13 Perpustakaan, Ruang Baca, Hingga Rumah Baca Telah Menerima Buku Gratis Atas Kerjasama Penerbit Jabal dan Yayasan al Hilal
Salah satu jendela dunia bagi seorang Insan Manusia adalah Buku. Tidak hanya jendela dunia, buku pun memiliki peran penting bagi kelangsungan beradaban di Muka Bumi. Kekal bersama Peradaban Muka Bumi, insyaallah bersama buku yang kita miliki Umat Manusia akan memiliki bekal terbaik di tengah kemajuan peradaban Bangsa maupun Dunia.
Untuk menghadirkan Buku yang layak untuk Saudara kita di Negeri ini, bersama Penerbit Jabal insyaallah Laziswaf al Hilal akan menyalurkan sebanyak 5000 buku umum untuk Rumah Baca hingga Perpustakaan di berbagai penjuru Negeri.
Satu bulan menuju pergantian Tahun 2021, alhamdulillah lebih dari 10 Perpustakaan hingga Rumah Baca di berbagai Daerah telah menerima Buku Umum yang disalurkan langsung olah Pengurus Laziswaf al Hilal, Badan Wakaf Islam (BAWAIS), dan Penerbit Jabal untuk para penimba Ilmu hingga Rabu (08/12/2021).
Lebih dari 10 Penerima Manfaat telah menerima Buku Umum Gratis untuk dipergunakan dengan layak! Di antaranya:
1. Perpustakaan Masjid Al-Bayyinah
Berlokasi di Jalan Rancaloa RT 02/02 Kelurahan Cipamokolan Kecamatan Rancasari, Kabupaten Bandung.
2. Ruang Baca Komunitas Wirausaha Muslim Mahasiswa UKM LIKM
Berlokasi di Jalan A.H. Nasution No.105 Gedung Student Center Lantai 2, Kampus UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Jawa Barat.
3. RBU Sahabat Alam
Berlokasi di Jalan Cilengkrang 1 Jalan Tirtawening No. 99B RT 07/03 Cisurupan, Kecamatan Cibiru, Kota Bandung, Jawa Barat.
4. Perpustakaan Masjid Darussalam
Berlokasi di Komplek Girimande, Cikadut, Kecamatan Mandalajati, Kota Bandung.
5. Perpustakaan Masjid Al Ishlah
Berlokasi di Komplek Bumi Cibiru Raya, Cibiru Wetan, Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung.
6. Rumah Baca Taman Sekar Bandung
Berlokasi di Jalan Sukarajin II Gang Muslimin No.18, Kota Bandung, Jawa Barat.
7. Masjid Ash-Shadiqien
Berlokasi di Jalan Baturaden 1 No.8 Kelurahan Mekarjaya, Kecamatan Rancasari, Jawa Barat.
8. Rumah Baca Jatmika
Berlokasi di Jalan Cilengkrang 1, Cisurupan, Cibiru, Bandung, Jawa Barat.
9. Masjid Jami Al Ghazali
Berlokasi di Bumi Panyileukan Blok Q6 RT 06/11 Kelurahan Cipadung Kidul, Kecamatan Panyileukan Bandung, Jawa Barat.
10. DTA Al Ikhlas
Berlokasi di Kampung Ciluncat Kidul Desa Tegal Sumedang, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung.
11. Perpustakaan dan Taman Baca Umum
Berlokasi di Jalan Cihanjuang, Cimahi.
12. MDT Masjid Al Jihad
Berlokasi di Mekarjati RT 07/05 Kelurahan Pasir Biru, Cibiru, Kota Bandung.
13. Pondok Pesantren Nailul Kirom
Berlokasi di Kampung Margamulya RT 04/01 Desa Cimekar, Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung.
Insyaallah sebanyak 5000 Buku Umum akan disalurkan! Membuka jendela Dunia, membawa bekal untuk Saudara kita untuk memiliki bekal terbaik di tengah kemajuan peradaban Bangsa maupun Dunia.