Kegiatan ekstrakurikuler di Pondok Pesantren Al Hilal 7 Cipadung Wetan tak dapat dilewatkan begitu saja. Minggu pagi (10/03/2024), adik-adik santri yatim dan penghafal Al-Quran kembali memasuki ruang pelatihan irama murottal Al-Quran dalam program “Ekstrakurikuler Langgam Murottal Quran”.
Di bawah arahan yang penuh semangat dari Ustadz Edi, kelas ekstrakurikuler kali ini menyajikan sesi pembelajaran yang mengasyikkan. Mereka tengah mempelajari pelafalan nada-nada nahawan asli hingga bayati muflah.
Sebelumnya, para santri telah memperdalam pemahaman irama Hijaz Asli. Kegiatan dibuka dengan membaca surah Al-Kahfi bersama-sama. Kehadiran mereka di dalam ruang kelas tidak hanya menunjukkan komitmen yang teguh terhadap penghafalan Al-Quran, tetapi juga semangat untuk menyempurnakan setiap aspek dalam pelafalan serta pembawaan irama ketika membacakan ayat-ayat suci Al-Quran.
Para santri terlihat begitu berkonsentrasi dalam mengasah kemampuan mereka. Kehadiran para santri dalam kegiatan ekstrakurikuler ini bukanlah semata-mata tentang pembelajaran agama, tetapi juga tentang memperkuat kebersamaan di antara mereka. Dalam suasana yang penuh dengan kekhusyukan dan semangat, mereka saling memberi dukungan satu sama lain, menciptakan nuansa yang begitu Islami.
Tidak dapat dipungkiri, kegiatan seperti ini menjadi sarana yang sangat penting dalam membangun karakter dan spiritualitas generasi muda. Mereka tidak hanya menjadi penghafal Al-Quran yang ulung, tetapi juga menjadi teladan bagi banyak orang dalam menjalani kehidupan yang penuh dengan nilai-nilai kebaikan dan kebersamaan.
Semoga semangat mereka terus membara, dan kegiatan ekstrakurikuler ini dapat terus menjadi sumber inspirasi bagi banyak orang. Yuk, ikuti terus perkembangan mereka di pondok Pesantren Al Hilal. Doakan semoga adik-adik santri Pesantren Al Hilal 7 Cipadung Wetan tetap semangat belajar!
Informasi selengkapnya:
✅ Youtube:
✅ Instagram:
✅ Facebook:
Informasi & Call Center
☎ Telpon: 022 2005079
☎ WA: 0812 2220 2751
Penulis: Elis Parwati