Contacts

92 Bowery St., NY 10013

thepascal@mail.com

+1 800 123 456 789

Ridho Atas Takdir Allah SWT, Inilah Biografi Singkat Ki Hajar Dewantara

Pesantren Al Hilal – Ki Hajar Dewantara, pelopor Pendidikan di Indonesia melalui Taman Siswa yang Ia dirikan. Kihajar Dewantara atau Raden Mas Soewardi Soerjaningrat mendirikan Taman Siswa untuk para Pribumi yang tidak bisa memperoleh ha katas Pendidikannya.

Bapak Pendidikan Nasional ini dikenal sebagai sosok yang mudah bergaul, tidak memandang kasta, serta dekat dengan tokoh Nasional Indonesia, termasuk Bapak Proklamator, Ir. Soekarno.

Ki Hajar Dewantara yang lahir di Yogyakarta pada 2 Mei 1889 dibesarkan di lingkungan keluarga Kraton Yogyakarta. Dikutip dari National Geographic, dikisahkan bahwa Ki Hajar Dewantara pernah menolak jimat pemberian dari eyangnya.

Suatu ketika eyang Ki Hajar pernah memberinya sebuah jimat. Jimat itu memang diterima tapi ia sama sekali tidak percaya dengan khasiat jimat itu. Secara tidak langsung, ia menolak (keampuhan) jimat si eyang.

Apa yang membuat Ki Hajar Dewantara menolak jimat yang diberikan oleh sang Eyang untuknya? Sahabat Al Hilal, sungguh, dikisahkan bahwa Ki Hajar Dewantara merupakan salah satu tokoh Nasional yang begitu pasrah dengan takdir.

Ia menghadapi penyakit yang menyerangnya di hari tua dengan tabah. Kepada anak-anaknya yang berada di luar kota ia sempat berpesan:

“Sejak sekarang kamu harus siap lahir-batin. Sewaktu-waktu, denyut nadiku akan berhenti untuk seterusnya. Oleh sebab itu, biasakanlah untuk mendengar acara Berita keluarga dari RRI Yogyakarta setiap jam delapan malam. Aku sudah bermufakat dengan ibumu bahwa berita kematianku nanti akan diberitakan lewat radio saja.”

Qodarullah, Ki Hajar Dewantara Pasca Kemerdekaan Republikk Indonesia pernah diamahkan sebuah jabatan oleh Presiden Pertama Indonesia, Ir. Soekarno untuk menjadi Menteri Pendidikan, Pengajaran, dan Kebudayaan yang pertama.

Alhamdulillah, Melalui jabatannya ini, Ki Hajar Dewantara semakin leluasa untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. Pada tahun 1957, Ki Hajar Dewantara mendapatkan gelar Doktor Honori Klausa dari Universitas Gajah Mada.

Dua tahun setelah mendapat gelar Doctor Honoris Causa itu, tepatnya pada tanggal 28 April 1959 Ki Hajar Dewantara meninggal dunia di Yogyakarta dan dimakamkan di sana.

Kini, namaua bukan hanya diabadikan sebagai seorang tokoh dan Pahlawan Pendidikan, tanggal 2 Mei pun telah dijadikan sebagai hari Pendidikan Nasional dan sebagai Pahlawan Pergerakan Nasional. Dan Ajaran beliau yakni “Tut Wuri Handayani” akan selalu menjadi dasar pendidikan di Indonesia.

Antara Cinta dan Persahabatan, Inilah Kisah Salman Al Farisi dan Abu Darda

LAZ al-Hilal – Apakah sahabat Al Hilal telah mengetahui kisah tentang Salman Al Farisi dan Abu Darda? Ya, kisah yang terjadi antara cinta dan persahabatan ini adalah kisah yang amat popular hingga saat ini.

