Contacts

92 Bowery St., NY 10013

thepascal@mail.com

+1 800 123 456 789

Update Pembangunan Asrama Santri Pesantren Al Hilal Cibiru Per Rabu, 26 November 2025

 

Alhamdulillah, kemajuan pembangunan Asrama Santri Pesantren Al Hilal Cibiru terus menunjukkan perkembangan yang semakin baik. Pekerjaan konstruksi yang dilakukan secara bertahap saat ini adalah di area lantai 1 dan lantai 2.Kelak jika sudah selesai, hunian ini akan menjadi tempat belajar dan tinggal santri yatim duafa yang menimba ilmu Al-Qur’an di Pesantren Al Hilal.

Berikut progres pembangunan per hari ini:

• Pelepasan bambu blandar dan papan bekisting Asrama Santri lantai 1
• Pemasangan cincin besi untuk rangka tiang di lantai 2 dalam tahap penyelesaian
• Pengecoran tiang Asrama Santri di lantai 2
• Hingga saat ini, sudah terdapat 15 tiang di lantai 2 yang berhasil selesai dicor

Perlu Sahabat Al Hilal ketahui, asrama ini nantinya akan menjadi fasilitas penting bagi para santri, bukan hanya sebagai tempat tinggal, tetapi juga pusat pembinaan akhlak, belajar mengaji, serta kegiatan keilmuan lainnya. Hadirnya asrama ini diharapkan dapat memberikan lingkungan yang lebih nyaman, aman, dan layak bagi para penghafal Qur’an untuk mengembangkan potensi terbaik mereka.

Para santri pun menyambut dengan penuh antusias dan rasa syukur atas pembangunan yang terus berprogres. Dengan hati yang berharap, mereka mendoakan agar pembangunan ini berjalan lancar tanpa hambatan. “Semoga asrama ini cepet selesai agar kami bisa belajar dan tinggal dengan lebih nyaman,” begitu harapan yang disampaikan oleh Yonif, selaku santri Pesantren Al Hilal dengan wajah penuh semangat.

Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kemudahan, kelancaran, dan keberkahan dalam setiap proses pembangunannya. Aamiin ya Rabbal ‘alamin.

Yuk menjadi bagian dari dibangunnya Masjid dan Asrama Santri Yatim Penghafal Quran:

Bank Mandiri # 132.00.1718.744.5

A.n. Al Hilal Rancapanggu

 

Informasi & Call Center:

Website: www.alhilal.or.id

Telpon: 022 2005079

WA: 0812 2220 2751

Majelis Taklim bersama Kampung Zakat Desa Rancapanggung Sukses Dilaksanakan

 

A group of people posing for a photo

AI-generated content may be incorrect.

Majelis Taklim Kampung Zakat Desa Rancapanggung, Ahad (23/11/2025)

LAZISWAF PESANTREN AL HILAL – Upaya dalam menebarkan dakwah dan meningkatkan kualitas keimanan masyarakat terus dilakukan oleh LAZISWAF Pesantren Al Hilal melalui program pembinaan Kampung Zakat Desa Rancapanggung. Pada Ahad (23/11/2025), kegiatan Majelis Taklim bersama Kampung Zakat Desa Rancapanggung telah diselenggarakan dan dihadiri oleh para pengurus Kampung Zakat, ibu-ibu majelis taklim, serta jamaah dari wilayah Rancapanggung, Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Barat.

Kegiatan yang berlangsung di Madrasah Miftahul Huda, Kampung Rancapanggung RT 01/RW 05, ini dimulai sejak pukul 06.30 WIB hingga 09.30 WIB, dan berjalan dengan penuh kekhidmatan. Para jamaah hadir dengan semangat belajar dan mendengarkan materi-materi keagamaan yang disampaikan dalam majelis tersebut. Kehadiran mereka menunjukkan antusiasme tinggi dalam mengikuti program pembinaan spiritual yang terus konsisten dilakukan di wilayah ini.

A group of women sitting in a room

AI-generated content may be incorrect. Majelis Taklim menjadi salah satu program penting dalam rangka mewujudkan masyarakat yang lebih dekat dengan Al Quran, lebih paham terhadap ajaran agama, serta lebih siap menghadapi tantangan kehidupan dengan bekal ilmu dan keimanan. Melalui kegiatan ini, jamaah mendapatkan penyegaran rohani sekaligus kesempatan untuk mempererat ukhuwah Islamiyah di antara warga Kampung Zakat Desa Rancapanggung.

Pengurus Kampung Zakat Desa Rancapanggung bersama tim Pesantren Al Hilal 1 Cililin turut hadir untuk memastikan pelaksanaan berjalan lancar. Mereka juga memberikan motivasi dan dukungan agar warga senantiasa menjaga semangat mengikuti kegiatan keagamaan, terutama di tengah kesibukan keseharian masyarakat. Tidak hanya menjadi agenda dakwah rutin, majelis taklim ini juga menjadi sarana pembinaan karakter melalui nilai-nilai keislaman dalam keluarga dan lingkungan masyarakat.

