Contacts

92 Bowery St., NY 10013

+1 800 123 456 789

Kategori: Wakaf Pembangunan

Progress Pembangunan Gedung Asrama Impian Santri Yatim Penghafal Quran Pesantren Al Hilal

Melanjutkan proses pembangunan yang telah berlangsung sejak Senin (16/05/2022), Alhamdulillah wa syukurillah hingga hari ini, Kamis (16/06/2022) Pembangunan Gedung Asrama Impian Santri Yatim Penghafal Quran Pesantren Al Hilal masih terus dilaksanakan.

Progress Pembangunan Gedung Asrama Santri Yatim Pesantren Al Hilal

Progress Pembangunan Gedung Asrama Santri Yatim Pesantren Al Hilal

Setelah sebelumnya, pada bulan Maret 2022 lalu Pondok Pesantren Al Hilal 7 Panyileukan telah resmi dibuka dan dapat dipergunakan, kini Pondok Pesantren Al Hilal 8 Panyileukan pun akan segera hadir untuk menjadi wadah bagi generasi muda qurani. Berlokasi di:

📍 Jalan Bonceret RT 01/08, Desa Rancapanggung, Kabupaten Bandung Barat.

Progress Pembangunan Gedung Asrama Santri Yatim Penghafal Quran Pesantren Al Hilal pun masih di tahap pengerjaan lantai dua, tepatnya telah sampai pada,

▶️ Plester bagian lisplang teras lantai 2,
▶️ Pemasangan gypsum,
▶️ Plester dinding bagian lantai 2.

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, bahwa Pondok Pesantren Al Hilal 8 Panyileukan yang tengah dibangun ini merupakan gedung yang berasal dari Ruko dan Kosan.

Alasan dipilihnya lokasi tersebut karena letak serta luas bangunan Ruko dan Kosan tersebut dirasa cukup memadai, strategis dan terlihat cocok untuk dijadikan sebagai sebuah Pondok Pesantren.

Maka, pada awal tahun 2022 telah diputuskan untuk merubah Ruko dan Kosan tersebut menjadi Pondok Pesantren Al Hilal 8 Panyileukan.

Progress Pembangunan Gedung Asrama Santri Yatim Pesantren Al Hilal

Progress Pembangunan Gedung Asrama Santri Yatim Pesantren Al Hilal

Di Pondok Pesantren Al Hilal 8 Panyileukan ini, Insya Allah akan diselenggarakan pembelajaran Tahfidz Quran, Baca Tulis Quran, Bahasa Inggris dan PKBM untuk adik-adik yang kurang beruntung karena tidak dapat menginjak bangku sekolah SMP dan SMA.

Sehingga, mereka dapat mengejar paket B dan paket C di Pondok Pesantren Al Hilal 8 Panyileukan. Tentunya, ijazah akan didapatkan oleh para santri karena Pondok Pesantren Al Hilal telah memiliki izin PKBM.

Mohon doa restu ya Para Kawan Dermawan dan Sahabat Al Hilal! Semoga Proses Pembangunan Pesantren Al Hilal 8 tersebut, dapat berjalan lancar hingga rampung dikerjakan.

Aamiin Yaa Rabbal Alaamiin… Jazakumullah khairan katsiran Sahabat Al Hilal serta Kawan Dermawan yang senantiasa berpartisipasi dalam pembangunan Pondok Pesantren ini, ya!

Youtube: Pesantren Yatim Alhilal

Penulis: Aisyah

Inilah Progres Pembangunan Gedung Asrama Impian Santri Yatim Pengahafal Quran Al Hilal

Gedung Asrama segera hadir untuk menjadi Rumah Singgah bagi Santri Yatim Penghafal Quran Pesantren Al Hilal. Berlokasi di Jalan Bonceret, Desa Rancapanggung, Kabupaten Bandung Barat.

Alhamdulillah wa syukurillah, setelah melewati berbagai tahap pembangunan, hingga pada Senin (16/05/2022) tercatat Progress Pembangunan Asrama Impian Santri Yatim Penghafal Quran telah memasuki tahap:

▶️ Pengacian dinding lantai 1,
▶️ Pengurugan bagian lantai 1.

Sedangkan di lantai 2, masih terpasang tiang-tiang penahan lantai 3. Disadari, bahwa progres yang hingga kini masih terus berkembang merupakan salah satu hasil dari kepedulian dari Sahabat Al Hilal semua yang telah menjadi Kawan Dermawan serta senantiasa setia mempercayai LAZISWAF Pesantren Al Hilal sebagai wadah untuk menampung sebagian rezeki.

Rezeki Sahabat Al Hilal yang telah ditampung tersebut, kemudian akan disalurkan kepada pihak-pihak yang membutuhkan. Dan salah satunya adalah untuk kebutuhan pembangunan asrama yatim Pesantren Al Hilal 1 Cililin ini.