Untaian kata yang penuh hikmah dari Sahabat Rasulullah SAW “Ilmu itu luas, sedangkan umur kita pendek. Oleh karena itu, pilihlah ilmu yang sangat kamu butuh kan bagi agamamu dan tinggalkan yang lain.”

yang masih popular dan penuh hikmah ini pun masih popular hingga saat ini sebagai sejarah dari seorang yang tak kenal Lelah berjalan menjemput hidayah.

Sedikit sejarah bagi sahabat Al Hilal yang belum mengenal Salman Al Farisi, beliau terlahir di salah satu Desa yang ada di Persia. Salman kecil tumbuh sebagai pengikut Majusi yang menyembah api.

Maklum saja ayahnya tergolong penganut Majusi yang ditokohkan. Namun fitrahnya yang lurus mengantarkan Salman pada pencarian panjang akan kebenaran. Bermula dari perpindahan satu Negeri ke Negeri lainnya ditempuh Ia tanpa Lelah.

Perjalanan mencari Ilmu yang Ia tekuni tak lepas dari kehidupan-kehidupan yang lainnya, seperti asmara. Termasuk persahabatan yang terjalin di antara Salman Al Farisi dan Abu Darda yang berasal dari Anshar.

Dua sahabat seia- sekata. Sampai suatu ketika Salman dihadapkan pada peristiwa yang menguji keakraban mereka. Apa itu? Saat itu dalam diam Salman memendam getar rasa pada seorang wanita dari Anshar dan Pernikahanlah yang menjadi satu-satunya jalan untuk menghalalkan rasa tersebut.

Dikisahkan, Salman Al Farisi berniat untuk meminang gadis tersebut dengan dihantarkan langsung oleh sang Sahabat, Abu Darda yang berasal dari asal daerah Gadis tersebut yaitu Anshar. Tetapi apa yang didapatkannya?

Berdegup jantung Salman Al-Farisi semakin cepat dalam penantian. Sampai akhirnya meluncur kata demi kata dari ibunda yang mewakili putrinya.

“Maafkan kami atas keterusterangan ini. Dengan mengharap ridho Allah, saya menjawab bahwa putri kami menolak pinangan Salman. Namun jika Abu Darda juga memiliki maksud yang sama, maka putri kami bersedia.”

Lamaran yang ia tujukan ditolak! Tetapi, kukuhnya iman yang Ia miliki mampuu membuatnya untuk berdiri tegar. Betapa luas samudra hati Salman Al- Farisi.

Kegagalan tak membuat ia jatuh terpuruk berlarut-larut. Apalagi di sisinya ada sahabat sejati yang beroleh kebahagiaan. Wajah Salman kembali berbinar ikut larut dalam kegembiraan saudaranya. MasyaAllah…

Halal Bi Halal Bersama Keluarga Besar Al Hilal

Halal Bi Halal Bersama Keluarga Besar LAZISWAF Al Hilal

LAZ al-Hilal – Bersama Donatur, Sahabat, dan Relawan Al Hilal, Alhamdulillah pada Minggu (30/05/2021) Silaturahmi dan Halal Bi Halal Keluarga Besar LAZISWAF Al Hilal terlaksana.

Dalam pelaksanaan kegiatan Halal Bi Halal dan Silaturahmi yang dilaksanakan pada hari Minggu kemarin, sebanyak 80 peserta yang mengikuti acara secara online tersebut melaksanakan kegiatan yang telah tersusun hingga selesai.

Sahabat Al Hilal, dalam pelaksanaan kegiatan Silaturahmi dan Halal Bi Halal pun berbagai rangkaian acara yang InsyaAllah membuat Keluarga Besar LAZISWAF Al Hilal lebih erat.

Halal Bi Halal Bersama Keluarga Besar LAZISWAF Al Hilal

Berbagai rangkaian acara seperti sambutan yang sampaikan oleh Hendra Setiawan selaku Ketua Harian Yayasan Al Hilal serta Iwan Setiawan selaku Direktur LAZISWAF Al Hilal menjadi salah satu sambutan yang menarik bagi seluruh peserta dalam kegiatan “Halal Bi Halal bersama Keluarga Besar Al Hilal”.