Selama kegiatan berlangsung, suasana Madrasah pun dipenuhi kebersamaan, yang penuh khidmat. Ibu-ibu dan jamaah yang hadir pun mengikuti setiap sesi dengan penuh rasa syukur. Dari pembacaan ayat suci Al Quran, penyampaian tausiyah, hingga doa penutup, seluruh rangkaian kegiatan berjalan tertib dan terarah. Semoga, materi yang disampaikan memberikan banyak ilmu baru, penguatan iman, serta dorongan untuk terus memperbaiki diri dalam menjalankan kehidupan sehari-hari bagi para jamaah.

A group of women standing next to a sign

AI-generated content may be incorrect. A group of women standing outside a building

AI-generated content may be incorrect. A group of women sitting on the floor

AI-generated content may be incorrect.

Alhamdulillah, kegiatan Majelis Taklim bersama Kampung Zakat Desa Rancapanggung berjalan sukses dan InsyaAllah memberikan manfaat bagi para jamaah.

MasyaAllah, Allahumma barik. Semoga Allah SWT membalas setiap langkah kebaikan para pengurus, jamaah, dan semua pihak yang mendukung keberlangsungan dakwah ini. Aamiin ya Rabbal ‘alamin.

PENULIS: NAFISAH SAMRATUL FUADIYAH

🌐 Website: www.alhilal.or.id

☎️ Telpon: 022 2005079

📱 WA: 0812 2220 2751

 

Jazakumullah Khairan Katsiran! Penyaluran Bantuan untuk Pondok Pesantren Athohiriyah Terdampak Bencana Longsor Telah Tersalurkan

 

A group of people holding signs

AI-generated content may be incorrect. LAZISWAF PESANTREN AL HILAL – LAZISWAF Pesantren Al Hilal kembali melaksanakan aksi kemanusiaan melalui penyaluran bantuan bagi pondok pesantren yang terdampak bencana. Penyaluran bantuan tersebut diberikan kepada Pondok Pesantren Athohiriyah, yang mengalami musibah bencana longsor pada Ahad (26/10/2025). Bencana tersebut menyebabkan bangunan pesantren ambruk serta menelan korban jiwa, sehingga memunculkan duka mendalam bagi keluarga besar pesantren dan masyarakat sekitarnya.

Bantuan disalurkan langsung oleh tim LAZISWAF Pesantren Al Hilal kepada para santri dan pengurus Pondok Pesantren Athohiriyah pada Sabtu (22/11/2025). Kegiatan penyaluran bantuan ini berlangsung di Kampung Pasir Buled, Desa Cinengah, Kecamatan Rongga, Kabupaten Bandung Barat, lokasi pesantren yang terdampak langsung oleh bencana longsor tersebut.

Aksi sosial ini dihadiri oleh para pengurus pesantren serta perwakilan tim LAZISWAF. Tim LAZISWAF Pesantren Al Hilal hadir membawa sejumlah bantuan yang telah dihimpun dari para donatur, sahabat Al Hilal, dan masyarakat yang tergerak untuk membantu pemulihan pesantren. Hingga saat ini, Pondok Pesantren Athohiriyah masih memerlukan dukungan baik secara material maupun spiritual untuk kembali bangkit dari musibah yang menimpa.

Adapun bantuan yang berhasil disalurkan LAZISWAF Pesantren Al Hilal, di antaranya:

Manfaat Jumlah Bantuan yang Disalurkan
Mushaf Quran 100 pcs
Buku Islam dan Iqra 1 Dus
Mukena 10 pcs
Kitab Kuning 546 pcs
Seragam SMP Putra 26 pcs
Seragam SMP Putri 13 pcs
Karpet 5 roll
Matras 10 roll
Piring 4 lusin
Sendok 4 lusin
Gelas 4 lusin
Rak Buku 2 set
Meja Belajar 15 pcs
Rak Sepatu 3 set
Sarung Dewasa 21 pcs
Peci 40 pcs
Buku gambar A4 10 pcs
Pensil 48 pcs
Pulpen 48 pcs
Penghapus 80 pcs
Alat peraga edukasi 5 pcs
Ember 10 pcs
Gayung 10 pcs

Tabel bantuan penyaluran untuk Pondok Pesantren Athohiriyah, Kabupaten Bandung Barat.

Bantuan tersebut merupakan bentuk dukungan nyata dari para #OrangBaik dan #SahabatAlHilal yang telah turut serta dalam program penghimpunan solidaritas untuk pesantren terdampak bencana. Jazakumullah Khairan Katsiran atas kepercayaan dan kemurahan hati yang telah diberikan.

Melalui bantuan ini, tim LAZISWAF berharap santri penghafal Quran dan para pengurus di Pondok Pesantren Athohiriyah dapat kembali menjalankan aktivitas pendidikan, keagamaan, dan pembelajaran dengan lebih nyaman. Meski musibah membawa luka dan kerugian, harapannya bantuan ini dapat menjadi penguat semangat bagi seluruh keluarga besar Pondok Pesantren Athohiriyah untuk bangkit kembali.

Jazakumullah khairan katsiran! Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah memberikan dukungan moral maupun materi. Allahumma barik, semoga sedikit kebaikan yang diberikan membawa keberkahan dan menjadi amal jariyah bagi semua yang terlibat.

