Dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memperkuat perekonomian umat, Program Pemberdayaan Ekonomi Ummat (PPEU) telah dilaksanakan LAZ Al Hilal bersama Direktorat Zakat dan Wakaf Kementerian Agama dan Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Cililin, yang dihadiri langsung oleh Kemenag Kabupaten Bandung Barat yang diwakili langsung oleh Deden Syarif Hidayatullah selaku UPZ Kemenag KBB, Ketua BAZNAS Kabupaten Bandung Barat, Iing Nurdin, PJ Bupati Kabupaten Bandung Barat, Asep Sihabudin, Camat Cililin, Opa Mustopa.
Dokumentasi Pemberdayaan Ekonomi Ummat (27/08/2024)
Program PPEU pun bertujuan untuk memberikan dukungan kepada masyarakat dalam berbagai aspek ekonomi, termasuk pelatihan keterampilan hingga bantuan modal usaha, dan pendampingan. Melalui inisiatif ini, diharapkan dapat tercipta lebih banyak peluang kerja dan usaha. Sebanyak 10 penerima manfaat pun telah diberikan pembekalan yang dilaksanakan langsung di Jalan Rancapanggung, Cililin, Kabupaten Bandung Barat, pada Senin (26/08/2024). Adapun bantuan manfaat sebesar Rp5.000.000,- pun telah disalurkan oleh LAZ Al Hilal, kepada:
- Ai Fera Lisnawati
- Lilis Suhaedah
- Nur Ashopah
- Odin Hodimah
- Sadiah
- Sari Ratna Ningsih
- Yanti Maryati
- Yustini
- Ai Mulyati
- Desti
Direktur LAZIS Al Hilal, Iwan Setiawan, menyatakan,
“Mustahik yang menerima bantuan ini telah melalu verifikasi faktual assasemen yang dilaksanakan bersama KUA Kecamatan Cililin untuk mencari penerima manfaat. Akhirnya setelah melalui verifikasi faktual dan assasemen maka terpilihlah sepuluh penerima manfaat yang kami anggap layak dan bisa dibantu untuk mendapatkan bantuan Pemberdayaan berupa modal dan pendampingan,” ujar Iwan Setiawan.
Iwan Setiawan pun berharap agar para mustahik yang telah menerima bantuan ini, menjadi seorang muzzaki yang bermanfaat bagi Ummat.
“Salah satu dampak yang diharapkan dari Program Pemberdayaan Ekonomi Ummat ini adalah meningkatnya kesejahteraan masyarakat yang kita bantu.” Pungkasnya.
Para mustahik yang terpilih dalam Program Pemberdayaan Ekonomi Ummat pun InsyaAllah akan dibina selama satu tahun dari Penyuluh KUA setempat untuk sisi kerohanian dan keimanan serta sisi bisnis oleh LAZIS Al Hilal.
Informasi selengkapnya:
✅ Youtube:
✅ Instagram:
✅ Facebook:
Informasi & Call Center
☎ Telpon: 022 2005079
☎ WA: 0812 2220 2751
Penulis: Nafisah Samratul Fuadiyah