Selain sambutan khusus yang dilaksanakan langsung oleh Ketua Harian Yayasan Al Hilal dan Direktur LAZISWAF Al Hilal, ada pula sambutan dari salah satu relawan yang berasal dari Sumedang seperti yang telah kita ketahui “Sahabat Al Hilal Sumedang” yang diwakili oleh Teh Enung.

Salah satu sambutan yang belaiau sampaikan adalah berbagai macam program yang telah dilaksanakan oleh Sahabat Al Hilal Sumedang, seperti program Pasar Gratis, Token Gratis, serta Warung Makan Gratis yang Alhamdulillah telah berjalan pada Senin (30/05/2021).

Halal Bi Halal Bersama Keluarga Besar LAZISWAF Al Hilal

Berbagai rangkaian kegiatan dalam acara “Halal Bi Halal Bersama Keluarga Besar LAZISWAF Al Hilal” tidak hanya sampai disitu saja loh sahabat Al Hilal! Kegiatan tanya jawab serta masukan dari seluruh peserta yang mengikuti kegiatan tersebut hingga selesai.

Mengapa kegiatan tersebut dilaksanakan? Tentu, karena masukan seperti saran dan pesan untuk LAZISWAF Al Hilal sangat berguna bagi kebaikan dan manfaat untuk ummat. Bukankah masukan serta saran sangat dibutuhkan untuk meng-evaluasi untuk kebaikan kelak?

Halal Bi Halal Bersama Keluarga Besar LAZISWAF Al Hilal

Setelah hal tersebut selesai, hal yang paling ditunggu pun tiba! Alhamdulillah para peserta yang telah mengikuti kegiatan tersebut mendapatkan berbagai doorprize yang telah dipersiapkan oleh panitia “Halal Bi Halal” ketika mereka dapat menjawab pertanyaan serta memberikan masukan positif untuk Kebaikan LAZISWAF Al Hilal dalam menjalankan program-program selanjutnya bagi kebaikan Ummat.

Adapun acara yang berlangsung hingga dua jam dan dimulai pada pukul 10.00 WIB ini berlangsung secara virtual melalui aplikasi zoom meeting serta disiarkan langsung melalui berbagai social media seperti kanal youtube dan halaman facebook yang dimiliki oleh LAZISWAF Al Hilal. Hal tersebut dilaksanakan karena mengingat kita semua masih dalam keadaan Pandemi COVID-19.

Suka Nonton Anime, Melanggar Agama? Iyasih Kalau…

Laziswaf Al Hilal – Sahabat Al Hilal, kita sebagai manusia pasti mempunyai banyak hobi yang di gemari salah satunya adalah menonton anime, anime sendiri animasi yang berasal dari kota sakura alias Jepang, pastinya banyak menuai pro kontra dan dalam islam apakah anime itu sendiri melanggar agama yuk simak!

Ketika anak-anak bergerombol di depan televisi tak ada satu orang tua yang prihatin dengan prilaku anak-anaknya, padahal jika di lihat-lihat anak-anak sedang dalam kondisi memprihatinkan, banyak film kartun yang di kemas mengajarkan kepada pelanggaran-pelanggaran syariat Allah dan Rasul-Nya Shollallahu’alaihi Wasallam.

Nah bagaimana cara menghindari hal tersebut itu tidak terjadi? Jadi maka dari itu pentingnya kita melihat film sesuai dengan umurnya, namun pada dasarnya tidak semua kartun memiliki hal negatif, banyak juga yang mengemas dengan nilai moral yang tersedia salah satu anime yang sempat viral adalah “Captain Tsubasa” anime ini memiliki pesan moral yaitu tentang kehidupan Tsubasa yang semangat serta kerja keras untuk menjadi pemain bola, dan berbuah keberhasilan.