Semoga Allah SWT memberikan kesabaran, kekuatan, dan pemulihan terbaik bagi Pondok Pesantren Athohiriyah dan seluruh keluarga yang terdampak bencana. Aamiin Ya Rabbal ‘Alamin.

PENULIS: NAFISAH SAMRATUL FUADIYAH

🌐 Website: www.alhilal.or.id

☎️ Telpon: 022 2005079

📱 WA: 0812 2220 2751

 

Biaya Pengobatan Bagi Dhuafa Pejuang Nafkah, Ana Sukmana Penderita Tumor Laring Glotis, Telah Tersalurkan!

 

A person and person holding a sign

AI-generated content may be incorrect.

Penyaluran bantuan biaya pengobatan untuk Pejuang Nafkah, Ana Sukmana di RSHS Bandung, Jumat (21/11/2025)

LAZISWAF PESANTREN AL HILAL – Komitmen LAZISWAF Pesantren Al Hilal dalam menebar kebermanfaatan kembali diwujudkan melalui penyaluran bantuan kemanusiaan bagi masyarakat yang membutuhkan. Pada Jumat (21/11/2025), Komunitas Sahabat Al Hilal Cimahi bersama tim LAZISWAF Pesantren Al Hilal kembali mengulurkan kepedulian melalui program bantuan kesehatan untuk salah satu masyarakat dhuafa, Ana Sukmana, yang tengah berjuang melawan penyakit Tumor Laring Glotis.

Ana Sukmana dikenal sebagai pejuang nafkah yang selama ini tetap berusaha memenuhi kebutuhan keluarga meski kondisi kesehatan semakin melemah. Beberapa waktu terakhir, beliau menjalani perawatan dan serangkaian tindakan medis di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung. Biaya pengobatan yang tidak sedikit menjadi tantangan berat, terutama bagi keluarga yang memiliki keterbatasan dalam pembiayaan medis.

Melihat kondisi tersebut, LAZISWAF Pesantren Al Hilal bersama Komunitas Sahabat Al Hilal Cimahi bergerak untuk memberikan dukungan. Bantuan sejumlah Rp2.400.000,- berhasil disalurkan secara langsung di Rumah Sakit Hasan Sadikin, Bandung. Dana tersebut digunakan untuk membantu biaya pengobatan serta transportasi Ana Sukmana selama masa perawatan.

“Alhamdulillah kami Komunitas Sahabat Al Hilal telah menyalurkan titipan para donatur untuk membantu biaya pengobatan pasca operasi kepada Bapak Ana Sukmana. Semoga bantuan ini biasa membantu Bapak Ana agar bisa kembali pulih,” ungkap Rodiah, pengurus Komunitas Sahabat Al Hilal Cimahi pada, Jumat (21/11/2025).

Penyaluran ini diharapkan dapat meringankan beban keluarga, sekaligus menjadi bukti nyata bahwa kepedulian umat mampu menjadi penopang bagi saudara kita.

A person with a bandage on his face holding a sign

AI-generated content may be incorrect. “Jazakumullah khairan katsiran kami ucapkan kepada para Donatur. Mudah-mudahan Allah SWT menggantikan rezeki bagi Bapak/Ibu donatur, semoga para Donatur berkah selalu. Terima kasih sekali lagi saya ucapkan mewakili suami saya,” ujar Istri dari Ana Sukmana.

Melalui penyaluran bantuan ini, LAZISWAF Pesantren Al Hilal kembali menegaskan komitmennya untuk terus berada di tengah masyarakat, terutama bagi mereka yang membutuhkan pertolongan. Program-program kepedulian seperti bantuan kesehatan, penyaluran sembako, pendidikan santri yatim, serta program pemberdayaan masyarakat terus menjadi fokus utama agar manfaat dakwah dan sosial semakin luas dan dapat dirasakan oleh banyak pihak.

Semoga bantuan yang telah tersalurkan menjadi amal jariyah bagi para donatur, relawan, serta semua pihak yang terlibat. InsyaAllah, kebaikan yang mengalir akan menjadi penopang kuat bagi mereka yang sedang diuji kesehatannya. Aamiin ya Rabbal ‘alamiin.

PENULIS: NAFISAH SAMRATUL FUADIYAH

🌐 Website: www.alhilal.or.id

☎️ Telpon: 022 2005079

📱 WA: 0812 2220 2751

 

Lembaga Zakat yang Hadirkan Kebahagiaan untuk Anak Yatim

Lembaga Zakat yang Hadirkan Kebahagiaan untuk Anak Yatim

Lembaga Zakat yang Hadirkan Kebahagiaan untuk Anak Yatim

Peran Sentral Lembaga Zakat dalam Memberdayakan Yatim

Sebagai lembaga zakat yang terus berkembang di Indonesia, berbagai program sosial diluncurkan demi menghadirkan kebahagiaan bagi umat, terutama anak yatim. Salah satu kegiatan penuh manfaat adalah kegiatan edukatif dan keceriaan seperti Hero Hore Jamboree Anak Yatim, sebagaimana digambarkan di poster. Melalui kegiatan ini, lembaga zakat tidak hanya menyalurkan bantuan, tetapi juga membangun karakter, keberanian, dan mental positif bagi para yatim.