Progres Pembangunan Asrama Santri Yatim Pengahafal Quran Al Hilal

Progres Pembangunan Asrama Santri Yatim Pengahafal Quran Al Hilal

Jazakumullah khairan katsiran Pewakif Setia serta Kawan Dermawan yang telah berpartisipasi, Insya Allah hadirnya Gedung Asrama Impian Santri Yatim Penghafal Quran dapat memberikan kebahagiaan bagi mereka. Pembangunan akan terus berlanjut hingga selesai berkat bantuan dari Sahabat Al Hilal semua.

Pastinya, asrama tersebut akan sangat berguna bagi para santri. Karena asrama tersebut akan dijadikan sebagai tempat tinggal para santri yatim Pesantren Al Hilal 1 Cililin. Disana, mereka akan melakukan aktivitas sehari-hari dan pastinya membaca serta menghafal Al-Qur’an.

Mohon Doa Restu, semoga pengacian dan pengurugan untuk Gedung Asrama Impian Santri Yatim Penghafal Quran Pesantren Al Hilal dapat diselesaikan secepatnya. Insya Allah, setiap kegiatan positif dan bermanfaat yang para santri lakukan akan menjadi ladang pahala juga untuk Sahabat Al Hilal semua yang telah bersedia menjadi Kawan Dermawan.

Maka dari itu, ayo bersama-sama kita dukung pembangunan asrama yatim Pesantren Al Hilal 1 Cililin baik dengan doa maupun ikhtiar, dan para santri pun dapat menempati asrama tersebut dengan nyaman dan lebih bersemangat lagi dalam membaca dan menghafal Al-Qur’an.

Aamiin Yaa Rabbal Alaamiin.

Youtube: Pesantren Yatim Alhilal

Penulis: Aisyah

Inilah Hari Pertama Pembuatan Fasilitas Tempat Wudhu Untuk Santri Al Hilal 3 Gegerkalong

Mengingat sejauh ini Pondok Pesantren Al hilal 3 Gegerkalong belum memiliki fasilitas tempat wudhu yang terpisah dengan toilet untuk digunakan para santri setiap harinya, sehingga para santri pun terpaksa menggunakan toilet sebagai tempat untuk mengambil wudhu.

Para santri harus saling mengantri dan bergantian untuk berwudhu. Tentunya hal tersebut memakan waktu yang cukup lama mengingat para santri yang jumlahnya tidak sedikit, bahkan hingga puluhan.

Pembuatan Fasilitas Tempat Wudhu Untuk Santri Al Hilal 3 Gegerkalong

Dokumentasi alhilal.or.id

Alhamdulillah wa syukurillah qadarullah, akhirnya kini pemberdayaan tempat wudhu untuk para santri pun tengah berlangsung. Sabtu (14/04/2022) menjadi hari pertama pembuatan fasilitas tempat wudhu para santri. Dimulai dari pukul 08.00 WIB, Insya Allah hingga pukul 16.00 WIB.

Pengurus Pondok Pesantren Al Hilal 3 Gegerkalong menyampaikan bahwa dalam kesempatan kali ini Insya Allah rencana akan dibuatkan sebanyak 7 (tujuh) keran wudhu untuk para santri dengan mengambil sumber air dari sumur.

Dengan memanfaatkan bantuan dari warga sekitar dalam proses pembuatannya serta juga memanfaatkan sisa tempat yang sebelumnya merupakan “Taman mini” di halaman Pondok Pesantren Al Hilal 3 Gegerkalong.

Melalui pemberdayaan fasilitas tempat wudhu untuk para santri Pesantren Al Hilal 3 Gegerkalong, semoga para santri lebih giat menjaga wudhu mereka, sesuai dengan tuntunan atau ajaran islam dari oleh Rasulullah SAW yang mengatakan bahwa menjaga wudhu itu adalah sunnah.

Seperti dalam sabdanya, “Siapa yang berwudhu untuk salat, lalu ia memperbaiki wudhunya (dengan memperhatikan syarat, fardhu, dan adabnya), kemudian ia melaksanakan salat, maka ia akan keluar dari kesalahannya seperti hari dimana ia dilahirkan ibunya.” (Imam Nawawi Al-Bantani di dalam kitab Tanqihul Qaul Al-Hatsits).

Pembuatan Fasilitas Tempat Wudhu Untuk Santri Al Hilal 3 Gegerkalong

Dokumentasi alhilal.or.id

Bismillaahirrahmaanirrahiim, dengan berlangsungnya pembuatan fasilitas tempat wudhu untuk santri di Pondok Pesantren Al Hilal 3 Gegerkalong di hari pertama ini, semoga senantiasa diberikan kelancaran.