Yang membuat anime melanggar agama adalah jika penikmat anime nonton hingga lupa waktu dan meninggalkan sholat, lalu meniru perbuatan buruk yang di ceritakan di dalam dunia nyata itu bersifat haram, apalagi yang di tonton bersifat pornografi, membuka aurat, berisfat anarkisme berbau kesesatan pastinya dosa besar.

Namun seperti Sahabat Al Hilal ketahui bahwa kebanyakan khalayak yang memandang buruk hanya menilai dari anime saja, namun banyak hal yang lebih berbahaya youtube, serta sinetron. Perlu di ketahui bahwa film merupakan media komunikasi yang dapat merubah prilaku seseorang, bagaimana caranya agar menonton tidak melanggar agama?

Jika hanya untuk sekedar hobi saja mengisi waktu luang ketika penatnya rutinitas pada dasarnya itu mubah. Dan perlu di ingat bahwa apa yang dia tonton adalah hal yang tidak nyata sama sekali, hanya di buat untuk menginpirasi dan menghibur semata. Pastinya jangan pernah tinggalkan kewajiban yang sudah di tetapkan islam, sholat terjaga, mengaji, serta mencara amalan lainnya.

Informasi & Call

🌐 Website: www.alhilal.or.id

☎ Telpon: 022-2005079

📱 WA: 081 2222 02751

©️ Laz Al Hilal Copyright Picture

Penyaluran Wakaf Quran Wilayah Cirebon Telah Tersalurkan

LAZISWAF AL HILAL – Alhamdulillah penyaluran wakaf Quran yang telah disalurkan oleh Pesantren Al Hilal 4 Cirebon pada Sabtu (01/05/2021) telah diterima oleh para penerima manfaat dari wakaf Quran tersebut.

wakaf quran di cirebon

Penyaluran yang dilaksanakan dalam rangka memperingati Nuzulul Quran bulan Ramadhan ini berlangsung selama satu hari dan dipimpin oleh Ustadz Topan, selaku Pimpinan Pesantren Al Hilal 4 Cirebon.

Dalam penyaluran yang dilaksanakan oleh Pesantren Al Hilal 4 Cirebon pada hari Sabtu kemarin, terdapat dua mushola serta satu Taman Pendidikan Quran (TPQ) wilayah Cirebon.

Diantaranya adalah Mushola Al Mujahidin Rancabontang Ciwaringin, Cirebon. Mushola Al Ikhlas Mangir Sliyeg Indramayu, Cirebon. Serta TPQ Nurwathoniyah Tumaritis Galagamba, Cirebon.

Penyaluran wakaf Quran dalam rangka memperingari Nuzulul Quran ini Alhamdulillah diterima dengan baik oleh perwakilan dari Masjid dan TPQ.

Adapun perwakilan Masjid dan TPQ yang menerima wakaf Qura yang disalurkan langsung oleh Ustadz Topan adalah Bapak Muadi, selaku Imam Besar Mushola Al Mujahidin, Bapak Nurul Hapid selaku Pengurus DKM Mushola Al Ikhlas, dan Bapak Anto selaku pengasuh di TPQ Nurwathoniyah Tumaris.

wakaf quran di cirebon

“Saya Topan Tamala selaku perwakilan dari Pesantren Al Hilal 4 Cirebon akan menyalurkan Al Quran yang baru dan menukarkan Al Quran yang bekas yang tidak layak pakai. Mudah-mudahan santri yang berada di wilayah ini akan semakin semangat dalam membaca Al Quran,”

ungkap Ustadz Topan Tamala kepada salah satu penerima manfaat wakaf Quran yang ada di wilayah Cirebon

Dalam penyaluran wakaf Quran yang dilaksanakan, serah terima yang dilakukan oleh mushola dan TPQ yang menerima manfaat ditutup oleh penyerahan Al Quran dan ungkapan terimakasih untuk LAZISWAF Al Hilal dan para donatur yang telah menjadi bagian dari Program Wakaf Quran “Nuzulul Quran Ramadhan

