Hingga saat ini sejumlah relawan Komunitas Sahabat Al Hilal senantiasa beristiqomah menyalurkan berbagai manfaat untuk ummat di sejumlah wilayah Jawa Barat. Seperti yang telah Sahabat Al Hilal ketahui, bahwa Komunitas Sahabat Al Hilal berdiri di bawah naungan Yayasan Al Hilal.
Sahabat Al Hilal, selama ini Komunitas Sahabat Al Hilal dapat terus menyalurkan berbagai manfaat atas kehendak dan rahmat Allah SWT melalui uluran tangan orang-orang baik yang hingga saat ini terus ikut berkontribusi dalam setiap program yang diadakan LAZISWAF Pesantren Al Hilal dan Komunitas Sahabat Al Hilal.
Alhamdulillah, sejumlah santri, warga dhuafa, guru ngaji dan masih banyak lagi warga di wilayah Jawa Barat lainnya telah berhasil menerima berbagai manfaat dari para donatur melalui Komunitas Sahabat Al Hilal pada Jum’at (21/10/22) hingga Sabtu (22/10/22).
Mau tahu manfaat apa saja yang disalurkan? Berikut sejumlah manfaat yang berhasil disalurkan oleh para relawan Komunitas Sahabat Al Hilal di berbagai cabang wilayah Jawa Barat.
1. Komunitas Sahabat Al Hilal Sumedang Chapter 2.0
Jum’at (21/10/22), sempat terguyur hujan Komunitas Sahabat Al Hilal Sumedang 2.0 tetap aktif tebar kebaikan. Alhamdulillah, terhitung sebanyak :
▶️140 Bungkus sayuran dari program Warung Gratis Gantung & Keliling
▶️ Paket Sembako untuk 6 Dhuafa
Telah berhasil disalurkan kepada warga di wilayah Kecamatan Paseh dan Kecamatan Cimalaka, Sumedang.
2. Komunitas Sahabat Sahabat Al Hilal Tasik Selatan
Jum’at (21/10/22), Komunitas Sahabat Al Hilal Tasik Selatan kembali tebar manfaat untuk masyarakat Tasikmalaya. Tepatnya berlokasi di :
📍Madrasah Diniyah Takmiliyah, Kampung Cacaban, Desa Sari Mangu, Kecamatan Karangnunggal, Tasikmalaya
Pada kesempatan kali ini tim menyalurkan manfaat berupa:
▶️ Bantuan untuk 5 Guru ngaji
▶️ 30 Wakaf Iqra untuk santri
Tak hanya itu saja, Sabtu (22/10/22) dalam rangka menyambut Hari Santri Nasional, Komunitas Sahabat Al Hilal Tasik Selatan juga borong dagangan yang kemudian diberikan secara gratis kepada para Santri dan Guru Ngaji di :
📍 Samping Lapangan Madur, Bojongasih, Kecamatan Bojongasih, Kabupaten Tasikmalaya
Dagangan yang diborong pun berupa :
▶️ Banros
▶️ Batagor
▶️ Donat
Dibantu oleh 5 relawan, Alhamdulillah manfaat pun tersalurkan tepat sasaran kepada 100 santri dan guru ngaji.
3. Komunitas Sahabat Al Hilal Cimahi
Selanjutnya, masih di hari Jum’at (21/10/22) 2 relawan Komunitas Sahabat Al Hilal juga tak kalah aktif salurkan berbagai manfaat kebaikan untuk warga cimahi. Telah disalurkan manfaat berupa :
▶️ Bantuan donasi untuk acara Maulid Nabi dan sumpah pemuda, total senilai 400ribu untuk 3 tempat
▶️ 10 box Nasi kotak untuk anak yatim senilai 15ribu perkotaknya
Manfaat berhasil disalurkan di wilayah Cimahi tepatnya di,
📍 Jalan Haji Tajudin RT 05 RW 04
📍 Jalan raya sentral Cibabat
📍 Kebon Kembang RT 01 RW 02
Jazakumullahu Khairan Katsiran, berkat kebaikan dan kedermawanan hati para donatur yang selalu menyisihkan sebagian rezekinya untuk ikut berkontribusi dalam setiap program yang diadakan oleh LAZISWAF Pesantren Al Hilal dan Komunitas Sahabat Al Hilal, banyak saudara muslim yang berhasil kita bantu penuhi sebagian kebutuhannya. Dimulai dari Iqra, kebutuhan ekonomi, makanan dan kebutuhan lainnya.
Semoga setiap amalan dan sedekah yang disalurkan oleh oara donatur menjadi investasi terbaik di akhirat kelak, ya! Aamiin Yaa Rabbal’alaamiin.
Youtube: Laziswaf Al Hilal & Sahabat Al Hilal Official
Penulis: Elis Parwati