Alhamdulillah wa syukurillah, Ahad (29/10/2023) Pengajian Majelis Taklim Al Hilal kembali dilaksanakan. Kegiatan ini berhasil menyatukan lebih dari 600. Pada kesempatan kali ini, kegiatan diselenggarakan di:
đ Masjid Baitul Huda, Jalan Gegerkalong Lebak Raya No. 33A, Bandung Jawa Barat.
Kegiatan dimulai dengan pembukaan yang penuh kekhusyukan, dimana salah satu pengajar di pondok Pesantren Al Hilal 3 Gegerkalong Ustaz Haldin Maldini memimpin tilawah bersama seluruh jamaah yang telah hadir di tempat. Para jamaah pun ikut melantunkan ayat-ayat pilihan yang dilantunkan oleh Ustaz Haldin.
Kemudian, kegiatan resmi dibuka dengan sambutan dan sharing session bersama Pendiri Pesantren Al Hilal yakni Bapak Hendra Setiawan yang dilanjutkan dengan pelantikkan 36 kordinator Majelis Taklim Al Hilal Kecamatan Sukasari sekaligus penyerahan piagam penghargaan untuk 3 kordinator berkategori khusus di antaranya: Terasik, Terloyal dan Teraktif.
Kegiatan ini tidak hanya melibatkan jamaah dari wilayah sekitar Masjid Baitul Huda, tetapi juga menarik perhatian jamaah Majelis Taklim Al Hilal se-Kecamatan Sukasari. Beberapa jamaah Majelis Taklim Al Hilal yang berasal dari Padjadjaran pun juga turut hadir. Acara ini dimulai pukul 08.30 hingga pukul 11.00 WIB.
Kegiatan ini juga menjadi momen penting yang memperkuat hubungan antarjamaah dan menambah semangat ukhuwah Islamiyah antar jamaah. Selain itu, para peserta juga diberikan minyak gratis ukuran 1 liter dalam kemasan botol sebagai buah tangan dan rasa terima kasih atas partisipasi mereka dalam acara ini.
Jazakumullah Khairan Katsiran orang-orang baik yang telah ikut berkontribusi dalam kegiatan ini. Kegiatan âPengajian Majelis Taklim Al Hilalâ ini sukses besar, mengingat sejauh ini jumlah jamaah yang tak sedikit telah hadir dan semangat.
Semoga acara semacam ini dapat terus menjadi wadah untuk mempererat hubungan antarumat Islam dan memperkokoh iman serta ketaatan mereka kepada agama. Acara serupa akan diharapkan dapat menginspirasi masyarakat untuk terus berkontribusi pada perkembangan positif komunitas Islam di Bandung dan sekitarnya.
Aamiin Yaa Rabbalâalaamiin…
Informasi selengkapnya:
â Youtube:
â Instagram:
â Facebook:
Informasi & Call Center
â Telpon: 022 2005079
â WA: 0812 2220 2751
Penulis: Elis Parwati