“Saya selaku pengurus Mushola Al Ikhlas mengucapkan terimakasih kepada donatur Al Hilal, semoga Al Quran yang disalurkan bisa berkah dan bermanfaat bagi Mushola ini”

ungkap Bapak Nurul Hapid, salah satu pengurus Mushola Al Ikhlas

Alhamdulillah, program “Wakaf Quran Penjuru Jawa Barat” dalam rangka memperingati Nuzulul Quran di bulan Ramadhan telah selesai pada, Minggu (02/05/2021).

Jazakumullah Khairan Katsiran kepada Bapak/Ibu donatur yang telah menjadi bagian dari program ini, InsyaAllah akan menjadi amal jariyah seiring dibacanya atas Al Quran yang diterima oleh penerima manfaat, dan generasi Qurani selanjutnya. Aamiin Yaa Rabbal Alamin.

Inilah Doa Malaikat Untuk Yang Gemar Bersedekah



(Sumber Gambar Istimewa: Canva.com)

Laziswaf Al Hilal – Sahabat Al Hilal, seperti yang kita ketahui, berbagai macam kebaikan InsyaAllah akan kita dapatkan ketika kita selalu menyisihkan rezeki di jalan kebaikan, rezeki di jalan Allah SWT. Apalagi ketika menyisihkan rezeki di waktu pagi, akan langsung di doakan oleh para malaikat.

Doa adalah inti dari semua ibadah. Allah Ta’ala telah menegaskan dalam kitab-Nya, siapa pun yang berdoa kepada-Nya maka Allah akan mengabulkannya.

“Dan jika para hamba-Ku bertanya kepadamu (Wahai Muhammad) tentang Aku, maka katakanlah sesungguhnya Aku dekat. Aku menjawab doa hamba-Ku jika dia meminta. Maka, hendaknya para hamba-Ku bermohonlah pada-Ku, dan berimanlah agar mereka menjadi mendapatkan petunjuk,” – Quran Surah Al-Baqarah [2]: 186

Jika manusia (sering berbuat salah dan dosa) saja dikabulkan doanya oleh Allah, bagaimana dengan doa para Malaikat yang senantiasa taat kepada Allah. Malaikat itu diciptakan dari cahaya, Jin diciptakan dari nyala api, dan Adam diciptakan dari apa yang telah disifatkan (Allah Ta’ala dalam kitab-Nya) untuk kalian.

Doa Malaikat adalah doa yang mustajab. Siapa yang kehidupannya didoakan para Malaikat maka beruntunglah ia. Untuk diketahui, para Malaikat senantiasa mendoakan orang-orang yang berbuat baik dan beramal saleh.

Dalam satu hadits yang diriwayatkan Imam Tirmidzi, Allah memuji hamba-hamba-Nya yang bersedekah. Rasulullah SAW bersabda: “Dunia itu untuk 4 jenis hamba: Yang pertama, hamba yang diberikan rezeki oleh Allah serta kepahaman terhadap ilmu agama. Ia bertakwa kepada Allah dalam menggunakan hartanya dan ia gunakan untuk menyambung silaturahim. Dan ia menyadari terdapat hak Allah pada hartanya. Maka inilah kedudukan hamba yang paling baik.”