Selain itu, karena umat membutuhkan bukti nyata dari pengelolaan dana zakat, lembaga zakat hadir dengan program terstruktur, transparan, dan berkelanjutan. Dengan demikian, para donatur dapat melihat secara langsung bagaimana kontribusi mereka menghadirkan perubahan hidup yang signifikan.


Mengapa Lembaga Zakat Sangat Penting bagi Umat?

Untuk memahami lebih dalam, mari kita membahas landasan perintah Allah dan contoh dari Rasulullah ﷺ mengenai keutamaan berbagi.


Dalil Al-Qur’an tentang Pentingnya Menunaikan Zakat

Berikut ayat Al-Qur’an kredibel, dicantumkan teks Arab, terjemahan, dan sumber halaman sesuai permintaan:

1. QS. Al-Baqarah ayat 110 – Kewajiban Zakat

اَقِيْمُوا الصَّلٰوةَ وَاٰتُوا الزَّكٰوةَ ۗ وَمَا تُقَدِّمُوْا لِاَنْفُسِكُمْ مِّنْ خَيْرٍ تَجِدُوْهُ عِنْدَ اللّٰهِ ۗ اِنَّ اللّٰهَ بِمَا تَعْمَلُوْنَ بَصِيْرٌ

“Dan dirikanlah salat, dan tunaikanlah zakat. Dan apa saja kebaikan yang kamu usahakan untuk dirimu, pasti kamu mendapatkannya di sisi Allah. Sesungguhnya Allah Maha Melihat apa yang kamu kerjakan.”
📘 Sumber: Mushaf Madinah, halaman 17.

Ayat ini menjelaskan bahwa zakat menjadi pembuktian iman sekaligus sarana membersihkan harta. Karena itu, lembaga zakat berperan penting untuk memastikan dana tersebut sampai kepada yang berhak.


2. QS. At-Taubah ayat 103 – Zakat Membersihkan Jiwa

خُذْ مِنْ اَمْوَالِهِمْ صَدَقَةً تُطَهِّرُهُمْ وَتُزَكِّيْهِمْ بِهَا وَصَلِّ عَلَيْهِمْ ۗ اِنَّ صَلٰوتَكَ سَكَنٌ لَّهُمْ ۗ وَاللّٰهُ سَمِيْعٌ عَلِيْمٌ

“Ambillah zakat dari sebagian harta mereka, dengan zakat itu kamu membersihkan dan menyucikan mereka.”
📘 Sumber: Mushaf Madinah, halaman 203.

Ayat ini menunjukkan bagaimana zakat menjadi sarana penyucian. Dengan demikian, dana yang disalurkan melalui lembaga zakat membawa keberkahan berlipat.


3. QS. Al-Insan ayat 8–9 – Kebaikan untuk Yatim dan Dhuafa

وَيُطْعِمُوۡنَ الطَّعَامَ عَلٰى حُبِّهٖ مِسۡكِيۡنًا وَّيَتِيۡمًا وَّاَسِيۡرًاۖ
اِنَّمَا نُطۡعِمُكُمۡ لِوَجۡهِ اللّٰهِ لَا نُرِيۡدُ مِنۡكُمۡ جَزَآءً وَّلَا شُكُوۡرًا

“Dan mereka memberikan makanan yang disukainya kepada orang miskin, anak yatim, dan orang yang ditawan. Sesungguhnya kami memberi makanan kepadamu hanya mengharapkan keridaan Allah.”
📘 Sumber: Mushaf Madinah, halaman 579.

Ayat ini sangat relevan karena menyangkut program lembaga zakat untuk anak yatim, termasuk kegiatan Jamboree, santunan, hingga edukatif outbound.


Hadits Shahih tentang Keutamaan Berbuat Baik kepada Yatim

Berikut satu hadits shahih kredibel (dengan halaman, buku, dan redaksi Arab):

Hadits Riwayat Bukhari No. 5304 – Pahalanya Mengasuh Yatim

اَنَا وَكَافِلُ الْيَتِيْمِ فِي الْجَنَّةِ هَكَذَا
Rasulullah ﷺ bersabda: “Aku dan orang yang memelihara anak yatim berada di surga seperti ini.”
(Bukhari, Kitab Al-Adab, hal. 124).

Hadits ini menguatkan bahwa siapa pun yang membantu yatim melalui lembaga zakat, akan mendapatkan kedudukan mulia di surga.


Program Hero Hore Jamboree Anak Yatim – Kiprah Nyata Lembaga Zakat

Program ini menjadi salah satu bukti bahwa lembaga ini bukan sekadar mengumpulkan dana, melainkan juga mencetak generasi emas. Dengan pendekatan edukatif dan rekreatif, penguatan karakter tertanam secara natural.

Kegiatan Utama yang Dilaksanakan

  1. Games Edukatif – membantu meningkatkan kecerdasan emosional.
  2. Outbound – melatih kerja sama dan keberanian.
  3. Edukasi Bencana – membekali anak yatim dengan ilmu mitigasi.
  4. Bingkisan Kebahagiaan – memberikan hadiah sebagai bentuk kasih sayang.

