Alhamdulillah, mengawali tahun 2025 ini para relawan Komunitas Sahabat Al Hilal terus aktif dalam menebarkan kebaikan kepada para penerima manfaat di wilayah binaannya masing-masing. Berikut adalah beberapa aktivitas penyaluran kebaikan yang dilaksanakan oleh relawan Komunitas Sahabat Al Hilal di awal tahun 2025 ini.
Dok.Penyaluran Nasi Berkah Komunitas Sahabat Al Hilal Sumedang
Pada hari Kamis, 2 Januari 2025, relawan Komunitas Sahabat Al Hilal Sumedang menyalurkan 15 bungkus nasi berkah kepada warga sekitar Dusun Panteneun, Cimalaka. Program berbagi nasi berkah ini merupakan bentuk kepedulian terhadap masyarakat sekitar yang membutuhkan, terutama dalam memberikan dukungan kepada mereka yang kurang mampu.
Selanjutnya, pada hari Jumat, 3 Januari 2025, relawan Komunitas Sahabat Al Hilal Sukasari melaksanakan kegiatan pembagian Al-Quran sebanyak 20 buah di TPA Baiturrahman Pusdiku, yang terletak di Jalan Sindang Sirna, Kelurahan Gegerkalong. Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung program pendidikan agama di wilayah Sukasari serta memberikan kesempatan bagi anak-anak untuk lebih dekat dengan Al-Quran.
Dok. sebar Quran di Pelosok Jawa Barat Komunitas Sahabat Al Hilal Sukasari
Pada hari yang sama, Sahabat Al Hilal Sumedang kembali menggelar kegiatan sosial dengan membagikan 15 bungkus nasi berkah di Dusun Galudra, Kecamatan Cimalaka. Meski ada sedikit kendala dalam kegiatan penhyalurannya, namun semangat berbagi tetap tak surut. Selain itu, para relawan Sumedang juga memberikan 15 cemilan berupa burger dan kebab untuk anak-anak yatim di Dusun Cikole dan sekitar Dusun Kojengkang, Kecamatan Cimalaka.
Alhamdulillah, hingga saat ini In Syaa Allah Komunitas Sahabat Al Hilal terus berkomitmen untuk menyebarkan kebaikan dan memberikan manfaat bagi sesama, serta mempererat tali silaturahmi antarwarga. Dengan berbagai kegiatan sosial yang dilaksanakan, diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat di sekitar mereka. Aamiin yaa rabbal’alaamiin.
Dok. penyaluran nasi berkah dan cemilan untuk anak-anak yatim oleh Komunitas Sahabat Al Hilal Sumedang
Informasi selengkapnya:
✅ Youtube:
✅ Instagram:
✅ Facebook:
Informasi & Call Center
☎ Telpon: 022 2005079
☎ WA: 0812 2220 2751
Penulis: Elis Parwati