Semoga setiap tetes air wudhu yang mengalir menjadi keberkahan untuk para Dermawan dan semua pihak yang ikut berkontribusi dan berpartisipasi dalam proses pembangunan fasilitas wudhu ini.

Mudah-mudahan ketika seluruh santri mulai efektif mengikuti Kegiatan Belajar Mengajar seperti biasa, fasilitas tempat wudhu untuk para santri sudah dapat digunakan. Aamiin Yaa Rabbal’alaamiin.

Penulis: Elis Parwati

Insya Allah Berdiri Hingga 3 Lantai, Inilah Progress Pembangunan Asrama Impian Santri Yatim Penghafal Quran

Hingga Rabu (09/03/2022), Alhamdulillah wa syukurillah, “Pembangunan Gedung Asrama Santri Yatim Penghafal Quran Pesantren Al Hilal” masih terus berjalan. Untuk menjadi tempat istirahat para Santri Yatim Penghafal Quran dari segala aktivitas yang mereka lalui.

Progress Pembangunan Gedung Asrama Impian Santri Yatim Penghafal Quran pun telah memasuki tahap:

▶️ Pemasangan besi WF

Hingga 3 Lantai, Pembangunan Asrama Impian Santri Penghafal Quran

Dokumentasi alhilal.com

Disadari, bahwa progres yang hingga kini masih terus berkembang merupakan salah satu hasil dari kepedulian dari Sahabat Al Hilal semua yang telah menjadi Kawan Dermawan serta senantiasa setia mempercayai LAZISWAF Pesantren Al Hilal sebagai wadah untuk menampung sebagian rezeki.

Rezeki Sahabat Al Hilal yang telah ditampung tersebut, kemudian akan disalurkan kepada pihak-pihak yang membutuhkan. Dan salah satunya adalah untuk kebutuhan pembangunan asrama yatim Pesantren Al Hilal 1 Cililin ini.

Jazakumullah khairan katsiran Pewakif Setia serta Kawan Dermawan yang telah berpartisipasi, Insya Allah hadirnya “Gedung Asrama Impian” Santri Yatim Penghafal Quran dapat memberikan kebahagiaan bagi mereka. Pembangunan akan terus berlanjut hingga selesai berkat bantuan dari Sahabat Al Hilal semua.

Pastinya, asrama tersebut akan sangat berguna bagi para santri. Karena asrama tersebut akan dijadikan sebagai tempat tinggal para santri yatim Pesantren Al Hilal 1 Cililin.

Disana, mereka akan melakukan aktivitas sehari-hari dan pastinya membaca serta menghafal Al-Qur’an.

Hingga 3 Lantai, Pembangunan Asrama Impian Santri Penghafal Quran

Dokumentasi alhilal.com

Mohon Doa Restu, semoga pengecoran untuk lantai 3 Gedung Asrama Impian Santri Yatim Penghafal Quran Pesantren Al Hilal dapat dilakukan pada akhir Maret ini.

InsyaAllah, setiap kegiatan positif dan bermanfaat yang para santri lakukan akan menjadi ladang pahala juga untuk Sahabat Al Hilal semua yang telah bersedia menjadi Kawan Dermawan.

Maka dari itu, ayo bersama-sama kita doakan agar asrama yatim Pesantren Al Hilal 1 Cililin dapat segera terselesaikan, dan para santri pun dapat menempati asrama tersebut dengan nyaman dan lebih bersemangat lagi dalam membaca dan menghafal Al-Qur’an.

Aamiin Yaa Rabbal Alaamiin.

Penulis: Aisyah

Progres Pembangunan Gedung Asrama Santri Yatim Penghafal Quran Pesantren al Hilal

Pembangunan Gedung Asrama Santri Yatim Penghafal Quran Pesantren al Hilal 1 Cililin hingga Hari Ini (01/12/2021) masih dilaksanakan. Dalam pembangunan Asrama Santri Yatim Penghafal Quran Pesantren al Hilal 1 Cililin yang insyaallah akan rampung di tahun 2022 tersebut pun insyaallah dapat menampung lebih dari 100 Anak Yatim Pesantren al Hilal untuk mereka rehat dari segala aktivitas di tengah Kegiatan yang telah dilaksanakan.

Tahun 2021 tinggal menghitung hari. Setelah lebih dari 6 bulan Pembangunan Gedung Asrama yang hingga saat ini menjadi impian seluruh Santri Yatim Penghafal Quran, sudah sampai mana Progres Pembangunan Asrama Santri Yatim Penghafal Quran Pesantren al Hilal yang berlokasi di Jalan Bonceret, Desa Rancapanggung, Kabupaten Bandung Barat tersebut?

