Tahukah Sahabat? Wakaf Sumur Bor merupakan salah satu upaya yang dilakukan LAZISWAF Pesantren Al Hilal dalam upaya menyelesaikan masalah krisis air bersih di Indonesia. Hingga saat ini masih banyak sekali daerah-daerah yang mengalami krisis air, terutama di wilayah pedesaan yang pelosok. Bahkan tak sedikit pondok Pesantren hingga tempat ibadah yang mengalami kesulitan mendapatkan akses air bersih dan sumber air mandiri.
Padahal air merupakan sumber kehidupan. Tanpa air, kehidupan tidak dapat berjalan sebagaimana mestinya karena dalam kehidupan sehari-hari kita membutuhkan air untuk dikonsumi, mandi, memasak, bersuci, mengairi ladang atau pesawahan dan kebutuhan-kebutuhan lainnya.
Krisis air bersih bahkan sudah meluas dan menjadi salah satu problem sosial yang kita waspadai. Maka dari itu, Wakaf Sumur Bor ini dapat menjadi salah satu bentuk ikhtiar LAZISWAF Pesantren Al Hilal untuk membantu mengurangi beban masyarakat yang tinggal di daerah krisis air. Dan alhamdulillah, hingga saat ini telah terbentang 15 titik Wakaf Sumur Bor Al Hilal di berbagai wilayah pelosok Jawa Barat.
Tepatnya pada Jum’at (05/01/2024), LAZISWAF Pesantren Al Hilal telah meresmikan Sumur Wakaf yang ke-16 di Masjid Baittul Mu’minin yang berlokasi di Jalan Soekarno Hatta, Gg. H. Hasan 2, Kecamatan Babakan Ciparay, Kota Bandung.
Bersama dengan ini, kegiatan doa dan dzikir bersama Pimpinan Pesantren Al Hilal, H. Hendra Setiawan juga dilaksanakan sebelum acara peresmian sumur. Selanjutnya, dalam kegiatan ini juga terdapat sesi gunting pita oleh Pimpinan Pesantren Al Hilal dan DKM Masjid Baittul Mu’minin, sebagai pertanda bahwa Wakaf Sumur Bor telah diresmikan dan sudah bisa dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar. Kegiatan ini disaksikan secara langsung oleh jamaah Majelis Taklim Al Hilal Babakan Ciparay yang sebelumnya mengikuti sesi doa dan dzikir bersama Pimpinan Pesantren Al Hilal.
Ustadz Adang, DKM Masjid Baittul Mu’minin menyampaikan rasa terima kasihnya. “Mudah-mudahan apa yang telah diberikan kepada kita semua baik itu untuk jamaah, keluarga dan masyarakat. Atas ridho Allah SWT, semoga air ini menjadi manfaat. Kami mengucapkan terima kasih kepada Al Hilal yang telah memberikan sedekah sumber air ini. Semoga menjadi amal soleh yang diterima oleh Allah SWT,” ungkapnya.
Selain itu, H. Hendra Setiawan mengungkapkan rasa syukurnya atas diresmikannya Wakaf Sumur Bor ini, beliau berharap bahwa sumur ini dapat bermanfaat untuk jamaah dan seluruh masyarakat di sekitar wilayah Masjid Baittul Mu’minin. “Alhamdulillah, kita bisa kumpul di sini untuk menyaksikan satu sejarah yaitu peresmian sumur. Mudah-mudahan ini bermanfaat untuk Ibu-ibu semua dan jamaah di sini.”
Jazakumullahu Khairan Katsiran orang-orang baik, karena telah menjadi bagian dari harapan bagi mereka yang mengalami krisis air bersih hingga memungkinkan mereka untuk mendapatkan sumber air bersih yang layak. Semoga setiap aliran air sumur yang digunakan menjadi aliran pahala yang mengalir bagi Sahabat semua. Aamiin Yaa Rabbal’alaamiin.
Selamat mengarungi perjalanan kebaikan di tahun 2024, semoga setiap langkah kebaikan yang kita tempuh Allah catat sebagai amal baik yang memberikan dampak positif yang luar biasa untuk sesama.
Informasi selengkapnya:
✅ Youtube:
✅ Instagram:
✅ Facebook:
Informasi & Call Center
☎ Telpon: 022 2005079
☎ WA: 0812 2220 2751
Penulis: Elis Parwati