Indonesia masuk ke dalam kategori negara paling berpengaruh, karena Indonesia merupakan Negara yang indeks donasinya tidak pernah lengser dari peringkat 1 selama 5 tahun berturut-turut.
Tak sedikit orang Indonesia yang gemar bersedekah dan senang berpartisipasi menjadi pekerja relawan. Hal ini pengaruh dari agama para penduduknya yang mayoritas Islam. Sekitar 90% penduduknya, atau sekitar 230 juta jiwa memeluk agama Islam. Islam mengajarkan umatnya dalam 5 Pilar kewajiban salah satunya zakat. Melalui ini, budaya bersedekah tertanam di seluruh masyarakat Indonesia.
Maka dari itu, Indonesia Fundraising Award atau IFA 2023 yang dilaksanakan pada Rabu (13/12/2023) di Gedung Azhar Basyir Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ), menjadi ajang untuk memperlihatkan bahwa banyak sekali kegiatan filantropi yang ada di Indonesia. Bagian yang sangat penting dari filantropi adalah penggalangan dana yang dilakukan para penggalangnya atau fundraiser.
IFA yang digelar tiap tahun oleh Institut Fundraising Indonesia (IFI), merupakan ajang terpercaya bagi insan fundraising di Indonesia khususnya dalam peningkatan fundraising dan gerakan kebaikan yang memberikan apresiasi dan penghargaan fundraising terhadap lembaga, badan, korporasi, media dan tokoh di Indonesia maupun internasional. Lembaga yang mendapat penghargaan adalah lembaga yang berkontribusi dan berprestasi di bidang penggalangan dana dalam berbagai program.
Pada tahun keempat pelaksanaan IFA ini, puji syukur senantiasa dipanjatkan kepada Allah SWT, atas berkat rahmat dan karunia-Nya LAZISWAF Pesantren Al Hilal meraih kemenangan dalam kategori Fundraising Wakaf Quran Terbaik. Ini merupakan kali kedua LAZISWAF Pesantren Al Hilal mendapat penghargaan dalam ajang yang diselenggarakan oleh Institut Fundraising Award.
Untuk pemilihan pemenang ini telah melalui proses panjang selama beberapa bulan oleh dewan juri berkompeten dalam bidang fundraising dan filantropi, salah satunya yaitu Direktur Institut Fundraising Indonesia (IFI), Sri Sugianti.
Panitia IFA 2023 mengucapkan selamat kepada LAZISWAF Pesantren Al Hilal. “Pemenang kategori Fundraising Wakaf Quran terbaik, Selamat kepada LAZIS AL HILAL.”
Penghargaan ini diserahkan secara langsung oleh Sri Sugianti.
“Alhamdulillah, LAZISWAF Pesantren Al Hilal mendapatkan penghargaan sebagai fundraising terbaik dalam kategori Wakaf Quran Terbaik setelah melalui beberapa kali penjurian. Penghargaan ini diperoleh untuk yang kedua kalinya. Yang pertama di tahun 2022, dan yang kedua kalinya di tahun 2023,” ujar Andri Kurnia Nugraha, selaku Manager Divisi Program dan Penyaluran LAZISWAF Pesantren Al Hilal.
Semoga penghargaan ini menjadi penyemangat bagi LAZISWAF Pesantren Al Hilal untuk terus memberikan program terbaiknya dan semakin luas menebarkan manfaat untuk umat melalui gerakan kedermawanan yang terpercaya, amanah, transparan dan profesional dalam mengelola dana Zakat Infaq dan Sedekah. Aamiin Yaa Rabbal’alaamiin.
Informasi selengkapnya:
✅ Youtube:
✅ Instagram:
✅ Facebook:
Informasi & Call Center
☎ Telpon: 022 2005079
☎ WA: 0812 2220 2751
Penulis: Elis Parwati