Inilah Doa Malaikat untuk yang Gemar Bersedekah:

Dari Abu Hurairah RA, berkata bahwa Nabi Muhammad SAW bersabda:

مَا مِنْ يَوْمٍ يُصْبِحُ الْعِبَادُ فِيهِ إِلاَّ مَلَكَانِ يَنْزِلاَنِ فَيَقُولُ أَحَدُهُمَا اللَّهُمَّ أَعْطِ مُنْفِقًا خَلَفًا ، وَيَقُولُ الآخَرُ اللَّهُمَّ أَعْطِ مُمْسِكًا تَلَفًا

“Ketika hamba berada di setiap pagi, ada dua Malaikat yang turun dan berdoa, “Ya Allah berikanlah ganti pada yang gemar berinfak (rajin memberi nafkah pada keluarga).” Malaikat yang lain berdoa, “Ya Allah, berikanlah kebangkrutan bagi yang enggan bersedekah (memberi nafkah).” – HR Bukhari dan Muslim

Informasi & Call

🌐 Website: www.alhilal.or.id

☎ Telpon: 022-2005079

📱 WA: 081 2222 02751

©️ Laz Al Hilal Copyright Picture

Santri Al Hilal Berdoa Bersama Citra Kirana Dan Rezky Adhitya Untuk Mengenang 40 Hari Wafatnya Alm. Pak Iwan Siregar (Ayah Dari Citra Kirana)

Laziswaf Al Hilal – 20 Santri Al Hilal bersama Pengurus Pondok Pesantren Al Hilal datang menuju Villa Bambu, Desa Rancasengang, Kecamatan Sindang Kerta, Kabupaten Bandung Barat, para Santri Al Hilal bersama Pengurus Pondok Pesantren Al Hilal sengaja datang untuk berdoa bersama dalam Rangka 40 Hari Almarhum Iwan Siregar (Ayah dari Citra Kirana)

Para santri dan pengurus Pondok Pesantren Al Hilal di undang langsung oleh Citra Kirana dan Rezky Adhitya langsung datang ke Villa, bukan hanya santri Al Hilal saja yang di undang namun aparat Desa Rancasennggang, jamaah pengajian Permata Cimahi dan juga warga sekitar villa juga turut di undang.

Acara di laksanakan pada hari Minggu, 30 Mei 2021 jam 13.00 sampai 14.00 acara di awali dengan lantunan shalawat dari Santri Al Hilal, kemudian di buka oleh Ustadz Ayi dari Permata Cimahi, di lanjutkan oleh Ustadz Ayi yang menyampaikan nasehat dan mauidzoh Hasanah, dan di lanjutkan ke acara inti pembacaan yasin dan dzikir tahlil di tutup oleh doa yang di bacakan Ustadz Arif Rahman.

“Acara ini sebagai acara mengenang 40 hari kepergian Pak Iwan Siregar semoga beliau di ampuni segala dosanya, di terima amal shalehnya, terima kasih banyak juga untuk Teh Citra Kirana bersama Kang Rezky Adhitya yang telah mengundang santri Al Hilal” Ucap Ustadz Arif Rahman, Pengurus Pondok Pesantren Al Hilal Cililin

Acara ini menjadi ajang silahturahmi dan berbagi kebaikan dengan warga sekitar Villa Bambu Citra Kirana, dan di penghujung acara ada makanan yang telah di sediakan oleh Citra Kirana berserta keluarganya, dan penutup acara pembagian bingkisan kepada santri yatim Al Hilal dan warga yang telah hadir di acara tersebut.

Point paling penting adalah acara ini tetap mematuhi protokol kesehatan dimana yang datang wajib menggunakan masker selama masih di area Villa Bambu Citra Kirana, lalu wajib mencuci tangan serta check suhu tubuh.

Informasi & Call

🌐 Website: www.alhilal.or.id

☎ Telpon: 022-2005079

📱 WA: 081 2222 02751

©️ Laz Al Hilal Copyright Picture

Silaturahmi Pesantren Al Hilal 1 Cililin Bersama Tokoh Masyarakat

LAZISWAF AL HILAL – Alhamdulillah, kegiatan silaturahmi yang dilaksanakan oleh Pesantren Al Hilal 1 Cililin yang turut mengundang Tokoh Masyarakat setempat seperti Majelis Ulama Indonesia (MUI), Babinsa, dan Camat setempat telah terlaksana pada Sabtu (30/05/2021). Pelaksanaan Silaturahmi yang dilaksanakan bersama tokoh Masyarakat ini dimulai pada pukul 13.00 WIB dan disambut langsung oleh H. Nandang selaku Ketua Yayasan Al Hilal.

