Ahad (24/04/2022) Paket Bingkisan Lebaram telah disalurkan kepada para penerima manfaat secara Door To Door oleh Asatidz beserta Pengurus Rumah Tahfidz Al Hilal 4 Cirebon.
Alhamdulillah wa Syukurillah, paket bingkisan lebaran yang berisi sembako dan makanan ringan tersebut telah disalurkan dan insya Allah akan bermanfaat bagi masyarakat yang menerimanya.
Jazakumullah khairan Katsiran Para Kawan Dermawan yang telah mengulurkan tangannya serta menyisihkan sebagian hartanya untuk diberikan kepada pihak yang membutuhkan.
Insya Allah masih ada kesempatan untuk Para Kawan Dermawan yang masih ingin menghadirkan Paket Bingkisan Lebaran untuk Anak Yatim, Dhuafa dan Penghafal Quran hingga pelosok Jawa Barat.
Para Asatidz serta para pengurus Rumah tahfidz Al Hilal 4 Cirebon sangat antusias untuk menyalurkan Paket Bingkisan Lebaran tersebut. Dengan mengendarai sepeda motor, asatidz dan pengurus Rumah Tahfidz pun bergegas menuju lokasi kediaman warga yang akan disalurkan Paket Bingkisan Lebaran tersebut.
Masya Allah tabarakallah, tak kenal lelah para asatidz dan pengurus Rumah tahfidz Al Hilal 4 Cirebon senantiasa melaksanakan tugasnya dengan baik. Lapar dan haus saat beribadah puasa Ramadhan tak menjadi halangan yang signifikan bagi mereka.
Bersama LAZISWAF Pesantren Al Hilal, memberikan Paket Bingkisan Lebaran tak lagi menjadi hal yang sulit. Menebarkan manfaat menjadi tugas sekaligus tanggung jawab yang akan senantiasa dilaksanakan hingga akhir.
Insya Allah, Paket Bingkisan Lebaran pun akan sampai di tangan Anak Yatim, Dhuafa dan Penghafal Quran hingga pelosok Jawa Barat.
Pahala yang berlipat pun akan menunggu Kawan Dermawan dan Sahabat Al Hilal semua. Setiap sajian dari Paket Bingkisan Lebaran tersebut akan menjadi ladang pahala dan Allah SWT akan melipat gandakan pahala tersebut.
Karena, sebagaimana yang telah kita ketahui bahwa Bulan Suci Ramadhan merupakan bulan yang penuh dengan keberkahan dan pahala pun akan dilipatgandakan. Aamiin Yaa rabbal Alaamiin.
Youtube: Pesantren Yatim Alhilal
Penulis: Aisyah