Luar Biasa Pembagian Paket Munggahan Untuk 4 Pondok Pesantren Al Hilal Sekaligus!
LAZISWAF Al Hilal – Tim Penyaluran LAZISWAF Al Hilal telah menyelesaikan salah satu program yaitu “Pembagian Paket Munggahan” untuk 4 Pondok Pesantren Al Hilal (Pesantren Al Hilal, Sarikaso. Pesantren Al Hilal, Cililin. Pesantren Al Hilal, Cirebon. Pesantren Al Hilal, Cibiru-red)
Pembagian paket ini di laksanakan pada hari Jumat, (09/4/2021) tim penyaluran di bagi menjadi 4, tim penyaluran itu sendiri adalah pengurus Pesantren Al Hilal. Tim penyaluran berangkat dari Kantor Pusat pukul 06.00 WIB dengan menggunakan transportasi roda empat, di pastikan tim yang berangkat mematuhi protokol sebelum berangkat di hari sebelumnya wajib check suhu tubuh, test swab dan di pastikan sehat dalam 4 bulan terakhir. Kegiatan ini di mulai pada pukul 08.00 WIB dan selesai pada pukul 16.00 WIB.
Penyaluran paket munggahan dan paket perlengkapan ini adalah salah satu program yang di lakukan sebelum Bulan Ramadhan di mulai. Maksud dan tujuan dari di adakan program ini di harapkan dapat membantu kebutuhan para santri sebagai penerima, paket berisi beras 5kg, ayam utuh, minyak goreng, susu kaleng, dan aneka paket bumbu masak. Serta paket perlengkapan ibadah, Al Quran, sajadah, sarung, dan juga mukena (kebutuhan bisa di sesuai untuk santri Ikhwan dan Akhwat)
Namun program ini tidak akan bisa berjalan tanpa adanya donatur yang telah ikut andil menjadi bagian terlaksananya pembagian paket munggahan. Segala amanah yang di titipkan senantiasa menjadi ladang amal jariyah di bulan suci Ramadhan ini, doa yang terbaik dari santri untuk para donatur yang tidak bisa di sebutkan satu persatu namanya.
Harapan di laksanakannya program “Pembagian Paket Munggahan” agar para santri dapat merasakan indahnya keberkahan Ramadhan yang di laksanakan pada Selasa 13 April 2021/01 Ramadhan 1442 H.
Informasi & Call
🌐 Website: www.alhilal.or.id
☎ Telpon: 022-2005079
📱 WA: 081 2222 02751
©️ Laz Al Hilal Copyright Picture