Melalui program seperti ini, lembaga zakat menghadirkan manfaat jangka panjang.


Peran Lembaga Zakat dalam Pendidikan dan Penguatan Mental Yatim

Karena setiap anak membutuhkan lingkungan tumbuh yang suportif, lembaga Al Hilal berperan memberi ruang aman dan penuh perhatian. Dengan demikian, mereka dapat bertumbuh menjadi pribadi yang percaya diri, optimis, dan mandiri.

Program seperti Jamboree mendorong perkembangan kognitif, sosial, dan spiritual mereka. Selain itu, sinergi antara relawan, donatur, dan pengelola menjadikan kegiatan lebih berkesan.


Mengapa Harus Menyalurkan Melalui Lembaga Zakat?

Ada beberapa alasan penting:

1. Transparansi dan Akuntabilitas

Lembaga zakat profesional mengelola dana secara terbuka, lengkap dengan laporan berkala.

2. Penyaluran Tepat Sasaran

Melalui pendataan ketat, bantuan sampai kepada yang benar-benar berhak.

3. Berkelanjutan

Program tidak berhenti pada satu momentum, tetapi dirancang berkesinambungan.

4. Dampak Besar

Setiap kontribusi menghadirkan manfaat luas dan berlipat.

Dengan demikian, lembaga Al Hilal menjadi sarana terbaik bagi umat untuk menanam amal jariyah.

Lembaga Zakat Hadir untuk Kebahagiaan Yatim

Karena setiap anak berhak bahagia, lembaga ini hadir untuk memastikan senyum mereka tetap menyala. Melalui kegiatan edukatif, spiritual, hingga rekreatif, para yatim mendapatkan pengalaman berharga yang tidak mereka dapatkan setiap hari.

Anda dapat terus berkontribusi melalui lembaga Al Hilal untuk menghadirkan manfaat jangka panjang bagi umat. Terlebih lagi, pahala dari membantu yatim akan terus mengalir sebagai amal jariyah.


Website: LAZ Al Hilal

Memenuhi Kebutuhan Gizi Santri, Penyaluran Infaq Lauk untuk Generasi Qur’ani

Alhamdulillah, penyaluran infaq lauk untuk para santri penghafal Al-Qur’an kembali dilaksanakan melalui dukungan kebaikan dari Qur’anBest pada Selasa, 18 November 2025. Bantuan lauk berupa ayam, ikan mas, dan lele menjadi pelengkap kebutuhan gizi sehari-hari para santri di pondok Pesantren Al Hilal.

Program ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan dalam memastikan kesehatan dan tumbuh kembang santri tetap baik, sehingga mereka dapat belajar dengan fokus dalam menghafal dan mempelajari Al-Qur’an dan pelajaran lainnya.

Asupan Protein untuk Tumbuh Kembang Optimal

Ayam dan ikan merupakan sumber protein hewani baik yang memiliki banyak manfaat bagi tubuh para santri, di antaranya:

  • Membangun tumbuh kembang santri
  • Meningkatkan daya tahan tubuh
  • Meningkatkan energi untuk aktivitas belajar dan mengaji
  • Membantu perkembangan otak dan konsentrasi mereka belajar

Santri Pesantrn Al Hilal sebagai generasi Qur’ani tentu membutuhkan tubuh yang baik dan kesehatan yang terjaga, agar dapat menjalani kegiatan belajar, menghafal, dan beribadah dengan baik setiap hari.

Terima Kasih untuk Semua yang Terlibat

Alwi Hermawan, salah satu santri Pesantren Al Hilal 1 Cililin, menyampaikan rasa syukurnya mewakili teman-temannya. “Terima kasih Qur’anBest, Sahabat Al Hilal dan Orang-orang baik. Saya dan temen-temen seneng banget bisa makan lauk yang enak dan bergizi. Semoga Allah membalas semua kebaikannya.”

Ust Yedi selaku asatidz Pesantren Al Hilal 2 Panyileukan pun mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Qur’anBest dan seluruh donatur yang telah menyalurkan infaq lauk untuk para santri. “Infaq lauk yang diberikan menjadi semangat bru bagi para pejuang Al-Qur’an agar terus bersemangat menuntut ilmu dan menjaga hafalan mereka. Semoga Allah ﷻ membalas setiap kebaikan dengan pahala yang berlipat ganda dan rezeki yang penuh keberkahan.”

Semoga kolaborasi kebaikan ini terus berlanjut dan menjadi amal jariyah bagi seluruh pihak yang terlibat. Aamiin yaa Rabbal ‘alamin.

Penulis: Indra Rizki

 

Lembaga Zakat Terpercaya untuk Sedekah dan Wakaf

Lembaga Zakat Terpercaya untuk Sedekah dan Wakaf

Lembaga Zakat Terpercaya untuk Sedekah dan Wakaf

 

Pentingnya Memilih Lembaga Zakat Bandung yang Terpercaya

Masyarakat kini semakin sadar bahwa menyalurkan zakat, infak, sedekah, dan wakaf membutuhkan lembaga yang amanah, profesional, dan transparan. Oleh karena itu, banyak orang mulai mengutamakan lembaga zakat yang terbukti mengelola dana umat secara akuntabel. Dengan demikian, setiap donatur dapat merasa yakin bahwa kebaikannya benar-benar sampai kepada mereka yang berhak menerimanya.

