Al-Qur’an adalah petunjuk dan rahmat untuk alam semesta. Umat Islam diperintahkan untuk membaca, mempelajari, mengamalkan dan mengajarkan Al-Qur’an. Salah satu ada adabnya adalah membacanya dengan tartil, sebagaimana firman Allah: “Dan bacalah Al-Qur’an itu dengan tartil.” (QS. Al-Muzzammil: 4).
Alhamfulilah, pada 30 september 2020 Al Hilal kembali menyebar benih kebaikan ke lampung. Tepatnya ke Pesantren Gontor Putri 8, pesantren ini adalah pesantren yg baru saja di buka tahun ini. Baru menerima santri pada tahun 2020. Di Gontor para santri sebelum dan sesudah sholat selalu membaca Qur’an. Semoga para pewakif Qur’an mendapatkan pahala yg berlipat dan dijauhkan dari berbagai penyakit.