Salah satu Program yang rutin dilaksanakan oleh LAZISWAF Al Hilal adalah Program “Sebar Wakaf Quran” untuk menyalurkan Mushaf Quran yang layak bagi Santri/Santriwati, Jamaah, dan Penghafal Quran di berbagai wilayah.
Bahkan hingga ke Pelosok Negeri, selama bulan September 2021, tidak hanya menyalurkan Mushaf Quran di Jawa Barat tetapi Program “Sebar Wakaf Quran” berhasil membumikan Al Quran hingga Baduy, Sidoarjo, dan Blora.
Selama periode September 2021, tercatat LAZISWAF Al Hilal berhasil membumikan sebanyak 1.970 Mushaf Quran, 570 Iqro, dan 20 Buku Islami.
Selama periode September 2021 LAZISWAF Al Hilal bersama Badan Wakaf Islam (BAWAIS) dan Penerbit Jabal pun berhasil membumikan dan menyalurkan Mushaf Al Quran di Kampung Mualaf Baduy yang dilaksanakan selama 3 Hari hari pada Akhir September 2021.
Berikut ini merupakan rincian dari Penyaluran yang telah dilaksanakan dalam Program “Sebar Wakaf Quran” selama periode September 2021
- Kampung Mualaf Baduy
Dalam kesempatan yang dilaksanakan bersama Badan Wakaf Islam (BAWAIS) dan Penerbit Jabal, LAZISWAF Al Hilal berhasil menyalurkan sebanyak 1000 Mushaf Quran, 20 Buku Islam, dan 150 Iqro bagi Masyarakat di Kampung Mualaf Baduy.
- Sidoarjo
Sebanyak 30 Mushaf Quran dan 20 Iqro berhasil diterima oleh Masyarakat di salah satu Lembaga Sidoarjo, Jawa Timur.
- Biora
Sama hal nya dengan wilayah Sidoarjo, sebanyak 30 Mushaf Quran dan 20 Iqro berhasil diterima oleh Masyarakat di salah satu Lembaga Blora.
- Karawang
Memasuki wilayah Jawa Barat, Sebar Wakaf Quran berhasil menyalurkan sebanyak 30 Mushaf Quran dan 20 Iqro untuk wilayah Karawang, Jawa Barat.
- Subang
Sebanyak 30 Mushaf Quran dan 20 Iqro pun berhasil diterima oleh salah satu Lembaga di wilayah Subang, Jawa Barat.
- Sukabumi
Memasuki wilayah Sukabumi, LAZISWAF Al Hilal pun berhasil menyalurkan sebanyak 30 Mushaf Quran dan 20 Iqro untuk Santri/Santriwati di salah satu Lembaga Islam wilayah tersebut.
- Parongpong
Di wilayah Parompong, sebanyak 30 Mushaf Quran dan 20 Iqro pun berhasil disalurkan oleh LAZISWAF Al Hilal.
- Cianjur
LAZISWAF Al Hilal berhasil menyalurkan sebanyak 30 Mushaf Quran dan 20 Iqro untuk wilayah Cianjur, Jawa Barat.
- Majalengka
Sama halnya dengan beberapa wilayah Jawa Barat sebelumnya, LAZISWAF Al Hilal pun berhasil menyalurkan sebanyak 30 Mushaf Quran dan 20 Iqro untuk wilayah Majalengka.
- Pangalengan
Sebar Wakaf Quran yang dilaksanakan dalam Aksi Touring oleh Komunitas Sahabat Al Hilal Pangalengan yang telah dilaksanakan September 2021 berhasil menyalurkan sebanyak 280 Mushaf Al Quran dan 100 Iqra untuk Santri/Santriwati serta Jamaah Masjid di beberapa wilayah Pangalengan.
- Tasikmalaya Selatan
Sama halnya dengan Penyaluran Wakaf Quran yang dilaksanakan oleh Komunitas Sahabat Al Hilal Pangalengan, Santri/Santriwati serta Jamaah Masjid di beberapa wilayah Tasikmalaya Selatan pun berhasil menerima Wakaf Quran dalam pelaksanaan kegiatan Aksi Touring oleh Komunitasn Sahabat Al Hilal Tasikmalaya Selatan. Sebanyak 170 Mushaf Quran dan 60 Iqro berhasil disalurkan dalam Kegiatan tersebut.
Dalam melaksanakan Penyaluran Wakaf Quran yang senantiasa dilaksanakan oleh LAZISWAF Al Hilal, InsyaAllah kami senantiasa memastikan bahwa Penerima Wakaf Quran adalah tepat sasaran.
Jazakumullah Khairankatsiran kepada seluruh Donatur yang senantiasa berpartisipasi dalam Program Wakaf Quran periode September 2021, semoga penerima Wakaf Quran periode selanjutnya akan menjangkau wilayah penerimaan yang lebih luas.
InsyaAllah.