Menuju puncak “Wisuda Tahfidz Pesantren Al Hilal 2023” Alhamdulillah nih sahabat Al Hilal, adik-adik kita di Pondok Pesantren Al Hilal semakin semangat menghafal Quran! Seperti yang terlihat di Pondok Pesantren Al Hilal 3 Gegerkalong, selain mengisi kegiatannya dengan mengaji dan murajaah, pada Senin (20/11/2023) bersama Asatidznya, para Peserta Wisuda pun melaksanakan setoran hafalan di Pondoknya.
Sebanyak calon wisudawan yang berasal dari Pesantren Al Hilal 3 Gegerkalong, dengan dukungan penuh dari para Asatidz, termasuk Ustadz Muhtadi Al Mahmudi, telah menunjukkan ketekunan dan kegigihan dalam menghafal kitab suci Al Quran.
Dalam rangka persiapan menuju puncak wisuda, para peserta wisuda tahfidz bersama Asatidznya melakukan setoran hafalan di Pondoknya pada Senin (20/11/2023). Kegiatan ini tidak hanya menjadi momen evaluasi hafalan, tetapi juga sarana untuk memperkuat ukhuwah Islamiyah antara sesama santri.
Acara puncak “Wisuda Tahfidz Santri Pesantren Al Hilal 2023″ yang dijadwalkan akan berlangsung pada tanggal 16 Desember 2023 di Sky Panoramic Function Room, Hotel Cordela, Bandung pun InsyaAllah akan menjadi saksi dari kebanggaan bagi para santri yang telah berhasil menyelesaikan hafalan Al Quran dengan baik.
InsyaAllah Pesantren Al Hilal terus berkomitmen untuk membimbing santri-santrinya dalam mengejar prestasi tahfidz, sehingga semakin banyak generasi penerus yang mampu menghafal dan memahami Al Quran dengan baik. Semoga para wisudawan menjadi inspirasi bagi yang lainnya dan terus melangkah dalam kebaikan. Aamiin ya rabbal ‘alaamiin!
Menuju Wisuda Tahfidz Pesantren Al Hilal 2023,
Sahabat Al Hilal siap jadi bagian dari hari bahagia para Penghafal Quran? Yuk ikuti terus kisah dan perjalanan mereka hingga hari Wisuda tiba.
Informasi selengkapnya:
✅ Youtube:
✅ Instagram:
✅ Facebook:
Informasi & Call Center
☎ Telpon: 022 2005079
☎ WA: 0812 2220 2751
Penulis: Nafisah Samratul Fuadiyah