Laporan Penyaluran Santunan untuk Santri Yatim Penghafal Al-Quran di Rumah Tahfidz Al Hilal 4 Cirebon
Alhamdulillah, pada Jum’at, 22 September 2023, Rumah Tahfidz Al Hilal 4 Cirebon menyaksikan momen yang sangat berarti dalam program “Santunan Santri Yatim Penghafal Al-Quran”.
Program ini berhasil menyalurkan sebanyak 35 kantong beras dan uang santunan kepada 8 santri dan wali santri yatim dan penghafal Al-Quran dan 3 pengajar di Rumah Tahfidz Al Hilal 4 Cirebon.
Program ini tidak mungkin terlaksana tanpa bantuan dan kontribusi para dermawan yang telah berpartisipasi dengan tulus. Jazakumullahu khairan katsiran kepada semua orang baik yang telah mengsedekahkan harta mereka untuk membantu adik-adik santri yang membutuhkan.
Kemurahan hati mereka adalah tanda kepedulian kepada pendidikan dan pembinaan karakter para santri.
Santunan ini diberikan kepada adik-adik santri setelah berkegiatan dalam proses belajar mengajar di Rumah Tahfidz Al Hilal 4 Cirebon pada sore hari.
Bantuan berupa beras dan uang ini akan memberikan manfaat besar bagi mereka, baik untuk pemenuhan kebutuhan pokok maupun dalam mendukung proses pendidikan mereka.
Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada Allah SWT, yang telah menggerakkan hati para dermawan untuk berpartisipasi dalam program ini. Semoga setiap sedekah yang diberikan menjadi salah satu sebab berkah harta mereka.
Semoga juga Allah SWT senantiasa memberikan kesehatan, kemudahan, dan kelancaran dalam segala urusan para dermawan, serta mengabulkan segala hajat baik yang ada dalam hati mereka. Aamiin Yaa Rabbal’alaamiin.
Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian seperti ini, program-program seperti “Santunan Santri Yatim Penghafal Al-Quran” akan terus berlanjut, memberikan dukungan yang sangat berarti bagi adik-adik santri yang berusaha keras dalam mempelajari dan menghafal Al-Quran di Rumah Tahfidz Al Hilal 4 Cirebon.
Semoga kebaikan ini senantiasa terus berlipat ganda. Aamiin Yaa Rabbal’alaamiin.
Informasi selengkapnya:
✅ Youtube:
✅ Instagram:
✅ Facebook:
Informasi & Call Center
☎ Telpon: 022 2005079
☎ WA: 0812 2220 2751
Penulis: Elis Parwati