Assalamu’alaikum Muslimah Kota Bandung! Alhamdulillah, Kamis (14/12/2023) Majelis Taklim Al Hilal kembali menyelenggarakan kajian bersama Pimpinan Pesantren Al Hilal, Bapak H. Hendra Setiawan untuk para Muslimah di Kota Bandung.
Pada kesempatan kali ini Majelis Taklim Al Hilal dilaksanakan di wilayah Kecamatan Panyileukan. Tepatnya di GOR Panghegar, Jalan Mekar Mulya No.33 Panyileukan, Kota Bandung. Sama seperti hari-hari sebelumnya, kegiatan ini dipadati oleh ratusan jamaah dan rombongan Majelis Taklim Al Hilal, sejak lokasi kegiatan mulai dibuka.
Kegiatan resmi dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Quran yang dilantunkan oleh dua santri penghafal Al-Quran Pesantren Al Hilal. Kegiatan pun langsung disambung dengan doa dan dzikir bersama yang dipimpin oleh pendamping Majelis Taklim Al Hilal Cibiru.
Bersama seluruh jamaah Majelis Taklim Al Hilal Kecamatan Panyileukan, inilah suasana syahdu dan khusyuknya Doa dan Dzikir bersama yang dilantunkan dalam kajian Majelis Taklim Al Hilal Panyileukan.
Dalam kesempatan ini, Pembina Yayasan, Bapak H. Nandang beserta sang istri Ibu Hj. Djaudjah juga turut hadir dan memberikan sambutan hangat untuk seluruh jamaah Majelis Taklim Al Hilal Panyileukan hari ini. Mereka merupakan ayahanda dan ibunda dari Pimpinan Pesantren Al Hilal.
Untuk memperluas jaringan Majelis Taklimnya, Al Hilal selalu senantiasa membuka kesempatan bagi para jamaah yang belum terdaftar menjadi anggota. Oleh sebab itu, Al Hilal membuka pendaftaran Kartu Tanda Anggota (KTA) untuk anggota baru Majelis Taklim Al Hilal.
Setelah sambutan dari Bapak H. Nandang dan Ibu Hj. Djaudjah, kegiatan disambung dengan sambutan dari Bapak H. Hendra Setiawan. Dilengkapi dengan pelantikan kordinator baru Majelis Taklim Al Hilal Kecamatan Panyileukan serta penyerahan penghargaan untuk kordinator terpilih dengan kategori khusus. Ditutup dengan pengarahan kordinator Majelis Taklim Al Hilaal Panyileukan oleh beliau.
Jazakunallahu Khairan Katsiran, Ibu-ibu salihah yang telah hadir dalam acara kajian Majelis Taklim Al Hilal Kecamatan Panyileukan. Alhamdulillah, kegiatan yang dimulai pukul 09.00 hingga pukul 11.00 WIB ini pun dapat berjalan dengan lancar. Melalui kegiatan ini, semoga Al Hilal dapat semakin luas dalam menebarkan manfaat untuk sesama umat. Dan semoga Allah SWT memberikan kita kesempatan untuk bertemu kembali dalam kajian Majelis Taklim Al Hilal selanjutnya. Aamiin Yaa Rabbal’alaamiin.
Informasi selengkapnya:
✅ Youtube:
✅ Instagram:
✅ Facebook:
Informasi & Call Center
☎ Telpon: 022 2005079
☎ WA: 0812 2220 2751
Penulis: Elis Parwati