Bandung, 4 Juni 2023 – Pada Ahad (04/06/2023), Meet & Greet Relawan Sahabat Al Hilal se-Kota Bandung dan Cimahi dilaksanakan di Pondok Pesantren Al Hilal 3 Gegerkalong. Dimulai pada waktu pukul 08.30 hingga 12.00 WIB, acara tersebut diikuti oleh 41 relawan yang berasal dari 24 kelurahan dan 16 kecamatan di wilayah tersebut.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh Bapak Iwan Setiawan, selaku Direktur LAZISWAF Pesantren Al Hilal, serta Kang Isep Paozi, yang menjabat sebagai Manager Jaringan Kerelawanan. Pimpinan Pesantren Al Hilal, Bapak Hendra Setiawan, juga menyambut para relawan secara virtual melalui zoom meeting.
Acara diawali dengan Ice Breaking dan sesi perkenalan, yang bertujuan untuk memperkenalkan para relawan satu sama lain. Dilanjutkan dengan pemaparan manual book, pembagian wilayah tugas, serta pelantikan anggota baru Relawan Komunitas Sahabat Al Hilal. Selanjutnya, dilakukan rapat program pertama perdaerah untuk merencanakan kegiatan-kegiatan selanjutnya.
Untuk menjaga semangat dan menciptakan suasana yang hangat, kegiatan juga dimeriahkan dengan berbagai hiburan seperti game kuis online dimana dalam rangkaian acara ini pun panitia menyediakan doorprize. Kemudian, kegiatan pun ditutup dengan musofahah (salam-salaman), dan makan bersama.
Al Hilal sangat mengapresiasi antusiasme dan semangat yang ditunjukkan oleh para relawan Sahabat Al Hilal dalam acara Meet & Greet kali ini. Mereka merupakan pilar penting dalam membantu Al Hilal dalam berbagi kasih kepada masyarakat yang membutuhkan.
Acara ini bertujuan untuk mempererat solidaritas antara relawan Sahabat Al Hilal se-Kota Bandung dan Cimahi. Melalui kolaborasi dan kerja sama yang baik, diharapkan Pesantren Al Hilal beserta wadah dan perantara kebaikannya dapat memberikan bantuan dan manfaat yang lebih besar kepada masyarakat yang membutuhkan terutama anak yatim dan warga dhuafa.
Sahabat Al Hilal adalah komunitas relawan yang didirikan oleh Pesantren Al Hilal dengan tujuan untuk menyebarkan kebaikan, membantu masyarakat, serta membangun kepedulian sosial di lingkungan sekitar. Melalui kegiatan-kegiatan positif dan berdampak sosial, Sahabat Al Hilal berkomitmen untuk menjadikan dunia ini tempat yang lebih baik.
Dengan suksesnya acara Meet & Greet ini, Pesantren Al Hilal berharap semakin banyak orang yang terinspirasi dan bergabung dalam Sahabat Al Hilal untuk berbagi kasih kepada sesama dan memberikan kontribusi nyata dalam memajukan masyarakat.
Bersama Komunitas Sahabat Al Hilal, Semampunya, Sekarang Juga, Sekitar Kita.
Youtube: Komunitas Sahabat Al Hilal, Laziswaf Al Hilal & Pesantren Yatim Alhilal
Penulis: Elis Parwati