Selain itu, lembaga ini terus meningkatkan kualitas layanan agar donatur merasakan kemudahan sekaligus kepercayaan penuh. Karena itu pula, lembaga zakat bandung tetap relevan dan dibutuhkan oleh masyarakat yang ingin menunaikan kewajiban agama sekaligus memberikan dampak sosial yang nyata.


Dasar Keutamaan Sedekah dalam Al-Qur’an dan Hadits

1. Surah Al-Baqarah ayat 245 — Dalil Infak Terkuat tentang Balasan Berlipat

﴿ مَنْ ذَا الَّذِي يُقْرِضُ ٱللَّهَ قَرْضًا حَسَنًا فَيُضَٰعِفَهُۥ لَهُۥٓ أَضْعَافًا كَثِيرَةً ۚ وَٱللَّهُ يَقْبِضُ وَيَبْسُطُ وَإِلَيْهِ تُرْجَعُونَ ﴾

“Siapakah yang mau memberi pinjaman kepada Allah, pinjaman yang baik, maka Allah akan melipatgandakannya baginya dengan kelipatan yang banyak. Allah menyempitkan dan melapangkan rezeki, dan kepada-Nya-lah kamu dikembalikan.”
(Sumber: Mushaf Madinah, Hal. 39)

Ayat ini sangat kredibel dan sering digunakan lembaga resmi seperti BAZNAS, LAZ nasional, dan ulama sebagai landasan dorongan sedekah dan zakat.


2. Surah Al-Baqarah ayat 276 — Dalil tentang Allah Menyuburkan Sedekah

﴿ وَيُرْبِي ٱلصَّدَقَٰتِ ۗ وَٱللَّهُ لَا يُحِبُّ كُلَّ كَفَّارٍ أَثِيمٍ ﴾

“Allah menyuburkan sedekah, dan Allah tidak menyukai setiap orang yang tetap dalam kekafiran dan bergelimang dosa.”
(Sumber: Mushaf Madinah, Hal. 44)

Dalil ini sangat relevan untuk kampanye donasi, sedekah, dan zakat di lembaga zakat bandung karena menggambarkan bahwa Allah sendiri yang menumbuhkan pahala sedekah.

Hadits ini memberi dorongan kuat agar umat Islam terus memperbanyak bersedekah. Oleh karena itu, banyak masyarakat memilih lembaga zakat bandung sebagai sarana untuk menyalurkan kebaikan karena mereka ingin meraih cinta Allah melalui sedekah yang benar dan tepat sasaran.


Mengapa Memilih Lembaga Zakat Bandung?

1. Amanah dan Transparan

Setiap donatur tentu ingin memastikan bahwa sedekahnya tersampaikan kepada yang membutuhkan. Karena itu, lembaga zakat bandung memberikan laporan berkala, dokumentasi kegiatan, serta pelaporan yang rapi agar setiap donasi dapat dipertanggungjawabkan. Selain itu, lembaga zakat bandung menyediakan berbagai kanal komunikasi sehingga donatur dapat memantau kegiatan kapan saja.

2. Program Sosial yang Komprehensif

Selain amanah, lembaga ini menyediakan banyak program seperti santunan yatim, pendidikan Qur’an, pembangunan masjid, kesehatan, bantuan pangan, dan pemberdayaan ekonomi. Dengan demikian, masyarakat dapat memilih program yang paling sesuai dengan niat kebaikan masing-masing.

3. Distribusi Tepat Sasaran

Karena memiliki jaringan relawan dan pengelola profesional, lembaga ini mampu menjangkau daerah-daerah yang membutuhkan. Hal ini memastikan bahwa setiap bantuan benar-benar diterima oleh anak yatim, dhuafa, santri, dan mustahik lainnya.


Program Andalan Lembaga Zakat Bandung

1. Program Santunan Yatim

Lembaga ini secara konsisten menghadirkan program santunan yatim untuk memberikan dukungan moral dan finansial kepada anak-anak yang kehilangan orang tua. Melalui program ini, para yatim dapat menerima kebutuhan pendidikan, makanan, dan perlengkapan sekolah.

2. Program Sedekah Makan Santri

Karena banyak pesantren membutuhkan dukungan operasional, lembaga ini menjalankan program “Sedekah Makan Santri”. Program ini memastikan para santri mendapatkan makanan bergizi setiap hari sehingga mereka dapat belajar dengan semangat. Program ini juga menanamkan nilai kepedulian, gotong royong, dan solidaritas sosial.

3. Program Pembangunan Masjid dan Asrama

Poster yang Anda kirim menunjukkan progres pembangunan di Pesantren Al Hilal, yang dikelola oleh lembaga zakat bandung. Program pembangunan masjid dan asrama ini menunjukkan bahwa lembaga zakat bandung terus menciptakan fasilitas ibadah dan pendidikan yang layak bagi para santri yatim penghafal Al-Qur’an.


