itu, fasilitas ini juga bisa dimanfaatkan oleh warga sekitar yang membutuhkan, sehingga kebermanfaatannya menjadi lebih luas dan berkelanjutan.
Insya Allah sumur bor ini menjadi amal jariyah bagi para donatur dan pihak yang terlibat, serta membawa bErkah bagi seluruh santri dan masyarakat sekitar. Aamiin Ya Rabbal ‘Aalamiin.
Penulis: Indra RIzki









