Rabu (02/02/2022) Komunitas Sahabat al Hilal Sumedang menyelenggarakan kegiatan Giat Pagi. Kegiatan tersebut merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan oleh Komunitas Sahabat al Hilal Sumedang.
Kali ini, Komunitas Sahabat al Hilal Sumedang menyelenggarakan kegiatan Giat Pagi dengan berbagi bubur ayam secara gratis.
Bubur ayam tersebut dibagikan secara cuma-cuma dan diperuntukan kepada orang-orang yang membutuhkan, seperti orang-orang yang harus bekerja sangat pagi dan tidak sempat untuk sarapan di rumah.
Selain itu juga, diperuntukkan kepada orang-orang yang tidak mampu untuk membeli sarapan.
Kali ini, sasaran dari kegiatan Giat Pagi ini yaitu pemulung, tukang ojek, anak-anak yatim, Ibu Rumah Tangga, Supir dan lain sebagainya.
Pembagian bubur ayam tersebut dilakukan dengan cara menempatkan gerobak di tempat tujuan, dan biasa dilalui oleh orang-orang, seperti pemulung, tukang ojek, anak-anak yatim, ibu rumah tangga, supir dan lain sebagainya.
Oleh sebab itulah, Komunitas Sahabat al Hilal Sumedang memilih tempat yang sesuai untuk berdiam diri sambil menunggu orang yang membutuhkan sarapan lewat di sekitar tempat tersebut.
Saat orang yang membutuhkan melewati tempat tersebut, relawan dari Komunitas Sahabat al Hilal Sumedang langsung memberikan bantuan bubur ayam kepada calon penerima manfaat.
Alhamdulillah, sebanyak 25 box bubur ayam telah disalurkan oleh Komunitas Sahabat al Hilal Sumedang. Lokasi pembagian bubur ayam tersebut yaitu di sekitar Sekretariat al Hilal Sumedang (Cimalaka).
Jazakumullah khairan katsiran, Sahabat al Hilal Sumedang yang telah berbaik hati menyelenggarakan kegiatan yang sangat positif ini. Relawan yang bertugas dalam kegiatan ini yaitu Enung Yuliani Iskandar.
Para penerima manfaat pun sangat senang dan merasa terbantu dengan adanya program ini. Mari kita doakan bersama-sama agar kegiatan yang diselenggarakan oleh Komunitas Sahabat al Hilal Sumedang dapat bermanfaat serta meringankan beban para penerima bantuan.
Pastinya dapat dijadikan bekal menuju surga Allah SWT untuk Sahabat al Hilal Sumedang kelak.
Aamiin yaa Rabbal’aalamiin.
Penulis: Aisyah