Alhamdulillah, program Wakaf Quran Braille telah berhasil disalurkan kepada sahabat tunanetra di Kabupaten Garut. Penyaluran dilakukan di Pesantren Hidayatuttolibin, yang terletak di Kampung Tanjakan, Desa Tambak Baya, Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut, pada Senin (07/10/2024).
Dokumentasi penyaluran Wakaf Quran Braille (07/10/2024)
Wakaf Quran Braille ini diterima langsung oleh Ananda Addila, seorang santri tunanetra di pesantren tersebut. Selain itu, speaker Al Quran juga disalurkan kepada santri penghafal Quran tunanetra yang ada di Pesantren Hidayatuttolibin. Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian dan dukungan dari para pewakif yang tergabung dalam program Sebar Wakaf Quran, guna memberikan akses lebih luas kepada saudara kita yang memiliki keterbatasan penglihatan untuk tetap dapat mendalami Al Quran.
Fajar Maulana, Pengurus LAZISWAF Pesantren Al Hilal mengungkapkan,
“Jazakumullahu khairan katsiran kepada seluruh #OrangBaik dan #PewakifSetia yang telah berpartisipasi dalam program ini. InsyaAllah, Wakaf Quran Braille dan speaker Al Quran ini akan bermanfaat bagi sahabat tunanetra kita, termasuk Ananda Addila. Alhamdulillah pun Adila sekarang bisa menghafalkan Al Quran dengan mudah.” Ungkap Fajar Maulana melalui sambungan WhatsApp pada (08/10/2024).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya terus-menerus untuk memastikan bahwa akses terhadap Al Quran bisa dirasakan oleh seluruh umat Muslim, tanpa terkecuali. Dengan adanya Wakaf Quran Braille dan speaker Al Quran, para sahabat tunanetra diharapkan dapat semakin mudah dalam memahami dan menghafal Al Quran.
Semoga wakaf yang telah disalurkan membawa berkah dan pahala yang terus mengalir bagi para pewakif. Aamiin ya rabbal ‘alamin.
Informasi selengkapnya:
✅ Youtube:
✅ Instagram:
✅ Facebook:
Informasi & Call Center
☎ Telpon: 022 2005079
☎ WA: 0812 2220 2751
Penulis: Nafisah Samratul Fuadiyah