Di tengah-tengah konflik yang masih melanda Palestina, kebutuhan air menjadi semakin mendesak. Karena Genosida yang meluluhlantakan bangunan dan berbagai fasilitas, ribuan warga Palestina mengalami krisis air bersih yang parah.
Di sana mereka tak hanya berjuang untuk hidup, tetapi juga untuk memperoleh akses dasar akan kebutuhan sehari-hari salah satunya air bersih, terutama di bulan Ramadhan.
Berkolaborasi dengan MPA Indonesia dan Mitra Al Hilal yang terdiri dari BAWAIS, LWQ, SQI, MWI, Wakaf Marwah, melalui program “Bantuan Air Bersih” LAZISWAF Pesantren Al Hilal berinisiatif untuk membantu memenuhi kebutuhan air saudara di Palestina yang terdampak Genosida yang berkepanjangan. Dengan ini kita bisa memastikan bahwa warga di Palestina memiliki akses air bersih yang layak terhadap air bersih.
Di tengah situasi ini, Alhamdulillah pada Kamis (13/3/2025) dilaporkan bahwa sebanyak 50.000 liter Bantuan Air Bersih yang diangkut oleh 10 mobil tangki air telah tersalurkan kepada ribuan warga di wilayah Khan Younis, Gaza Utara, Palestina. Bantuan ini telah berhasil menjangkau hingga 2000 jiwa.
Masya Allah Tabarakallah, anak-anak hingga dewasa pun beramai-ramai mengantri untuk mendapatkan air bersih yang telah lama mereka rindukan. Bahkan seorang anak Gaza tersenyum bahagia sambil menunggu antrian.
Dalam setiap situasi darurat seperti ini, setiap bantuan air bersih merupakan nyawa bagi mereka yang berjuang dengan akses yang terbatas terhadap sumber air yang aman. Setiap tetes air yang telah Sahabat berikan adalah kehidupan bagi merekka yang kehilangan akses terhadap kebutuhan dasar ini.
Kami ucapkan terima kasih kepada Sahabat dan orang-orang baik di mana pun berada yang telah mendukung dan ikut berkontribusi dalam menghadirkan harapan baru bagi saudara di Palestina yang membutuhkan bantuan kita. Semoga kebaikan yang telah Sahabat tunaikan membuahkan pahala dan menjadi salah satu wasilah untuk meraih keberkahan di bulan Ramadhan.
Dokumentasi penyaluran manfaat:
Tetaplah bersama kami untuk terus dampingi saudara kita di Palestina!
Penulis : elis
Website : LAZ Al Hilal