Pembangunan Gedung Asrama Santri Pesantren al Hilal 1 Cililin

Dokumentasi Kegiatan alhilal.or.id

Menurut penuturan KH. Arif Rahman Hakim selaku Pimpinan Pondok Pesantren al Hilal 1 Cililin, Progress Gedung Asrama Santri Yatim Penghafal Quran Pesantren al Hilal 1 Cililin telah memasuki tahap pemasangan bigisting untuk sekeliling area pengecoran dan pemasangan tiang dagel untuk penahan coran lantai 2.

“Progres pembangunan asrama telah memasuki pemasangan papan bigisting untuk sekeliling area pengecoran dan pemasangan tiang dagel untuk penahan coran lantai dua,” ungkap Ustadz Arif Rahman Hakim mengenai Progres Pembangunan Asrama Santri Yatim Penghafal Quran Pesantren al Hilal.

Berbeda dari biasanya, dalam Progres Pembangunan Gedung Asrama Santri Yatim Penghafal Quran Pesantren al Hilal berupa Pemasangan papan bigisting untuk sekeliling area pengecoran serta Pemasangan tiang dagel untuk penahan coran lantai dua tersebut insyaallah akan selesai dalam beberapa hari ke depan.

Jazakumullah khairan katsiran kepada seluruh Donatur yang hingga saat ini masih berpartisipasi untuk menghadirkan Gedung Asrama bagi seluruh Santri Yatim Penghafal Quran Pesantren al Hilal 1 Cililin, insyaallah Allah SWT akan senantiasa mengalirkan Pahala kebaikan hingga Pembangunan Gedung Asrama Santri Yatim Penghafal Quran rampung dan resmi digunakan oleh Santri.

Aamiin Yaa Rabbal Alaamiin.

Ingin turut membantu dalam pembangungan asrama para santri? Salurkan donasi anda berupa zakat, infak, sedekah, dan wakaf melalui lembaga zakat resmi terpercaya Laziswaf al Hilal. Terimakasih.

Inilah Progres Pembangunan Istana Asrama Impian Santri Al Hilal

Progres pembangunan Istana Asrama Impian Santri Al Hilal, Alhamdulillah telah sampai di tahap Pemasangan batu Pondasi. Terhitung sejak bulan Januari 2021, pembangunan Istana Asrama Impian Santri Al Hilal sudah mulai dibangun di Jalan Bonceret Desa Rancapanggung, Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Barat ini InsyaAllah akan selesai di akhir tahun 2021, atau sebelum tahun 2022 para santri sudah dapat menempati Istana Asrama Impian mereka.

Sahabat Al Hilal, hingga hari ini Kamis (24/06/2021) progres pembangunan Istana Asrama Impian santri Al Hilal masih dalam proses Pemasangan batu Pondasi, yang sebelumnya pada tanggal 16 Juni 2021 batu untuk pemasangan pondasi Gedung Asrama telah diterima di lokasi pembangunan Asrama santri Pesantren Al Hilal. Sahabat Al Hilal, mari kita doakan agar pemasangan batu untuk pondasi Gedung Asrama Impian santri dapat segera selesai agar dapat maju untuk progress selanjutnya.

InsyaAllah, ketika pembangunan Istana Asrama Impian Santri Al Hilal akan dapat menampung sekitar lebih dari 150 santri yang terdiri dari anak yatim dan penghafal Quran di Pesantren Al Hilal. Sahabat Al Hilal, sungguh, Gedung Asrama ini merupakan bangunan yang sudah didambakan oleh santri yatim dan Penghafal Quran Pesantren Al Hilal. Sungguh, dapat kita bayangkan bagaimana bahagianya mereka ketika pembangunan Gedung Asrama ini telah selesai bukan?

Adapun Informasi pembangunan Asrama Impian Santri Yatim dan Penghafal Al Quran hingga 14 Juni 2021, Alhamdulillah telah mencapai 19% atau setara dengan Rp278.023.748 (Dua Ratus Tujuh Puluh Delapan Juta, Dua Puluh Tiga Ribu Tujuh Ratus Empat Puluh Delapan Rupiah) dari Rp1.500.000.000 (Satu Milyar Lima Ratus Juta Rupiah). Jazakumullah Khairan Katsiran Bapak/Ibu Donatur dan Sahabat Al Hilal.

Sahabat Al Hilal dimanapun berada, kami mohon doa dan restu agar selalu diberikan kelancaran serta selalu dimudakan proses pembangunannya hingga pembangunan Istana Asrama Impian para santri yatim dan penghafal Quran selesai sebelum tahun 2022 atau sekitar akhir tahun 2021.

InsyaAllah, Allah SWT akan memberikan kebaikan pahala jariyah dari sebagian rezeki yang telah disisihkan oleh Sahabat Al Hilal dan Donatur dimanapun berada. Aamiin Yaa Rabbal Alaamiin.

Informasi & Call Center

🌐 Website: www.alhilal.or.id

☎ Telpon: 022-2005079

📱 WA: 081 2222 02751

×