Berbagai rangkaian dari acara Silaturahmi Pesantren Al Hilal 1 Cililin pun tak lepas untuk mengenalkan Pesantren Al Hilal yang telah berdiri di Cililin kepada Masyarakat setempat. Dan Alhamdulillah sambutan pun tak hanya dilakukan oleh H. Nandang, melainkan Direktur Yayasan Al Hilal Iwan Setiawan dan Camat setempat.

Dalam sambutan yang disampaikan oleh H. Nandang, beliau menyampaikan beberapa hal diantaranya adalah Sejarah berdirinya Pesantren Al Hilal yang telah didirikan sejak tahun 2002, berbagai program yang ada di LAZISWAF Al Hilal, serta perkembangan yang telah berhasil dilaksanakan dan dilalui oleh LAZISWAF Al Hilal hingga saat ini. Sedangkan, sambutan yang disampaikan oleh Iwan Setiawan selaku Direktur LAZISWAF Al Hilal yaitu lebih menjelaskanakan lembaga zakat, wakaf, dan usaha yang dimiliki oleh LAZISWAF Al Hilal salah satunya adalah Aqiqah Al Hilal.

Sahabat Al Hilal, sama seperti dalam pelaksanaan silaturahmi yang dilaksanakan oleh Rumah Tahfidz Pasirbiru, di Pesantren Al Hilal 1 Cililin pun menyerahkan simbolis berupa sembako kepada perwakilan tokoh masyarakat setempat salah satunya adalah Babinsa oleh H. Nandang selaku Ketua Yayasan Al Hilal.

Setelah sambutan dan penyerahan simbolis dilaksanakan. Acara puncak dalam Silaturahmi Pesantren Al Hilal 1 Cililin bersama Tokoh Masyarakat setempat ditutup dengan pembacaan doa yang dilaskanakan oleh perwakilan Majelis Ulama Indonesia (MUI) setempat.

Acara yang dipandu langsung oleh Ustadzah Pengajar di Pesantren Al Hilal 1 Cililin dan Alhamdulillah berjalan dengan lancar selama tiga jam acara ini berlangsung secara live streaming melalui soxial media LAZISWAF Al Hilal. Acara yang berlangsung hingga pukul 16.00 WIB pun sangat mematuhi Protokol Kesehatan yang sangat ketat.

Informasi & Call Center

🌐 Website: www.pesantrenalhilal.com

☎ Telpon: 022-2005079

📱 WA: 081 2222 02751

©️ Pesantren Al Hilal Copyright Picture

LAZISWAF Al Hilal Salurkan Al Quran Ke Daerah Sindang Kerta Gunung Halu

LAZISWAF Al Hilal – Pada hari Senin, (03/05/2021) Al Hilal mengadakan kegiatan program “Nuzulul Quran Wakaf Quran” dimana program ini di laksanakan sebagai hari peringatan Nuzulul Quran menjadi salah satu momentum berharga yang terjadi di Bulan Ramadhan, dan malam di turunya Al Quran ke muka bumi.

Program ini memiliki tujuan, tujuannya diantara lain adalah memfasilitasi para donatur untuk menyalurkan donasinya dalam bentuk Mushaf Al Quran, lalu membantu masyarat di daerah rawah aqidah dan rawan pendidikan untuk belajar dan membumikan Al Quran untuk mencetak generasi penghafal Al Quran.

Kiteria penyaluran sendiri adalah daerah yang terpencil, dengan mayoritas penduudk termasuk kategori dhuafa (miskin) dan rawan aqidah, daerah yang mempunyai masjid dan mushola namun masih kekurangan Mushaf Al Quran dan juga majelis taklim atau taman penididikan yang kekurangan Mushaf Al Quran.

