Bulan Ramadhan merupakan bulan suci dimana semua umat muslim berbondong-bondong untuk mencari keberkahan dengan cara melaksanakan kegiatan positif di bulan tersebut.
Bagaimana tidak, pahala yang dijamin oleh Allah SWT dilipatgandakan pada Bulan Suci tersebut. Tak ingin melewatkan kesempatan tersebut, Majelis Taklim Hegarmanah pun menyelenggarakan sebuah acara berupa Kajian Khusus Ramadhan 1443 H.
Acara tersebut sengaja diselenggarakan untuk umum agar masyarakat sekitar pun merasakan keberkahan di Bulan Suci Ramadhan ini.
Dengan menghadirkan beberapa penceramah yang luar biasa, Kajian Khusus Ramadhan 1443 H diselenggarakan secara langsung oleh Majelis Taklim Hegarmanah.
Berkolaborasi bersama LAZISWAF Pesantren Al Hilal, Kajian Khusus Ramadhan 1443 H ini dimulai pada Selasa 19 April hingga Kamis 21 April 2022, Kajian Khusus Ramadhan pertama pun dilaksanakan secara langsung pada:
⏰ pukul 08.30-12.00 WIB
📍 Jalan Hegarmanah No. 10, Bandung.
Terpantau hingga kini, acara Kajian Khusus Ramadhan 1443 H bersama Majelis Taklim Hegarmanah masih berlangsung dengan hikmat dan sesuai dengan rencana tanpa adanya kendala apapun.
Acara ini dibuka untuk umum dan seluruh masyarakat dapat menghadirinya secara gratis tanpa dipungut biaya sedikitpun. Dengan berkolaborasi bersama LAZISWAF Pesantren Al Hilal, masyarakat yang mengikuti acara dapat mengunjungi stand sedekah di bagian belakang jamaah.
Di stand yang tersedia, masyarakat dapat mengetahui berbagai macam pengetahuan mengenai sedekah ataupun mengenai LAZISWAF Pesantren Al Hilal itu sendiri.
Selain itu, masyarakat pun dapat langsung melaksanakan sedekah di stand tersebut, mulai dari sedekah kepada anak yatim, dhuafa, santri Pondok Pesantren Al Hilal, zakat, wakaf ataupun membayar aqiqah, dan lain sebagainya.
Seluruh masyarakat yang hadir pun dihimbau untuk tetap mematuhi protokol kesehatan sesuai dengan anjuran pemerintah.
Memakai masker, menggunakan handsanitizer serta menjaga jarak sudah menjadi hal yang wajib untuk dilakukan oleh kita semua di setiap acara. Tetap semangat mencari keberkahan Ramadhan ya, Sahabat Al Hilal!
Youtube: Pesantren Yatim Alhilal
Penulis: Aisyah