Assalamualaikum sahabat Al Hilal! Alhamdulillah Wa Syukurillah, kegiatan “Gerakan Berbagi Berkah Ramadhan 1444 H” mulai dilaksanakan! Perdana dilaksanakan pada Ahad (02/04/2023) di
📍 Masjid Qolbun Saliim, Jalan H. Bardan Raya, Kujangsari, Kecamatan Bandung Kidul, Kota Bandung, Jawa Barat.
📅 16.00 s/d 17.00 WIB
Sebelum memasuki Masji Qolbun Saliim, para jamaah pun melakukan absensi terlebih dahulu dengan mengisi data diri yang telah disediakan di halaman masjid.
Acara dimulai pada pukul 16.00 WIB dengan pembukaan dari mc, yang kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua DKM Masjid Qolbun Saliim.
Setelah pembukaan dilaksanakan, sebelum acara inti, Bunda Ida seorang pendongeng boneka pun menampilkan suguhan terbaiknya didepan para jamaah.
Para jamaah pun amat antusias dalam menyaksikan dongeng boneka dari Bunda Ida tersebut loh, Sahabat!
Dilanjutkan dengan ceramah dari Ustaz Arif Rahman Hakim selaku pimpinan Pondok Pesantren Al Hilal 1 Cililin, menjadi awal dari kegiatan ini. setelah sebelumnya ice breaking dengan menyaksikan penampilan dongeng boneka dari Bunda Ida, kini saatnya mengisi kepala dengan ilmu yang bermanfaat dari Ustaz Arif.
Setelah berbagai rangkaian tersebut selesai dilaksanakan, tiba lah saatnya kegiatan berbagi pun dilaksanakan.
Kegiatan yang dilaksanakan di Masjid Qolbun Saliim tersebut pun berhasil menyalurkan 100 Takjil Buka Puasa dan 100 kotak nasi untuk 110 peserta yang hadir dalam “Geber Ramadhan LAZISWAF Pesantren Al Hilal”. Dengan bantuan Food Truk dan Mobil Gran Max Yayasan, acara Geber tersebut telah terlaksana dengan baik tanpa adanya kendala apapun.
Insya Allah, kegiatan ini akan dilaksanakan secara rutin selama Bulan Suci Ramadhan 1444 ini. masya Allah Tabarakallah, mengisi bulan suci Ramadhan dengan kegiatan positif, sungguh luar biasa menyenangkan. Berikut ini merupakan jajaran selaku tim yang bertugas, yaitu:
- Kang Rojak
- Kang Yusuf
- Teh Wulan
- Markom
- Iwan
- Ustaz Arif Rahman Hakim
- Bunda Ida selaku Pendongeng.
Jazakumullah khairan Katsiran Sahabat Al Hilal, Para Dermawan serta jajaran pengurus yang telah bertugas sebagai Tim di Acara Geber ini.
Semoga senantiasa dapat dilaksanakan dengan baik secara rutin. Aamiin Yaa Rabbal Alaamiin.
Youtube: Laziswaf Al Hilal
Penulis: Aisyah