Assalamu’alaikum Salihah Kecamatan Cimahi Tengah! Setelah sukses melaksanakan kajian Majelis Taklim Al Hilal se-Kecamatan Cimahi Utara Sabtu pagi (25/11/2023), Sabtu siang tepatnya pukul 13.00 WIB juga telah dilaksanakan Doa dan Dzikir bersama Bapak H. Hendra Setiawan, SE,. MM. dalam kajian Majelis Taklim Al Hilal Cimahi Tengah yang dilaksanakan di Masjid Besar Al Qolam, yang berlokasi di Jalan Terusan No. 41, Cimahi, Kecamatan Cimahi Tengah.
Dalam kegiatan ini, Majelis Taklim Al Hilal kembali membuka kesempatan bagi para jamaah yang belum terdaftar menjadi anggota Majelis Taklim Al Hilal Cimahi Tengah.
Alhamdulillah, tercatat sebanyak 155 jamaah telah mendaftarkan diri untuk menjadi anggota baru Majelis Taklim Al Hilal Kecamatan Cimahi Tengah.
Kegiatan pun dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh Ananda Sulaiman Fahri salah satu santri Pesantren Al Hilal 3 Gegerkalong, serta pendampingan Majilis Taklim oleh kordinator Majelis Taklim Al Hilal.
Cimahi Tengah saat itu diguyur hujan deras. Namun, hal tersebut tak menjadi halangan bagi Ibu-ibu jamaah Majelis Taklim Al Hilal Cimahi Tengah untuk tetap antusias dan semangat ikut memanjatkan doa dan dzikir bersama dalam kajian “Majelis Taklim Al Hilal Cimahi Tengah”. Alhamdulillah, jamaah pun membludak hingga ke lantai dua Masjid.
Pembina Yayasan Al Hilal, Bapak H Nandang pun turut hadir dan menyampaikan sambutan untuk para jamaah. Beliau hadir di lokasi ditemani oleh Sang Istri sekaligus Bendahara Umum, yaitu Ibu Hj. Djaudjah.
Selanjutnya, Pimpinan Pesantren Al Hilal, Bapak H. Hendra Setiawan, SE,. MM. juga turut menyampaikan sambutan untuk para jamaah Majelis Taklim Al Hilal Cimahi Tengah. Dalam sambutannya, beliau mengajak para jamaah untuk lebih dekat dengan Al Hilal. Beliau menceritakan sejarah singkat bagaimana Al Hilal bisa dibangun. Dan apa saja pencapaian yang telah diperoleh Al Hilal dari awal dibangun hingga saat ini.
Dalam kegiatan ini, Bapak Hendra juga berkesempatan untuk berbagi cerita dan motivasi bersama para jamaah dan salah satu jamaah bernama Ibu Dede Rusnia yang berasal dari Cijerokaso, Gegerkalong. Dimana beliau merupakan wali santri penghafal Al-Quran Pesantren Al Hilal 3 Gegerkalong. Beliau berbagi beberapa pengalaman tentang anaknya yang sudah lebih dari satu tahun, menuntut ilmu di Pesantren Al Hilal 3 Gegerkalong.
Alhamdulillah, selama menempuh pendidikan di Pesantren Al Hilal, beliau mengatakan bahwa banyak sekali manfaat yang didapatkan oleh anaknya, terlebih lagi dalam bidang pendidikan Al-Quran. Masya Allah…
Sebelum Ashar, telah tiba di puncak acara kajian Majelis Taklim Al Hilal Cimahi Tengah, yakni Doa dan Dzikir Bersama yang di pimpin oleh Pimpinan Pesantren Al Hilal, Bapak H. Hendra Setiawan, SE,. MM. didampingi Ustaz Ridwan.
Masya Allah, hangat dan khusyuk adalah suasana yang tergambar ketika memasuki sesi Doa dan Dzikir bersama Pimpinan Pesantren Al Hilal dalam kajian “Majelis Taklim Al Hilal Cimahi Tengah” ini.
In Syaa Allah, pengajian ini akan senantiasa dilaksanakan secara rutin dan tentunya dengan berbagai rangkaian kegiatan yang menarik. Semoga dengan ini dakwah islam pun akan semakin meluas dan jamaah yang tertarik dan istiqomah mengikuti pengajian yang diadakan oleh Majelis Taklim Al Hilal pun semakin bertambah.
Sehingga, Al Hilal pun dapat semakin luas menebarkan manfaat bagi umat. Aamiin Yaa Rabbal’alaamiin.
Informasi selengkapnya:
✅ Youtube:
✅ Instagram:
✅ Facebook:
Informasi & Call Center
☎ Telpon: 022 2005079
☎ WA: 0812 2220 2751
Penulis: Elis Parwati