Alhamdulillah penyelenggaraan Seminar Inspiratif bersama Kakak Hafidzoh Quran asal Medan, Sumatera Utara Khoirunnisah telah terlaksana. Apakah sahabat Al Hilal salah satu diantara peserta yang menyimak Webinar tersebut? Tentu, banyak sekali hikmah dan pembelajaran yang dapat dipetik oleh Sahabat Al Hilal dari Khoirunnisah, seorang Hafidzoh 30 Juz Al Quran hingga lulus seleksi masuk Universitas Al Azhar, Mesir.
Bersama sang Pembimbing, Ustadz H. Rahmad Asril Pohan,LC.,M.A, menurut Khoirunnisah menjadi seorang Hafidzoh yang berhasil untuk lulus seleksi masuk Universitas Al Azhar Mesir adalah salah satu mimpi yang akhirnya dapat Ia gapai. Tentunya dengan berbagai tantangan yang Ia lalui, termasuk menghafal Al Quran 30 Juz dalam waktu 6 bulan.
Sahabat Al Hilal, tentu tak mudah menghafalkan Al Quran sebanyak 30 Juz dalam waktu hanya 6 Bulan, tetapi dengan bimbingan Ustadz H. Rahmad sebagai Pembimbingnya, Alhamdulillah Khoirunnisah diberikan metode cepat menghafal Al Quran, seperti yang disampaikan oleh Khoirunnisah dalam seminar Inspiratifnya.
“Dalam satu Juz, terdapat 10 lembar biasanya saya menghafal satu lembar per hari. Mudahnya ketika ingin menghafalkan satu lembar per hari adalah meluruskan niat terlebih dahulu untuk ap akita menghafal Al Quran,” ungkap Khoirunnisah.
Sungguh, Allah SWT pasti tahu apa niat yang ada dalam diri kita bukan? Menurut Khoirunnisah pun Allah SWT pasti akan membuka jalan untuk hamba-Nya, termasuk mempercepat untuk kita untuk menghafal Al Quran. Dan Khoirunnisah pun dapat membuktikannya dengan lulus dalam seleksi masuk ke Universitas Al Azhar, Kairo, Mesir.
Alhamdulillah kegiatan seminar Inspiratid bersama Hafidzoh 30 Juz Al Quran, Khoirunnisa yang dipandu oleh Ustadz Deden Nugraha dan dilaksanakan serentak melalui online pun telah terlaksanaka, pada Sabtu (03/07/2021) dengan dihadiri oleh kurang lebih 50 peserta melalui aplikasi zoom meeting, siaran langsung facebook Pesantren Al Hilal, serta kanal youtube Pesantren Yatim Al Hilal.
Sahabat Al Hilal, semoga kita dapat memetik berbagai kisah dari Khoirunnisa dalam kegiatan seminar Inspiratif “Kisah Seorang Anak Yatim Dan Hafidzoh 30 Juz yang Diterima Kuliah Di Al Azhar, Mesir”. Aamiin Yaa Rabbal Alaamiin.
“Niat untuk menuntut Ilmu di Kairo dan didampingi oleh ke-Ridhoan Allah SWT serta ke-Ridhoan Ibu, pasti Allah SWT akan membantu kita dalam menuntut Ilmu Syariat, Ilmu Akhirat”
– Khorunnisah –
Informasi & Call Center
� Website: www.alhilal.or.id
☎ Telpon: 022-2005079
� WA: 081 2222 02751