Manfaat Menyalurkan Zakat melalui Lembaga Zakat Bandung

1. Mendapatkan Kemudahan Beribadah

Karena lembaga ini menyediakan layanan online dan offline, masyarakat bisa menunaikan zakat dan sedekah dengan cepat dan aman. Hal ini tentunya mempermudah umat Islam yang ingin beribadah tanpa hambatan.

2. Dampak Sosial Lebih Terukur

Dengan sistem yang profesional, lembaga ini memastikan bahwa setiap bantuan memiliki dampak nyata. Program-programnya dirancang dengan konsep pemberdayaan agar masyarakat tidak hanya menerima bantuan sesaat, tetapi juga dapat bangkit menuju kehidupan yang mandiri.

3. Memperoleh Pahala Jariyah

Rasulullah ﷺ menyampaikan:

إذا مات ابن آدم انقطع عمله إلا من ثلاث… صدقة جارية
“Apabila anak Adam meninggal, amalnya terputus kecuali tiga: sedekah jariyah…”
(HR. Muslim, Kitab Wasiat, Hal. 88)

Karena itu, ketika Anda menyalurkan sedekah melalui lembaga ini, kebaikan tersebut dapat menjadi amal jariyah yang terus mengalir.


Kenapa Allah Mencintai Orang yang Bersedekah?

Poster yang Anda kirim mengangkat pertanyaan penting: “Kenapa Allah mencintai orang yang bersedekah, padahal Allah tidak butuh harta kita?”

Jawabannya sederhana namun sangat dalam:
Allah mencintai orang yang bersedekah karena sedekah menunjukkan kualitas iman, kejujuran hati, dan ketulusan memberi.

Selain itu, sedekah menunjukkan bahwa seseorang bersedia melepaskan sebagian hartanya demi kebaikan orang lain. Karena itu, lembaga ini  hadir untuk membantu umat agar dapat bersedekah dengan benar, teratur, dan berdampak nyata.


Lembaga Zakat adalah Solusi Tepat untuk Menyalurkan Kebaikan

Karena masyarakat membutuhkan tempat yang amanah, profesional, dan terpercaya, LAZ menjadi pilihan yang tepat. Dengan berbagai program sosial yang berkelanjutan, lembaga ini terus menguatkan umat melalui pendidikan, bantuan pangan, pembangunan fasilitas ibadah, dan pemberdayaan ekonomi.

Jika Anda ingin menunaikan zakat, infak, sedekah, atau wakaf, maka lembaga ini merupakan tempat terbaik untuk menyalurkannya. Anda dapat menyalurkan kebaikan dengan aman, terukur, dan berdampak luas bagi umat.


Website: LAZ Al Hilal

Update Pembangunan Masjid Pesantren Al Hilal Cibiru per Kamis, 20 November 2025

Alhamdulillah, pembangunan Masjid Pesantren Al Hilal Cibiru terus menunjukkan progres yang semakin baik per Kamis, 20 November 2025. Masjid ini nantinya akan menjadi fasilitas utama bagi para santri yatim dan dhuafa untuk mengaji, menimba ilmu agama, serta menjalankan ibadah harian dengan nyaman. Selain itu, masyarakat sekitar pun akan dapat memanfaatkan masjid ini sebagai tempat shalat dan pusat kegiatan keagamaan di lingkungan Pasirbiru, Cibiru.

Berikut progres pembangunan terbaru:

  1. Plester aci dinding WC sebelah utara telah selesai
  2. Pemasangan granit dinding serta setting pipa saluran air wudhu di area sebelah utara
  3. Plester aci dinding WC sebelah selatan telah selesai
  4. Pemasangan closet WC ke-5 dan persiapan pemasangan granit lantai di area WC sebelah selatan

Setiap pembangunan ini menjadi langkah pen ting menuju terwujudnya masjid yang layak, bersih, dan nyaman sebagai tempat pembinaan para penjaga Al QUr’an. Asep Ridwan, selaku penanggung jawab pembangunan, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh pihak. “Mudah-mudahan Allah SWT membalas segala kebaikan Bapak/Ibu dengan pahala yang berlipat ganda dan menjadi amal jariyah yang tak terputus. Mohon doanya agar pembangunan ini dapat berjalan lancar hingga selesai,” ucapnya.

Semoga proses pembangunan berjalan lancar hingga rampung, dan masjid ini menjadi sumber keberkahan bagi santri maupun warga sekitar. Insya Allah, setiap kebaikan yang diberikan akan menjadi amal jariyah yang mengalir tanpa henti. Aamiin Ya Rabbal ‘Alamin

Yuk menjadi bagian dari dibangunnya Masjid dan Asrama Santri Yatim Penghafal Quran:

Bank Mandiri # 132.00.1718.744.5

A.n. Al Hilal Rancapanggu

Informasi & Call Center:

Website: www.alhilal.or.id

Telpon: 022 2005079

WA: 0812 2220 2751

 

Update Pembangunan Asrama Santri Pesantren Al Hilal Cibiru per Kamis, 20 November 2025

Alhamdulillah, pembangunan Asrama Santri Penghafal Quran di Pesantren Al Hilal Cibiru terus mengalami kemajuan yang menggembirakan. Asrama ini kelak akan menjadi tempat tinggal yang aman dan nyaman bagi para santri yatim serta dhuafa dalam menjalani hari-hari mereka mengaji, belajar, dan menimba ilmu agama maupun akademik.

