Assalamu’alaikum Sahabat Al Hilal! Tak terasa sudah satu tahun lamanya kita “Tumbuh Bersama Menebar Kebaikan” bersama Komunitas Sahabat Al Hilal Sumedang yang juga telah satu tahun lamanya berdiri di bawah naungan LAZISWAF Pesantren Al Hilal.
Berbagai macam manfaat telah banyak disalurkan dan didistribusikan oleh para relawan Komunitas Sahabat Al Hilal Sumedang kepada para penerima manfaat yang terdiri dari para anak yatim, dhuafa, janda, lansia serta penerima manfaat lainnya di wilayah binaannya yakni Sumedang.
Alhamdulillah, Sabtu 13 Mei 2023 menjadi momentum spesial bagi Komunitas Sahabat Al Hilal Sumedang. Dimana para relawan merayakan “Milad Komunitas Sahabat Al Hilal Sumedang Yang Ke-1”.
Di samping itu, para relawan merayakannya dengan berbagai aktivitas positif dan bermanfaat. Bersama dengan ini juga dilaksanakan berbagi Santunan dan Bingkisan untuk 35 anak yatim binaan Komunitas Sahabat Al Hilal Sumedang.
Dalam kegiatan ini relawan Komunitas Sahabat Al Hilal Sumedang tak hanya mengundang anak-anak yatim saja.
Namun, relawan Komunitas Sahabat Al Hilal Cimahi, Komunitas Sahabat Al Hilal Cicalengka, Komunitas Sahabat Al Hilal Rancaekek serta beberapa pengurus kerelawanan Al Hilal juga turut hadir untuk ikut memeriahkan dan menambah suasana hangat dalam acara “Milad Komunitas Sahabat Al Hilal Sumedang Yang ke-1” ini.
Kegiatan pun berlangsung di Sekretariat Komunitas Sahabat Al Hilal Sumedang yang berlokasi di,
📍 Jalan Galudra, Cimalaka, Sumedang
Kegiatan ini dilaksanakan mulai pukul 14.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB. Kegiatan dibuka dengan pembacaan doa kemudian sambutan dari Ketua Sahabat Al Hilal Sumedang yakni Ibu Ai Fatimah, kemudian tausiyah, mengaji dan pembacaan sholawat bersama anak-anak yatim.
Juga dilanjutkan dengan makan tumpeng bersama anak-anak yatim. Adapun penyerahan santunan dan bingkisin diserahkan kepada 35 anak yatim yakni di akhir kegiatan.
Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk tasyakur bi nikmat serta mempererat tali silah ukhuwah antara pengurus, relawan Komunitas Sahabat Al Hilal dengan para anak-anak yatim binaan Komunitas Sahabat Al Hilal Sumedang.
Harapannya melalui kegiatan ini semoga ke depannya Komunitas Sahabat Al Hilal Sumedang dapat lebih luas lagi dalam menebarkan berbagai manfaat dan kebaikan khususnya di wilayah binaannya.
“Sabtu 13 Mei kami melaksanakan syukuran Milad pertama Sahabat Al Hilal Sumedang bersama 35 anak yatim binaan kami. Mohon doanya semoga kegiatan kami berjalan dengan lancar. Harapan kami juga semoga kami dengan usia satu tahun ini ke depannya bisa lebih amanah untuk menyampaikan semua donasi dari para donatur.” ungkap Ibu Ai Fatimah Ketua Komunitas Sahabat Al Hilal Sumedang.
Youtube: Laziswaf Al Hilal & Pesantren Yatim Alhilal
Penulis: Elis Paswati