Kegiatan belajar santri Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasirbiru kembali dilaksanakan adik-adik kita di Pondok sementara pada Kamis (08/06/2023). Bersama Ustaz Ilham, Ustazah Hilwa dan Ustaz Hafidz, mulai dari murajaah bersama, belajar setoran hafalan, belajar makharijul huruf hingga tsaqofah Islamiyah pun telah dilaksanakan adik-adik kita dengan semangat.
Tahukah Sahabat Al Hilal? karena Pondok Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasirbiru sedang melakukan pembangunan masjid, kini para santri pun melaksanakan kegiatan belajar mengajar dan mengajinya di pondok sementara yang berlokasi tak jauh dari pondok, yaitu di Villa Balong. Jangan khawatir, tempatnya sangat nyaman kok! Dan seperti yang Sahabat Al Hilal ketahui, bahwa berbagai kegiatan senantiasa dilaksanakan oleh para santri Pesantren dan Rumah Tahfidz Al Hilal 1 hingga 8.
Untuk menambah variasi serta semangat para santri, Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasirbiru pun memulai kegiatan belajar mengajar dan mengajinya dengan menggambar hewan dan tumbuhan! Hal tersebut dapat memberikan dampak positif serta meningkatnya kreativitas para santri, Masya Allah!
Diawali dengan kegiatan murojaah, para santri pun amat bersemangat dalam melaksanakan kegiatan tersebut. Murojaah adalah menjaga hafalan Al Quran dengan terus-menerus mengulangnya guna meraih mutqin (kuat) dalam bacaan, hafalan, pemahaman, dan pengamalan yang menjadi impian seluruh para hafizh Quran.
Tak hanya para santri Rumah Tahfidz dan Pondok Pesantren Al Hilal 1 hingga 8 saja yang melaksanakan kegiatan murojaah. Tak ingin kalah berlomba-lomba mencari pahala, para santri Rumah Tahfidz Al Hilal 5 Pasirbiru pun melaksanakan kegiatan tersebut. Setiap orang yang menghafal Al Quran, tahu betul jika tidak melakukan murojaah secara terus menerus hafalannya akan hilang karena sifat lupa yang dimiliki manusia.
Metode murojaah juga dianjurkan oleh Rasulullah dalam sebuah hadis. Dikutip dari buku Cara Mudah Menjadi Seorang Hafidz oleh Anggita Zahra Afrianto, diriwayatkan oleh Umar ra berkata, Rasulullah SAW bersabda:
“Jika seorang penghafal Alquran sholat lalu ia membacanya pada malam dan siang hari, niscaya ia akan senantiasa mengingatnya. Namun, jika ia tidak melakukan hal itu, niscaya ia akan melupakannya.” (HR. Muslim).
Kegiatan pun dilanjutkan dengan membaca Iqra dan belajar makhrijul huruf. Makhorijul huruf hijaiyah adalah salah satu materi yang penting dipelajari ketika anda akan membaca kitab suci Al Quran. pembelajaran ini juga sangat erat berkaitan dengan ilmu tajwid. Seperti yang diketahui, makhraj sendiri memiliki arti yaitu tempat keluarnya suatu huruf.
Dapat dipahami bahwa kita harus melafalkan bacaan ayat alquran secara baik agar dapat membedakan bunyi huruf satu dengan lainnya. Diakhiri dengan kegiatan tsaqofah Islamiyah, yaitu istilah bahasa Arab yang berarti “budaya Islam” atau “kebudayaan Islam”. Istilah ini mengacu pada warisan budaya yang dihasilkan oleh umat Islam, seperti seni, sastra, arsitektur, dan ilmu pengetahuan, yang terbentuk di bawah pengaruh ajaran Islam.
Youtube: Laziswaf Al Hilal & Pesantren Yatim Alhilal
Penulis: Aisyah