Titipan dari para donatur telah tersalurkan untuk Masjid dan Mushola yang berada di Sindangkerta-Gunung Halu, melalui pelantara Ustadz Arif Rahman, bersama rekan-rekannya sebanyak 10-20 Mushaf Al Quran pada setiap Mushola dan Masjid.

Wakaf Al Quran ini di harapkan bisa memberikan dorongan semangat para anak-anak yang mengaji di Mushola dan Masjid di sekitar Sindangkerta-Gunung Halu untuk menjadi generasi Hafidz Al Quran seperti yang kita inginkan, seperti sabda Rasullulah SAW:

Salah satu amal kebaikan yang pahalanya terus terbawa kepada si mayyit sampai ke alam kuburnya adalah sedekah dan mewariskan (mewakafkan) mushaf Al Qur’an – HR. Bukhari

Terima kasih LAZISWAF Al Hilal sampaikan kepada donatur semoga Allah Ta’ala memberikan ganjaran pahala yang setimpal dan berlipat bagi para donatur. Semoga apa yang telah di amanahkan dapat bermamfaat serta menjadi amal kebaikan bagi seluruh donatur.

Informasi & Call Center

🌐 Website: www.alhilal.or.id

☎ Telpon: 022-2005079

📱 WA: 081 2222 02751

©️ Laz Al Hilal Copyright Picture

Wakaf Quran Telah Diterima Oleh Yayasan Mualaf Center Kepulauan Riau

LAZISWAF AL HILAL – Alhamdulillah, Selasa hingga Rabu (04 Mei-05 Mei 2021) atau tepatnya 22-23 Ramadhan 1442 H bertempat di Yayasan Mualaf Center, Kepulauan Riau dalam acara Pesantren Mualaf Ramadhan, LAZISWAF Al Hilal menyalurkan mushaf Al Quran untuk para Mualaf yang berada di Provinsi Kepulauan Riau oleh Relawan Al Hilal Kepulauan Riau. Dalam kegiatan yang bertema “Dengan Hikmah Puasa Ramadhan Kita Tingkatkan Iman dan Taqwa).

Penyaluran yang dilaksanakan oleh relawan Al Hilal ini bertujuan agar Al Quran yang ada di Yayasan Mualaf Center diperbaharui dan para penghafal Quran yang berada di Yayasan tersebut dapat menghafalkan dan membaca Al Quran dengan baik dan lancar. Dalam serah terima wakaf Quran yang di salurkan ke Yayasan Mualaf Center ini ditutup dengan Ucapan terimakasih kepada LAZISWAF Al Hilal, terutama kepada Hendra Setiawan selaku Ketua Harian LAZISWAF Al Hilal.

 “Terimakasih kepada Yayasan Al Hilal Bandung atas Wakaf Al Quranya, semoga Al Quran yang disalurkan dapat bermanfaat bagi saudara mualaf kita di Kepulauan Riau, dan Terimakasih juga untuk Ustadz Hendra Setiawan,” ungkap Ustedi Syahputra yang dimuat di laman Facebook pada Rabu, 05 Mei 2021.

InsyaAllah penerima manfaat dalam penyaluran wakaf Quran ini akan menjadi generasi qurani selanjutnya. Dan Amanah yang dilaksanakan oleh relawan Al Hilal yang berada di Kepulauan Riau untuk Yayasan Mualaf Center disalurkan dengan baik. Jazakumullah Khairan Katsiran, untuk relawan Al Hilal Kepulauan Riau karena telah mengemban amanah dengan baik untuk para saudara muslim Mualaf di Kepulauan Riau.

Informasi & Call Center

🌐 Website: www.pesantrenalhilal.com

☎ Telpon: 022-2005079

📱 WA: 081 2222 02751

©️ Pesantren Al Hilal Copyright Picture

×