Berikut progres pembangunan terbaru:

  1. Pemasangan cincin besi untuk rangka tiang di lantai 2
  2. Pemasangan papan bekisting pada rangka tiang yang telah selesai dipasang cincin besinya
  3. Pemasangan kaso penyangga untuk rangka tiang setelah pemasangan papan bekisting

Semua kemajuan ini terwujud berkat izin Allah SWT dan dukungan penuh dari para donatur. Jazakumullah Khairan Katsiran kami ucapkan kepada seluruh Sahabat Al Hilal dan orang-orang baik yang sudah menyisihkan sebagian rezekinya.

Perlu Sahabat Al Hilal ketahui, asrama ini akan menjadi sarana tempat belajar dan mondok bagi para santri yatim, serta menjadi tempat kegiatan belajar bagi santri juga. Selain itu, asrama yang sedang dibangun akan menjadi rumah kedua bagi para santri yatim untuk tifur dan belajar sehari-hari dan tempat tinggal yang layak dan aman untuk menghafal Al-Qur’an dan menuntut ilmu.

Masih banyak proses yang harus dilalui hingga bangunan ini benar-benar selesai dan siap digunakan. Namun, dengan izin Allah SWT dan dukungan dari para Sahabat Al Hilal dan orang-orang baik, Insya Allah pembangunan asrama ini akan berjalan lancar hingga tuntas. Semoga setiap langkah pembangunan ini menjadi amal jariyah bagi semua yang terlibat. Aamiin Ya Rabbal ‘Alamin

Yuk menjadi bagian dari dibangunnya Masjid dan Asrama Santri Yatim Penghafal Quran:

Bank Mandiri # 132.00.1718.744.5

A.n. Al Hilal Rancapanggu

Informasi & Call Center:

Website: www.alhilal.or.id

Telpon: 022 2005079

WA: 0812 2220 2751

 

Pentingnya Asrama yang Nyaman untuk Para Penjaga Quran Sebagai Ruang Tumbuh, Belajar, dan Beristirahat

Bagi para santri, terutama mereka yang mondok dan menghafal Al-Quran, asrama bukan hanya sekadar tempat tinggal. Asrama adalah ruang untuk bertumbuh, tempat mereka beristirahat setelah seharian belajar, tempat mereka membangun kebersamaan, serta tempat melatih kedisiplinan dan kemandirian. Di dalam lingkungan yang terjaga dan nyaman, para santri dapat lebih fokus menghafal dan mengamalkan ayat-ayat suci yang kelak menjadi cahaya bagi umat.

Di Pesantren Al Hilal, keberadaan Asrama Penghafal Quran untuk Yatim dan Dhuafa menjadi kebutuhan yang sangat penting. Karena perlu Sahabat Al Hilal ketahui, jumlah santri saat ini sudah semakin banyak dan kebutuhan asrama yang baru dan layak huni sangat mendesak. Alhamdulillah, hingga saat ini progress pembangunan Asrama telah mencapai 25%. Namun perjalanan ini masih panjang. Karena masih membutuhkan dukungan terbaik dari para sahabat agar asrama ini dapat segera berdiri dengan kokoh dan layak huni.

Menjadi Bagian dari 75% Rampungnya Asrama

Dalam pembangunan ini, kebutuhan terpenting yang sedang dikejar adalah semen. Semen menjadi pondasi yang menyatukan semua material—layaknya persatuan umat yang menguatkan perjuangan para penghafal Al-Quran.

📍 Saat ini dibutuhkan 2300 sak semen, dengan total biaya sebesar: Rp184.000.000,-

Dengan Rp80.000,- per sak, sahabat sudah membantu memperkuat setiap sudut bangunan, setiap pijakan langkah, dan setiap hafalan yang terlantun di dalam asrama tersebut.

📍 Lokasi Pembangunan: Jalan Manisi, Kelurahan Pasir Biru, Cibiru, Kota Bandung.

Kami mengajak sahabat Al Hilal, mari turut serta dalam ikhtiar ini. Jadilah bagian dari perjuangan menyiapkan tempat terbaik bagi para Yatim dan Dhuafa yang menjaga Kalamullah.

Karena setiap sak semen yang sahabat berikan,
akan menjadi saksi di hadapan Allah,
bahwa kita pernah ikut memuliakan para Penjaga Al-Quran.

Donasi Semen:
Bank Mandiri — 132.00.1718.744.5
A.n. Al Hilal Rancapanggu

Insya Allah setiap rupiah yang sahabat titipkan menjadi amal jariyah, mengalir tanpa henti bersama lantunan ayat-ayat suci yang mereka hafalkan. Mari bersama wujudkan Asrama yang nyaman dan penuh keberkahan untuk para Penjaga Quran.

Penulis: Indra Rizki

 

×